Aquascape adalah suatu bentuk pembelajaran seni yang memungkinkan untuk menciptakan pemandangan bawah air. Ide aquascape tidak hanya dapat diambil dari pemandangan bawah air seperti sungai,danau dan rawa tapi pemandangan alami seperti pegunungan, hutan, lembah, gurun, air terjun dan lainnya juga. Manfaat Aquascape tak hanya mempercantik ruangan, keberadaan aquascape juga menambah kesan hidup di dalam ruangan. Ruangan akan terlihat lebih fresh dengan adanya unsur-unsur alam dari aquascape yang dapat menyegarkan pandangan. Merancang sebuah aquascape sangat menantang. Karena Aquascape melibatkan teknik dasar desain dan mengaplikasikannya ke dalam akuarium. Melihat referensi aquascape lain dapat membantu menentukan gaya dan susunan yang paling disukai. Untuk membantu proses desain anda, halaman ini memberikan beberapa referensi aquascaping yang menarik. Baca juga: Apa Bedanya Aquarium dan Aquascape? 7 Jenis Gaya Aquascape dari Berbagai Negara Menyusun Aquascape berbeda dengan susunan standar tanaman darat. Hal ini disebabkan karena beberapa tanaman air membutuhkan pencahayaan yang lebih banyak dan substrat bernutrisi untuk tumbuh. Dibawah ini terdapat beberapa parameter penting yang harus dipertimbangkan ketika menyusun aquascape. Aquascape dengan sedikit waktu pemeliharaan adalah yang paling diminati. Memanfaatkan sedikit CO2, sedikit penambahan pupuk dan pencahayaan dengan daya listrik yang rendah. Pengaturan rendah cahaya sangat menarik namun terbatas untuk sebagian kecil jenis tanaman saja, seperti Fern, Moss, Cryptocoryne dan Anubias. Berikut adalah komponen penting dalam dunia per-aquascapean sesuai dengan urutannya : Pencahayaan Karbondioksida ( Co2 ) Substrat Pupuk Cair / Nutrisi Hardscape / Dekorasi ( Kayu/Batu ) Cara Membuat Aquascape Setelah penempatan substrat, memasangkan karbondioksida dan menyalakan pencahayaan, hampir selesai prosesnya. Dibawah ini ditampilkan desain dasar dari aquascaping. Sebelum dilanjutkan, perlu diingat bahwa faktor utama dari aquascaping adalah kesabaran dan imajinasi. Carilah inspirasi dari pekerjaan orang lain, sketsa-sketsa, model dan maket. Habiskan waktu untuk merencanakan aquascape yang menarik. Kamu akan menemukan bahwa tidak susah untuk membuat sesuatu yang menginspirasi. Ingatlah bahwa tidak ada yang kongkrit, jika anda mendesain sesuatu, ciptakan dan jika tidak disukai hancurkan dan bangun lagi sebanyak yang inginkan hingga hasilnya memuaskan. Ambilah inspirasi dari alam Aquascaping bisa terinspirasi dari pemandangan alam, bukit berumput, tebing berbatu dan kerikil sungai yang dibangun kembali. Misal pepohonan bisa digantikan dengan foreground plant dan sungai digantikan dengan substrat dalam akuarium. Tebing yang terjal dapat digantikan dengan batu yang dipenuhi dedaunan atau tanah.