Sistem rangka adalah rangkaian tulang dan sendi yang menjadi dasar bentuk tubuh manusia. Fungsi sistem rangka antara lain melindungi organ internal. Pada tubuh manusia tulang yang melindungi jantung dan paru-paru serta otak secara berturut-turut adalah tulang rusuk dan tulang tengkorak. Baca juga: Jenis Tulang Anggota Gerak Atas dan Bawah Beserta Fungsinya Rangka/Tulang dapat menjadi alat gerak karena adanya otot, yang berperan sebagai alat penggeraknya. Jadi selain untuk melindungi organ internal, rangka juga memiliki beberapa fungsi diantaranya: a. Tempat melekatnya otot dan Alat gerak pasif Otot dan rangka terletak berdampingan dan saling melekat erat. Fungsi rangka menopang berat badan agar dapat membantu tubuh untuk berdiri dan bergerak. Rangka bisa bergerak apabila ada kontraksi otot. Itu yang menyebabkan rangka menjadi alat gerak pasif. b. Memberi bentuk tubuh Fungsi rangka manusia adalah memberi bentuk tubuh. Konstruksi tulang pada tubuh kita yang sedemikian rupa dapat memberi bentuk tubuh. Setiap orang memiliki tubuh yang berbeda-beda karena memiliki kerangka yang berbeda-beda. c. Tempat pembentukkan sel darah merah Sel darah dibentuk di dalam sumsum tulang. Sumsum tulang ini terletak di rongga-rongga bagian dalam tulang. Sel darah ini sangat penting untuk menjaga tubuh dapat berfungsi dengan normal. d. Tulang sebagai tempat menyimpan Mineral Tulang menahan pasokan mineral tubuh, seperti kalsium dan vitamin D. Maka dari itu, sangat penting untuk mengonsumsi lebih banyak kalsium dan vitamin D agar tulang tetap padat dan rangka tubuh tidak mudah terganggu.