Tubuh kita memang butuh lemak untuk bisa berfungsi sempurna. Tapi kalau lemak yang ada di dalam tubuh sudah menumpuk dan berlebihan, wah dampaknya bisa bahaya. Untuk mengatasinya, ada berbagai cara yang bisa kita lakukan.
Salah satunya adalah mengonsumsi bawang putih. Dilansir dari lifehack.org, bawang putih mempunyai banyak manfaat, di antaranya adalah meningkatkan metabolisme, membakar lemak, dan membantu proses detoksifikasi tubuh. Selain itu, bawang putih juga dapat menyeimbangkan kadar gula darah serta bisa membantu proses penurunan berat badan yang efektif.
Ada sebuah penelitian yang terkenal di Korea yang dipublikasikan tahun 2011 di Journal of Nutrition. Penelitian yang menggunakan tikus percobaan ini mendapat kesimpulan bahwa lemak dalam tubuh tikus bisa berkurang setelah mengonsumsi bawang putih.
Untuk membantu proses pembakaran lemak yang berlebihan dalam tubuh, kita bisa membuat ramuan dengan bahan dasar bawang putih. Caranya nggak terlalu ribet, kok.
Bahan-Bahan
3 siung bawang putih
1 buah lemon
segelas air putih
Cara Membuat
1. Kupas 3 siung bawang putih, lalu geprek, kemudian diamkan selama 10 menit.
2. Peras jeruk lemon, larutkan dalam air putih.
3. Masukkan bawang putih dalam larutan air dan jeruk lemon. Aduk selama sekitar 2 menit.
Minuman ini bisa diminum pagi hari sebelum sarapan. Jika bisa dilakukan secara rutin dan tak ada efek sampingnya, maka hasilnya bisa membantu membakar lemak dalam tubuh.
Tapi kalau kamu masalah atau gangguan kesehatan, baiknya berkonsultasilah dengan dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsi minuman ini,. Semoga info ini bermanfaat.