Berikut ini adalah perbedaan yang paling menonjol antara sel tumbuhan dan sel hewan:
Sel Hewan | Sel Tumbuhan |
Tidak memiliki dinding sel | Memiliki dinding sel |
Memiliki vakuola yang berukuran kecil | Memiliki vakuola berukuran besar |
Memiliki Sentriol | Tidak memiliki sentriol |
Tidak Memiliki plastida | Memiliki plastida (kloroplas, kromoplas, dan leukoplas) |
Sel hewan memiliki beberapa organel sel yang tidak ada pada sel tumbuhan.
Berikut ini adalah daftar dan penjelasan organel sel tersebut.
Sentriol adalah sepasang struktur yang berbentuk seperti silinder yang mempunyai lubang tengah. Sentriol tersusun dari protein mikrotubulus, yang mempunyai peran dalam mengatur polaritas pembelahan sel dan pembentukan silia serta flagela dan pemisahan kromosom saat pembelahan.
Mikrotubulus yang menyusun sentriol memiliki bentuk seperti benang-benang jala yang terlihat berdekatan dengan kromosom selama pembelahan sel (meiosis dan metosis).
Jala itu disebut juga benang spindel, di ujung lain benang spindel berdekatan dengan bajian ujung sentriol.
Vakuola ditemukan terdapat di beberapa jenis hewan bersel satu, contohnya paramecium dan amoeba.
Di dalam paramecium terdapat 2 macam vakuola, yaitu:
Sebagaimana di dalam sel hewan ada organel yang tidak dimiliki sel tumbuhan, beberapa organel sel tumbuhan juga tidak dimiliki oleh hewan.
Dinding sel adalah bagian sel yang terletak paling luar, berfungsi untuk pelindung dan penunjang sel.
Dinding sel terbentuk oleh diktlosom dimana bahan penyusun dinding sel yaitu polisakarida, yang terdiri dari selulosa, pektin, dan hemiselulosa. Dinding sel bersifat kaku dan keras.
Terdapat 2 jenis dinding sel yaitu sel primer dan sekunder.
Diantara 2 dinding sel yang berdekatan, diteumi lamela tengah yang tersusun dari magensium dan kalsium pektat yang berupa gel.
Terdapat pori diantara dual sel berdekatan tersebut, lewat pori ini plasma dual sel berdekatan dihubungkan oleh benang-benang plasma atau dikenal juga dengan sebutan plasma modesmata.
Pernahkah kamu berpikir kenapa batang tumbuhan umumnya keras dan sementara kulit manusia cenderung lemah?
Ini karena bagian luar sel tumbuhan disusun oleh dinding sel yang sangat keras.
Bahan penyusun dinding sel yaitu berupa zat kayu (selulosa yang tersusun dari glukosa). Zat lain yang terkandung dalam dinding sel yaitu glikoprotein, helmi selulosa, dan pektin.
Plastida adalah organel bermembran lengkap berupa butir-butir yang mengandung pigmen. Plastida hanya bisa ditemui pada sel tumbuhan dengan bentuk dan fungsi yang beragam. Plastida adalah hasil perkembangan dari badan kecil (plosplastida) dimana banyak ditemui di daerah meristimatik.
Di dalam perkembangnya proplastida yang merupakan hasil perkembangan dari badan kecil bisa berubah menjadi 3 jenis yaitu tipe kloroplas, kromoplas, dan leukoplas.
Kloropas adalah organel sel yang mengandung klorofil yang mana klorofil sangat berpengaruh pada proses fotosintesis. Kloroplas terdiri dari membran luar yang berfungsi melewatkan molekul dengan ukuran < 10 kilodalton tanpa selektivitas.
Untuk membran dalam bersifat selektif permeabel, berfungsi menentukan molekul yang keluar masuk dengan transpor aktif. Stroma adalah cairan kloroplas yang berfungsi menyimpan hasil proses fotosintesis dalam bentuk amilum serta tilakoid tempat berlangsungnya fotosintesis.
Kloroplas sering ditemui pada daun dan organ tumbuhan yang berwarna hijau. Klorofil dibedakan menjadi beberapa macam:
Kromoplas merupakan plastida yang memberi berbagai warna diluar proses fotosintesis (non-fotosintesis), seperti pigmen kuning, orange, merah, dan lainnya. Pigmen yang masuk kelompok kromoplas diantaranya:
Leukoplas merupakan plastida yang tidak mempunyai warna atau memiliki warna putih. Biasanya ditemui pada tumbuhan yang tidak terpapar oleh sinar matahari. Terutama di organ penyimpanan cadangan makanan. Leukoplas berfungsi menyimpan badangan makanan. Dibedakan menjadi 3 macan yaitu:
Demikian pembahasan lengkap tentang perbedaan sel hewan dan sel tumbuhan, lengkap dengan ciri masing-masing sel yang menjadi salah satu materi pelajaran biologi di Sekolah.
Semoga pembahasan ini dapat kamu pahami dengan baik ya.
", "url" : "https://www.utakatikotak.com/tag/gambar-sel-tumbuhan", "publisher" : { "@type" : "Organization", "name" : "utakatikotak.com" } }