Home » Kongkow » Materi » Menghitung Konsentrasi Suatu Zat

Menghitung Konsentrasi Suatu Zat

- Kamis, 17 Desember 2020 | 11:00 WIB
Menghitung Konsentrasi Suatu Zat

Konsentrasi dapat diartikan sebagai ukuran yang menentukan banyaknya zat yang berada di dalam suatu campuran dan dibagi dengan volume total pada campuran tersebut. Biasanya konsentrasi dinyatakan pada satuan fisik, seperti halnya satuan volume, satuan kimia, ataupun satuan berat seperti mol, ekuivalen dan massa rumus.

Konsentrasi larutan adalah banyaknya jumlah zat yang dilarutkan, dinamakan zat terlarut (solute), yang dicampurkan dengan zat lain, dinamakan zat pelarut (solvent). Rumus standarnya adalah C = m/V, yaitu C adalah konsentrasi, m adalah massa zat terlarut, dan V adalah total volume larutan.

Pada bahasan ini, kita akan Menghitung Konsentrasi Suatu Zat dan memahami bagaimana konsentrasi berhubungan dengan persen konsentrasi, PPM (Parts per Million) atau PPB (Parts per Billion), fraksi mol, molaritas, dan molalitas.

1. Persen konsentrasi

Pada umumnya di bidan kimia, persen digunakan untuk menyatakan konsentrasi suatu larutan. Persen konsentrasi dapat dibagi menjadi persen volume dan persen berat.

Untuk mengukur persen berat (%W/W)  menggunakan rumus :

Sedangkan untuk mengukur persen volume (%V/V) menggunakan rumus :

persen berat

Persen volume

2. PPM (Parts per Million) dan PPB (Parts per Billion)

Untuk yang ini biasanya digunakan pada larutan yang sangat enver dengan satuan PPB dan PPM. Satuan PPM ekuivalen dengan 1 mg zat terlarut dalam 1 liter larutan, sedangkan PPB ekuivalen dengan 1 ug zat terlarut per 1 liter larutan.

PPM

PPB

PPM dan PPB memang merupakan satuan yang mirip seperti persen berat. Jika persen berat, gram zat terlarut per 100 gram larutan, maka PPM gram teralrut per satu juta gram larutan, serta PPB zat terlarut per miliar gram larutan.

3. Fraksi Mol (X)

Fraksi mol merupakan perbandingan mol salah satu komponen degnan jumlah mol dari seluruh komponen. Bila suatu larutan mengandung zat P dan Q dengan jumlah mol masing-masing nP dan nQ, maka rumus untuk menentukan fraksi mol pada tiap komponen adalah :

Xq

Xp

4. Molaritas (M)

Molaritas atau bisa disebut juga konsentrasi molar pada suatu larutan merupakan jumlah mol zat terlarut dalam satu liter larutan atau jumlah milimol dalam satu mililiter larutan. Untuk menentukan molaritas suatu larutan diperlukan rumus :

Molaritas

5. Molalitas (m)

Molalitas berbeda dengan molaritas, molalitas sendiri adalah jumlah dari mol zat terlarut tiap seribu gram pelarut. Untuk menentukan molalitas suatu zat diperlukan rumus :

Molalitas

Sumber :
Cari Artikel Lainnya