Bilangan Prima adalah suatu bilangan asli yang lebih besar dari angka 1 dimana faktor pembaginya yaitu 1 dan bilangan itu sendiri. Contoh yang termasuk dalam bilangan Prima misalnya 2, 3 dan 5 sedangkan 4 bukan bilangan prima. Mengapa 4 bukan bilangan prima? Hal ini dikarenakan bilangan 4 selain bisa dibagi 1 dan 4 juga bisa dibagi 2. Apakah 9 bilangan prima? Bukan, karena bilangan 9 selain bisa dibagi 1 dan 9 juga bisa dibagi 3. Setidaknya ada 25 bilangan prima dari deretan angka 1 sampai dengan 100. Bilangan prima tersebut adalah 2, 3, 5, 7, 11, 13, 17, 19, 23, 29, 31, 37, 41, 43, 47, 53, 59, 61, 71, 73, 79, 83, 89, dan 97. Baca juga: Bilangan Bulat Beserta Contoh Soalnya Pengertian Dan Contoh Bilangan Imajiner Sifat Bilangan Berpangkat Beserta Pengertiannya Dalam Matematika Perhatikan Contoh Bilangan Prima berikut ini Berikut ini adalah contoh – contoh bilangan prima, yaitu antara lain : Bilangan Prima yang kurang dari 100 : Contoh bilangan prima yang kurang dari 100 adalah = 2, 3, 5, 7, 11, 13, 17, 19, 23, 29, 31, 37, 41, 43, 47, 53, 59, 61, 67, 71, 73, 79, 83, 89, 97. Bilangan Prima Tiga Digit Pertama : Contoh bilangan prima tiga dikit pertama adalah = 101, 103, 107, 109, 113, 127, 131, 137, 139, 149, 151, 157, 163, 167, 173, 179, 181, 191, 193, 197, 199, 211, 223, 227, 229, 233, 239, 241, 251, 257, 263. Bilangan Prima Empat Digit Pertama : Contoh bilangan prima empat digit pertama adalah = 1009, 1013, 1019, 1021, 1031, 1033, 1039, 1049, 1051, 1061, 1063, 1069, 1087, 1091, 1093, 1097, 1103, 1109, 1117, 1123, 1129, 1151, 1153, 1163, 1171, 1181. Bilangan Prima Terbesar : Tidak ada bilangan prima terbesar dikarenakan jumlah bilangan yang tak tehingga. Tahun 2007 ditemukan bilangan prima 2223.582.657-1. Bilangan ini juga terdiri dari 9.808.358 digit.