Masih ingat dengan artikel kloningan iPhone X yang pernah kami angkat beberapa waktu lalu? Dengan begitu mudahnya informasi konsep dan desain produk baru dari vendor besar tersebar di Cina, tiruan dari smartphone yang seharusnya belum diluncurkan pun bisa diproduksi lebih cepat. Namun ada juga yang munculnya belakangan, seperti OPPO R13 ini.
Meskipun banyak yang menilainya aneh, namun tidak bisa dipungkiri iPhone X lebih digemari dibandingkan iPhone 8 yang desainnya dianggap monoton. Bahkan di pasaran iPhone X juga lebih laku dibandingkan dua saudaranya.
Alhasil, konsep layar full-screen dan kamera dual yang sebenarnya bukan dipopulerkan oleh iPhone X, menjadi lebih ramai ketika Apple berhasil membuat dunia memandang iPhone X dengan potongan layarnya (ada juga yang menyebutnya dengan poni) yang agak nyeleneh, dan penempatan kamera dual-nya yang tidak biasa.
Tampaknya produsen smartphone Cina sadar jika iPhone X ini bakal heboh, karena itulah hanya dalam hitungan hari sejak diumumkan pertengahan September lalu, langsung muncul beberapa smartphone Android mirip iPhone X yang menjadi tiruannya! Mayoritas datang dari produsen yang tidak terkenal, seperti HDC yang sudah biasa mengkloning smartphone populer, namun ada juga yang datang dari Sharp, dan bahkan, OPPO.
Setelah beberapa bulan lalu OPPO mengajukan paten smartphone dengan “poni” layar mirip iPhone X, akhirnya kita mengetahui wujudnya seperti apa. Memang belum resmi, namun OPPO baru yang diduga bakal disebut sebagai OPPO R13 ini memang begitu mirip dengan iPhone X.
Bocoran foto-fotonya (yang diambil dari frame video yang muncul dari media sosial Cina, Baidu) yang sudah beredar membuat siapa pun pasti akan mengira ini iPhone X, seandainya logo OPPO ditanggalkan. Bahkan penempatan kamera dual-nya dibuat secara vertikal.
Melalui foto tidak resmi tersebut, terlihat indikator sinyalnya diposisikan di sisi kanan atas layar, bukan di sisi kiri atas, seperti tipikal OPPO yang kita kenal menjalankan Color OS terbaru. Sayangnya, poni layarnya tidak terlihat karena menyatu dengan wallpaper berwarna hitam.
Apa yang menarik, terlihat pada latar belakang foto-foto tidak resmi ini dus dengan tulisan OPPO R13 yang cukup jelas. Itu sudah menjadi indikasi OPPO bakal segera mengumumkannya.
Itu satu, hal lainnya yang membuat kami makin penasaran, sama sekali tidak ada tombol pada tubuh smartphone Android ini. Bisa jadi, OPPO bakal mengoptimalkan cara pengoperasian menggunakan gestur jari, hingga sistem keamanan pemindai wajah, untuk membuatnya makin mirip dengan iPhone X.
Foto dan video yang sudah beredar menunjukkan seperti apa OPPO R13 ini bisa menjadi bukti jika OPPO memang sedang menyiapkan sesuatu untuk menghambat langkah iPhone X. Namun karena belum resmi, kita juga tidak bisa mempercayai begitu saja informasi foto bocoran ini.
Namun satu hal yang pasti, jika OPPO R13 ini benar adanya, maka OPPO kembali membuktikan jika mereka cukup cepat beradaptasi dengan tren. OPPO dan VIVO menjadi produsen yang langsung tanggap dengan tren ponsel berlayar penuh, dan mereka langsung menawarkan banyak produk Android full-screen yang rasio layarnya 18:9.
Bahkan Xiaomi yang dulunya sempat mendapat julukan “The Apple of China” sampai saat ini juga belum terlohat jajaran produk untuk kelas bawah dan menengah yang memaksimalkan layar full-screen. Rumor Xiaomi Mi MIX 2s yang juga sempat beredar memiliki potongan layar ala iPhone X pun, ternyata berakhir hanya sebatas modifikasi software untuk membuat layarnya memiliki poni ala iPhone X.