Peringati Hari Diabetes, Kemenkes Bikin Program Khusus

Oleh : Lintang Prisilia - 18 November 2016 09:16 WIB

Kementerian Kesehatan mengadakan serangkaian kegiatan yang dilakukan dalam rangka memperingati Hari Diabetes Sedunia setiap 14 November. Diabetes adalah penyakit metabolisme yang timbul akibat peningkatan kadar glukosa darah di atas nilai normal. Diabetes terbagi menjadi dua jenis, yaitu diabetes tipe 1 dan diabetes tipe 2. 

Diabetes tipe 1 disebabkan tubuh berhenti memproduksi insulin karena kerusakan sel pankreas. Kasus ini biasanya ditemukan pada anak-anak. Adapun diabetes tipe 2 terjadi akibat pankreas menghasilkan jumlah insulin yang tidak memadai.

Kegiatan yang dilakukan meliputi sosialisasi dan diseminasi informasi tentang diabetes melalui berbagai media cetak, elektronik, dan media lain, serta pemasangan spanduk dan umbul-umbul berisi pesan tentang diabetes. Selain itu, Kementerian membuat surat edaran kepada seluruh dinas kesehatan provinsi di Indonesia terkait dengan Hari Diabetes Sedunia untuk melakukan promosi kesehatan, deteksi dini, dan kerja sama dengan LSM untuk melakukan kegiatan yang melibatkan masyarakat.

Kementerian Kesehatan memberikan imbauan kepada pemerintah, swasta, dan masyarakat untuk dapat berpartisipasi serta mendukung upaya pencegahan dan pengendalian diabetes. Kementerian Kesehatan juga mendorong kementerian dan lintas sektor terkait lainnya untuk meningkatkan kerja sama dalam mengatasi masalah kesehatan sehingga semua kebijakan yang ada berpihak pada kesehatan.

Pada 2016, Hari Diabetes Sedunia mengangkat tema “Eyes on Diabetes” yang bertujuan mempromosikan pentingnya upaya screening untuk memastikan diagnosis awal dan inisiasi pengobatan diabetes tipe 2.

Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan Mohammad Subuh mengatakan program ini ditujukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya diabetes. Dia mengatakan, semakin cepat kasus diabetes tipe 2 terdeteksi, maka pengobatan dapat segera dilakukan sehingga dapat menghindari berbagai komplikasi yang membahayakan serta biaya perawatan yang mahal.

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :