Bakteri Pengurai Botol Plastik

Oleh : Rizki Mumpuni - 29 March 2017 11:00 WIB

Apakah kamu tahu kalau botol plastik itu termasuk sampah yang sulit diuraikan? Nah, ilmuwan Jepang berhasil menemukan bakteri pengurai botol plastik, lo. Seperti apa bakterinya, ya?

Botol plastik mengandung bahan bernama polyethylene terephthalate atau PET. Bahan tersebut tidak bisa diurai. Akibatnya, botol plastik yang lama-lama menumpuk bisa menyebabkan pencemaran lingkungan.

Ilmuwan dari Institut Teknologi Kyoto dan Universitas Keio melakukan percobaan untuk menghasilkan bakteri pengurai botol plastik. Bakterinya diberi nama Ideonella sakaiensis.

Bakteri itu ternyata bisa mengurai PET yang ada di botol plastik. Waktu yang dibutuhkan bakteri untuk mengurai PET adalah enam pekan. Bakteri ditempatkan dalam suhu stabil 30 derajat celcius. 

Semoga bakteri itu bisa diperbanyak. Agar botol-botol plastik tidak mencemari lingkungan. 

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :