<p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>pastinya terkadang menemui masalah pada flashdisknya. Selain terkena virus, masalah lain yang kerap mendatangi perangkat penyimpanan ini yaitu tidak dapat terdeteksi di PC/laptop. Jika flashdisk tidak terbaca di PC ataupun laptop, maka hal ini bisa menjadi sebuah bencana. Apalagi kalau kamu ingin melakukan presentasi atau mentransfer dokumen penting. Maka dari itu sangat penting untukmu mengetahui apa penyebab flashdisk tidak terbaca dan bagaimana cara mengatasi flashdisk tidak terbaca.</span></span></span></p> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Kali ini,ingin membagikan informasi lebih lengkapnya untukmu. Mengenai bagaimana cara mengatasi flashdisk yang tidak terbaca dan beberapa penyebab flashdisk tidak terbaca di PC/laptop. Monggo disimak baik-baik ya!</span></span></span></p> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><strong>Penyebab Flashdisk Tidak Terbaca</strong></span></span></span></p> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Sebelum sampai ke tahap bagaimana cara mengatasinya, harus pelajari dulu nih, apa sih yang menyebabkan flashdisk tidak terdeteksi. Jadi kamu bisa menghindari hal-hal yang menjadi pemicu utamanya. Berikut ini, beberapa alasan mengapa flashdisk menjadi tidak terbaca di PC yang sudah di rangkum:</span></span></span></p> <h2 style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><strong>1. Port USB Flashdisk Kotor</strong></span></span></span></h2> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><img alt='Penyebab Utama dan Cara Menangani Flashdisk Tak Terbaca Pada Laptop' src='https://www.hinet.co.id/wp-content/uploads/2019/08/kingston_encrypted_usbs-ironkey-942x628-300x200.jpg' style='height:200px; width:300px' /></span></span></span></p> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Flashdisk menjadi tidak terdeteksi bisa jadi karena pada kondisi fisiknya yang tidak kamu rawat dengan baik. Bagian paling utama yang harus kamu cek pada flashdisk ialah port USB atau konektornya. Jika tidak meletakkan benda ini di tempat yang tertutup, otomatis akan ada debu yang masuk sehingga bagian port USB menjadi kotor. Apabila debu-debu ini menutupi konektornya, secara tidak langsung kinerja flashdisk akan menjadi terganggu. Bahkan membuat PC atau laptop kesulitan membaca datanya.</span></span></span></p> <h2 style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><strong>2. Adanya Virus di Flashdisk</strong></span></span></span></h2> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><img alt='Penyebab Utama dan Cara Menangani Flashdisk Tak Terbaca Pada Laptop' src='https://www.hinet.co.id/wp-content/uploads/2019/08/43974565-unidad-flash-usb-3d-con-el-texto-de-virus-300x225.jpg' style='height:225px; width:300px' /></span></span></span></p> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Setelah memperhatikan bagian fisiknya, maka selanjutnya pada bagian dalamnya. Alasan mengapa flashdisk tidak terbaca selanjutnya bisa juga disebabkan oleh adanya virus dan malware yang menyerang. Alasannya pun cukup sederhana, kenapa virus dan malware bisa muncul di flashdiskmu, karena penggunaannya yang sering kamu sambungkan ke PC atau laptop secara sembarangan. Mulai dari warnet, tempat fotocopy, maupun perangkat teman. Adanya virus atau malware pada flashdisk tentunya akan membahayakan seluruh datamu. Tidak hanya kesulitan terdeteksi saja, melainkan resiko data dicuri pun juga besar.</span></span></span></p> <h2 style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><strong>3. Flashdisk Abal-Abal</strong></span></span></span></h2> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><img alt='Penyebab Utama dan Cara Menangani Flashdisk Tak Terbaca Pada Laptop' src='https://www.hinet.co.id/wp-content/uploads/2019/08/4QinfB2KnyBDQKpU4aHFgn-320-80-300x169.jpg' style='height:169px; width:300px' /></span></span></span></p> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Sebelum membeli, pastikan juga kamu memilih toko yang sudah terpercaya. Kenapa? Karena penyebab flashdisk sulit terbaca di PC bisa jadi karena kualitasnya yang abal-abal. Ditambah lagi sedang marak-maraknya produk bajakan dan palsu yang beredar. Apabila kamu menggunakan perangkat yang palsu, maka PC secanggih apapun itu tetap tidak akan sanggup mendeteksinya. Jangan terpaku dengan patokan harga yang murah. Harga murah belum tentu kualitasnya akan terjamin. Bisa jadi kamu baru pakai beberapa hari, flashdisk langsung tidak bisa dipakai. Rugi di kamu juga bukan?</span></span></span></p> <h2 style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><strong>4. Mencabut Flashdisk Tanpa Eject</strong></span></span></span></h2> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><img alt='Penyebab Utama dan Cara Menangani Flashdisk Tak Terbaca Pada Laptop' src='https://www.hinet.co.id/wp-content/uploads/2019/08/banner-300x92.png' style='height:92px; width:300px' /></span></span></span></p> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Mungkin sebagian kerap kali mencabut flashdisk tanpa melakukan Eject atau removable disk terlebih dahulu bukan? Hal ini tentunya sangat salah sekali. Keteledoran seperti ini juga akan berdampak buruk pada kesehatan flashdiskmu.