Mahasiswa Univ Surya Juarai Kontes Animasi di Taiwan

Oleh : Dimas Anugerah Wicaksono - 31 August 2017 12:30 WIB

Mahasiswa Universitas Surya mengharumkan nama Indonesia di ajang Animasi Asiagraph Reallusion Award 2017 di Taiwan. Tim dari Univesitas Surya meraih juara pertama sebagai  Best Film CG dan membawa pulang hadiah US$10.000. 

Sementara itu, di ajang yang sama, Unikom Bandung mendapat penghargaan  Outstanding Work. Universitas Surya dan Unikom Bandung adalah juara pertama dan kedua Asiagraph Reallusion Award putaran lokal yang diadakan di Universitas Tarumanagara pada 8—10 Mei 2017 yang lalu. 

Asiagraph adalah organisasi di bidang pendidikan yang berfokus pada pengembangan teknologi digital, industrial, cultural trends melalui media publish, moving images, animation, games, dan media art. 

Bekerja sama dengan Reallusion Inc., Taiwan, Asiagraph mengadakan perlombaan pembuatan film animasi pendek dalam waktu 48 Jam Nonstop setiap tahunnya. Sejak tahun 2013, perlombaan ini telah diikuti mahasiswa-mahasiswa dari berbagai negara seperti Jepang, Korea, Taiwan, China, Thailand, Malaysia, Indonesia, dan Australia. 
 
Kemenangan ini diharapkan dapat meningkatkan sumber daya pada  industri kreatif bidang film dan animasi.  Di era digital sekarang ini, salah satu bidang yang terus bergerak cepat adalah animasi yang mulai digunakan untuk berbagai keperluan. Kemenangan Indonesia dalam bidang animasi membuktikan bahwa kemampuan Indonesia tidak kalah dari negara lain dan siap bersaing di kancah internasional.

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :