Home » Kongkow » Biologi » Perkembangan Dan Pertumbuhan Makhluk Hidup

Perkembangan Dan Pertumbuhan Makhluk Hidup

- Kamis, 04 Maret 2021 | 16:00 WIB
Perkembangan Dan Pertumbuhan Makhluk Hidup

Makhluk hidup yang terdapat di alam ini ada banyak sekali jenis dan macamnya, masing - masing dari jenis makhluk hidup tersebut mengalami proses - proses atau tahap dalam menjalani kehidupan atau melangsungkan hidup. Tahapan atau proses yang dijalani oleh masing - masing makhluk hidup tersebut diantaranya proses atau fase pertumbuhan dari makhluk hidup. Disamping mengalami pertumbuhan makhluk hidup juga mengalami perkembangan yang mana kedua tahapan ini dialami oleh makhluk hidup kebanyakan pada umumnya. Kebanyakan dari makhluk hidup secara normal akan melakukan fase - fase dalam proses pertumbuhan tersebut.

Fase pertumbuhan dan perkembangan yang dialami oleh makhluk hidup ini juga dipengaruhi oleh berbagai faktor yang menjadi pengaruh dari fase - fase dalam proses kehidupan yang dialami oleh makhluk hidup. Pada catatan kali ini kita akan secara bersama - sama mengetahui mengenai pertumbuhan yang dialami oleh makhluk hidup dan perkembangan yang terjadi pada makhluk hidup. Selain itu juga kita secara bersama - sama berusaha memahami mengenai faktor - faktor yang mempengaruhi fase pertumbuhan dan perkembangan yang dialami oleh makhluk hidup. Untuk menambah wawasan lebih lanjut mengenai pertumbuhan maupun perkembangan dari makhluk hidup maka silahkan menyimak catatan kali ini secara seksama.

Pemahaman pertumbuhan dan perkembangan yang dialami oleh suatu organisme

Proses yang dialami oleh makhluk hidup pertumbuhan maupun perkembangan, masing - masing memiliki pemahaman yang berbeda atau tidak sama. Tahapan pertumbuhan yang dialami oleh makhluk hidup ini harus berjalan secara seimbang dengan tahapan perkembangan yang dialami oleh makhluk hidup. Masing - masing tahapan ini akan memberikan dampak yang berbeda terhadap makhluk hidup yang mengalami proses tersebut. Proses pertumbuhan dan perkembangan yang dialami oleh makhluk hidup harus dapat berjalan secara seimbang dan sejajar agar tidak terjadi gangguan fungsional pada bagian organ - organ yang dimiliki oleh makhluk hidup.

Tahapan pertumbuhan dan perkembangan yang dialami oleh makhluk hidup memiliki pengertian yang tidak sama. 

Pertumbuhan 

Pertumbuhan yang terjadi pada makhluk hidup merupakan suatu peristiwa atau tahapan perubahan ukuran dari makhluk hidup tersebut yang tidak bisa kembali pada ukuran atau bentuk semula. Sebagai contoh yang memperlihatkan tahap pertumbuhan pada makhluk hidup yaitu makhluk hidup mengalami perubahan ukuran dari ukuran kecil menjadi ukuran yang lebih besar. Selain itu juga mengalai perubahan bentuk dari bentuk yang sederhana menjadi bentuk yang lebih kompleks. Perkembangan harus bisa berjalan seiring dengan tahapan pertumbuhan yang terjadi pada makhluk hidup agar makhluk tersebut mejalankan kehidupannya secara normal. Pengertian dari tahapan 

Perkembangan 

Perkembangan adalah suatu proses yang dialami oleh makhluk hidup menuju ke tahap yang lebih sempurna atau dewasa. Ketika proses perkembangan dan pertumbuhan yang dialami oleh makhluk hidup dapat berjalan secara seiring atau sejajar maka makhluk hidup tersebut daapt menjalankan kehidupannya secara normal. Sebaliknya bilamana proses pertubuhan tidak bisak berjalan seimbang dengan perkembangan yang dialami maka kehidupan dari makhluk hidup tersebut tidak akan berjalan secara normal. Dengan demikian dapat dikatakan bahwasanya proses pertumbuhan dan perkembangan yang terjadi pada makhluk hidup harus berjalan secara seimbang dan sejajar.

Pertumbuhan memiliki pengertian sebagai proses perubahan secara biologi yang dialami oleh makhluk hidup. Perubahan secara biologi ini berupa perubahan ukuran yang bersifat irreversibel yang memiliki arti tidak bisa kembali kebentuk awal atau semula. Perkembangan dapat diartikan sebagai suatu proses menuju ketahap kedewasaan. Perkembangan ini tidak bisa diamati atau dilihat seperti halnya pertumbuhan, yang tidak bisa dinyatakan secara kualitatif akan tetapi dinyatakan secara kuantitatif.

Faktor yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan yang dialami oleh makhluk hidup

Tahapan pertumbuhan dan perkembangan dari suatu organisme tentunya juga mendapat pengaruh dari berbagai faktor yang menjadikan makhluk hidup atau organisme tersebut dapat menjalani kehidupan secara normal atau bahkan sebaliknya. Faktor - faktor yang mempengaruhi perkembangan dan pertumbuhan dari suatu organisme ada berbagai macam. Setiap faktor - faktor yang ada memberikan pengaruh yang berbeda - beda dan memiliki peranan masing - masing bagi suatu organisme yang bersangkutan. Beberapa faktor yang memiliki pengaruh terhadap pertumbuhan atau pun pada perkembangan suatu organisme akan sama - sama kita ketahui dalam pemaparan berikut ini.