</span></span></span></p> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><strong>Cara Mengatasi Flashdisk Tidak Terbaca</strong></span></span></span></p> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Mungkin setelah mengetahui beberapa penyebab kenapa flashdisk tidak terbaca di atas, akan jauh lebih berhati-hati dan jauh lebih bijak merawat flashdisk. Namun jika sudah terlanjur flashdiskmu bermasalah, maka cobalah cara-cara berikut ini.</span></span></span></p> <h2 style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><strong>1. Melakukan Format Ulang</strong></span></span></span></h2> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Langkah pertama yang bisa kamu coba untuk menyembuhkan flashdisk ialah dengan melakukan format ulang. Tujuannya agar performa flashdisk dapat kembali seperti baru dibeli. Silahkan ikuti langkah-langkanya:</span></span></span></p> <ul> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Colok flashdisk ke PC atau laptop</span></span></span></li> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Ketik tombol shortcut <strong>CTRL + R</strong>, dan lanjutkan dengan mengetik <strong><em>msc</em></strong>di kolom, kemudian tap Enter</span></span></span></li> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Setelah masuk ke program <em>compmgmt</em>, pilih opsi Storage yang ada di bagian tengah, lalu pilih Disk Management</span></span></span></li> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Apabila tidak ditemui kerusakan yang parah, maka flashdisk masih bisa terdeteksi. Selanjutnya, klik kanan dan dilanjutkan dengan memilih menu Create Partition</span></span></span></li> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Terakhir, format flashdisk dengan cara klik kanan dan pilih opsi Format</span></span></span></li> </ul> <h2 style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><strong>2. Menggunakan CMD</strong></span></span></span></h2> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>CMD atau Command Prompt juga bisa digunakan untuk mengecek apakah flashdisk baik-baik saja atau tidak. Adapun langkah-langkah memeriksa flashdisk dengan perintah CMD sebagai berikut:</span></span></span></p> <ul> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Colok flashdisk ke PC atau laptop</span></span></span></li> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Buka menu Command Prompt dengan cara ketik tombol Windows dan ketikkan “Command Prompt”, kemudian klik dan tunggu hingga tab CMD terbuka</span></span></span></li> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Selanjutnya, masukkan perintah <strong><em>chkdsk G:</em></strong> (untuk pengecekan disk pada drive G:) dan tekan Enter</span></span></span></li> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Selanjutnya Command Prompt akan menjabarkan informasi flashdisk secara mendetail yang menandakan bahwa tidak adanya masalah. Namun, jika kamu menemui kalimat “Windows found errors on the disk”, maka itu tandanya flashdiskmu bermasalah.</span></span></span></li> </ul> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Apabila menemukan masalah pada flashdisk tersebut, maka selanjutnya kamu bisa ikuti langkah berikut ini:</span></span></span></p> <ul> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Buka kembali menu CMD seperti semula, kemudian ketik <strong>FORMAT F: /FS:FAT</strong> pada CMD. Dengan catatan, huruf pada bagian pertama memiliki arti lokasi flashdisk. Kamu dapat menyesuaikan dengan lokasi flashdisk masing-masing, umumnya lokasi flashdisk itu berbeda-beda, ada yang di F, E, ataupun di D</span></span></span></li> <li style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Terakhir, kamu hanya tinggal klik Enter dan flashdisk akan diformat secara otomatis</span></span></span></li> </ul> <h2 style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'><strong>3. Manfaatkan Software Antivirus</strong></span></span></span></h2> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Satu lagi cara alternatif menyembuhkan flashdisk yang tidak bisa terbaca, yaitu dengan menggunakan software antivirus. Mengingat, permasalahan flashdisk tidak terbaca bisa disebabkan oleh adanya virus dan malware, maka kamu bisa melakukan pemindaian flashdisk tersebut dengan bantuan software antivirus.</span></span></span></p> <p style='text-align:justify'><span style='font-family:Arial,Helvetica,sans-serif'><span style='font-size:14px'><span style='color:#000000'>Bagaimana? Jadi kamu sudah paham ya bagaimana cara mengatasi dan apa saja penyebabnya flashdisk tidak terbaca di PC. Jadi, bila sewaktu-waktu flashdiskmu bermasalah, ikuti saja langkah-langkah yang sudah jelaskan dan kalau bisa, hindarilah hal-hal ceroboh yang dapat menyebabkan flashdisk menjadi eror.</span></span></span></p>