Utakatikotak.com ~ Minggu (14/1/2018), timnas Indonesia asuhan Luis Milla bakal melakoni laga uji coba melawan Islandia. Islandia sendiri sudah tiba di Indonesia sejak Senin (8/1/2018) dan telah melakukan sesi latihan perdana.
Karena padatnya jadwal kompetisi liga-liga besar Eropa membuat tim tamu tak membawa sejumlah nama besar yang mentereng dengan pencapaian di level klub. Gelandang serang Everton, Gylfi Sigurdsson misal yang tak ikut lantaran masih harus membela The Toffees di ajang Liga Inggris. Aaron Gunnarsson yang membela Cardiff City dan Alfreo Finnbogason yang berstatus pemain Ausburg juga absen. Secara garis besar, dapat dikatakan Islandia hanya membawa pemain-pemain yang klubnya sedang menjalani libur musim dingin. Meski begitu, Islandia tetap merupakan tim kuat. Negara yang kini menempati ranking-2 di daftar pemeringkatan FIFA itu diprediksi akan tetap menyulitkan Indonesia. Beberapa pemain yang diikutsertakan pelatih Heimir Halgrimsson tetap merupakan nama-nama potensial, seperti penyerang PSV Eindhovern, Albert Gudmundsson hingga Arnor Ingvi Traustason yang kini memperkuat Malmo FF.
Pertandingan melawan Indonesia juga akan dijadikan Tim Islandia sebagai ajang pemanasan dan percobaan komposisi jelang bergulirnya Piala Dunia 2018. Pada fase penyisihan, tim yang sempat membuat kejutan dengan mengalahkan Inggris pada ajang Piala Eropa 2016 itu nantinya bakal bersua dengan lawan-lawan tangguh yakni Argentina, Kroasia, dan Nigeria.
Di lain pihak, posisi Indonesia sendiri berbanding jauh dari sang lawan. Jika Islandia berada di peringkat 22 dunia, Indonesia kini masih terdampar di ranking 162 menurut data FIFA. Untuk itu, laga akhir pekan nanti pelatih Luis Milla akan lebih fokus untuk persiapan jelang Asian Games 2018. Situasi tersebut terbaca pula jika melihat susunan pemain yang dibawa pelatih asal Spanyol itu. Dari 22 nama, sebagian besar merupakan punggawa Timnas U-23.
Sebelum bersua Timnas Indonesia, nantinya Islandia akan terlebih dulu bertanding pada laga persahabatan melawan Indonesia Selecion. Duel tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Kamis (11/1/2018).