Baca Juga :

Perbedaan Pertumbuhan dan Perkembangan (tabel & penjelasan)

Mengetahui Tanda - Tanda Pertumbuhan Pada Makhluk Hidup

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan Tanaman

Nutrisi atau makanan 

Merupakan bagian dari faktor - faktor yang dapat memberikan pengaruh terhadap perkembangan atau pun juga pada pertumbuhan makhluk hidup. Masing - masing makhluk hidup yang berada di alam ini memiliki cara pemenuhan makanan yang berbeda - beda. Perbedaan dalam pemenuhan makanan tersebut adakalanya yang dapat membuat makanannya sendiri dan ada pula yang memanfaatkan makhluk hidup lainnya untuk memenuhi makanannya. Di alam ini terdapat berbagai jenis makhluk hidup diantaranya tumbuhan, hewan, manusia, dan mikroorganisme. Sebagai contohnya saja tumbuhan ini dapat menghasilkan makanannya sendiri sehingga tidak perlu menggantungkan makanannya terhadap makhluk hidup lainnya. Hewan dan manusia tidak bisa membuat makanannya sendiri tetapi memanfaatkan tumbuhan untuk memenuhi kebutuhan makanannya.

Adanya usaha dari masing - masing makhluk hidup untuk memenuhi kebutuhan makanannya maka makanan atau nutrisi ini juga ikut memiliki peranan penting dalam tahapan perkembangan maupun pertumbuhan bagi suatu organisme atau makhluk hidup. Ketika makhluk hidup dapat memenuhi kebutuhan akan makanan atau nutrisi yang dibutuhan untuk kehidupannya maka proses - proses yang dialami oleh makhluk hidup tersebut dapat berlangsung secara normal. Tidak ketinggalan juga pertumbuhan yang dialami oleh makhluk hidup dapat berlangsung secara normal dan wajar. Perkembangan dari makhluk hidup tersebut berjalan dengan normal untuk membuat makhluk hidup tersebut semakin lebih dewasa seimbang dengan pertumbuhan yang berlangsung. Akan tetapi juga sebaliknya bilamana kebutuhan akan nutrisi tidak bisa terpenuhi dengan cukup maka proses - proses dalam kehidupan yang dialami juga akan terkendala. Ketika terdapat kendala dalam berbagai proses kehidupan maka kehidupan dari suatu makhluk hidup tersebut juga kurang begitu bisa normal.

Lingkungan sekitar 

Merupakan suasana di sekitar tempat hidup makhluk hidup atau suatu organisme. Lingkungan tempat hidup makhluk hidup ini memiliki beberapa komponen yang mana diantaranya air, suhu, cahaya, kelembapan, udara. Masing komponen yang sebagai penyusun dari lingkungan ini tentunya memiliki peranan atau andil dalam memberikan pengaruh pada pertumbuhan dan perkembangan suatu organisme. Kondisi dari masing - masing komponen dari penyusun lingkungan hidup yang ada disekitar makhluk hidup dapat memberikan dampak pada kondisi makhluk hidup tersebut.

Peranan dari masing - masing komponen penyusun lingkungan terhapat pertumbuhan atau perkembangan makhluk hidup diantaranya air dibutuhkan oleh semua makhluk hidup. Hampir sebagian besar dari tubuh makhluk hidup tersusun dari cairan, yang mana kurang lebih 80% dari tubuh makhluk hidup tersusun dari cairan. Sudah dapat diketahui bahwasanya makhluk hidup memerlukan air untuk dapat melangsungkan kehidupannya. 

Suhu 

Suhu juga menjadi bagian dari komponen lingkungan yang tentukan memberikan pengaruh pada tingkat kehidupan dari makhluk hidup. Ada kalanya makhluk hidup tersebut membutuhkan keadaan suhu tertentu untuk dapat melangsungkan kehidupan. Dengan adanya suhu yang selalu berubah - ubah setiap waktunya tentunya makhluk hidup harus bisa menyesuaikan diri dengan keadaan suhu tersebut. 

Cahaya 

Cahaya ini memberikan pengaruh yang sangat beragam pada berbagai jenis makhluk hidup. Makhluk hidup yang pengaruh dari cahaya ini dapat dilihat adalah pada jenis tanaman hijau atau tumbuhan. Cahaya pada tanaman hijau memberikan pengaruh pada proses pertumbuhan dan pembuatan makanan atau fotosintesis. Dalam proses fotosintesis cahaya merupakan faktor pendukung sedangkan dalam tahapan pertumbuhan cahaya menjadi faktor penghambat pertumbuhan pada tumbuhan. 

Kelembapan

Kelembapan memiliki peranan dalam pertumbuhan utamanya pada tanaman akan lebih cepat menyerap air dibandingkan dengan kondisi lingkungan yang kurang lembap. 

Udara 

Udara merupakan faktor yang ada kaitannya dengan kelembapan lingkungan, bilamana udara ini banyak mengandung uap air maka kondisi lingkungan hidup makhluk hidup menjadi lembap. Dengan demikian dapat diketahui ketika lingkungan tersebut lembah maka udara yang berada pada wilayah tersebut banyak mengandung uap air

Demikian adalah pemaparan secara sederhana mengenai proses pertumbuhan dan perkembangan yang dialami atau terjadi pada makhluk hidup yang diberi judul "pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup". Catatan yang disajikan pada blog sederhana ini jauh dari kata lengkap, akan tetapi besar harapan dari penulis apa yang ada di dalam blog ini bisa memberikan andil dalam menambah perbedaharaan informasi bagi teman - teman pembaca semuanya. Terimakasih disampaikan kepada teman - teman semua yang mana telah menyempatkan waktunya untuk menyimak tulisan kali ini.

Sumber :
Cari Artikel Lainnya