Jakarta - Polda Metro Jaya menerjunkan kendaraan taktis water cannon untuk menghalau atau membubarkan massa pendemo mahasiswa di depan gedung DPR/MPR, Selasa malam, 24 September 2019. Water cannon atau meriam air disemprotkan ke massa mahasiswa yang ingin memaksa masuk ke dalam gedung DPR. Mereka berunjuk rasa menuntut penolakan pengesahan RUU KPK dan RKUHP. Meriam air adalah alat yang menembak aliran air berkecepatan tinggi. Biasanya, meriam air dapat menghantarkan air dalam volume besar, seringkali lebih dari puluhan meter. Mereka digunakan dalam pemadam kebakaran, mencuci kendaraan besar, mengendalikan kerusuhan, dan menambang. Dirangkum dari berbagai sumber, water cannon yang digunakan untuk membubarkan massa di depan gedung DPR itu ada yang produksi PT Pindad, yang merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). buatan Pindad ini punya ukuran panjang 7,7 meter, lebar 2,5 meter, dan tinggi 3 meter. Truk ini punya sistem gerak 4x4, bermesin diesel dengan perpaduan transmisi manual.Water cannon buatan Pindad ini punya ukuran panjang 7,7 meter, lebar 2,5 meter, dan tinggi 3 meter. Truk ini punya sistem gerak 4x4, bermesin diesel dengan perpaduan transmisi manual. Berdasarkan keterangan situs resmi Pindad, kendaraan taktis seberat 16 ton itu memiliki kecepatan maksimal 80 km per jam. Di atasnya terdapat dua alat penyemprot untuk mengarahkan air ke kerumunan massa. Alat itu terletak di bagian atap depan dan bisa digerakkan dari dalam kabin. Water Canon ini mampu menampung air sebanyak 5.000 liter. Selain Pindad, water cannon yang diturunkan untuk membubarkan massa demo itu ada yang buatan Korea Selatan, produksi perusahaan Daejicar. Mengutip situs daejicar.koreasme.com, kendaraan lapis baja ini memiliki penggerak 4x2, dengan transmisi 6 percepatan dan 1 gigi mundur. Truk ini punya bobot sekitar 16 ton dan bisa membawa muatan sebanyak 6.500 kg. Dan untuk kapasitas penumpang bisa dimuati 5 awak kabin. Dapur pacunya disokong mesin diesel 11.051 cc yang bisa menghasilkan tenaga puncak 320 dk (daya kuda) pada 2.100 rpm. Kapasitas tangki bensinnya sendiri bisa melahap 200 liter solar. Truk water canoon ini juga sudah dibekali ban jenis run flat tire, sehingga truk tetap bisa melaju kendati ban kempis atau bocor sekali pun.