Sudah tahu, dong, manfaat buah dan sayur untuk tubuh? Saatnya mengikuti kompetisi foto #AksiSehat25Hari femina dan Mama Lime selama periode 18 September 2016 sampai dengan 4 Desember 2016. Raih hadiah uang tunai total Rp25 juta dan hadiah hampers mingguan.
Caranya:
1. Unggah foto before Anda di akun Twitter atau Instagram (pilih salah satu) sebagai langkah awal mengikuti tantangan #AksiSehat25Hari. Sertakan keterangan dengan format: Nama*usia*domisili*caption kreatif* dan gunakan hashtag #aksisehat25hari serta mention @Mama_Indonesia
Contoh: Citra*24*Jakarta*Hidup sehat berawal dari mencuci buah* #aksisehat25Hari @MAMA_Indonesia
2. Selanjutnya unggah 5 (lima) foto selfie dengan menu sehat buah dan sayur sesuai tema warna yang ditentukan beserta produk Mama Lime pada salah satu foto. Tema mingguannya adalah:
- Deep Purple (6-10 Nov 2016)
- Yummy Red (11-15 Nov 2016)
- Go Orange (16-20 Nov 2016)
- Tasty Green (21-25 Nov 2016)
- White Goodness (26-30 Nov 2016)
Gunakan akun media sosial sesuai foto before Anda dan sertakan keterangan sesuai format di atas, ya!
3. Unggah foto after Anda setelah mengikuti tantangan #AksiSehat25Hari di akun media sosial yang sudah dipilih lengkap dengan keterangan sesuai format.
Catatan:
- Peserta wajib mengunggah 7 (tujuh) foto sebagai syarat mutlak kompetisi foto #AksiSehat25Hari.
- Peserta Program Kompetisi Mama Lime Aksi Sehat 25 Hari merupakan Warga Negara Indonesia berusia 20-35 tahun dan merupakan Facebook fans Mama Indonesia, followers Twitter: @MAMA_Indonesia; @Feminamagazine dan followers Instagram @MAMAIndonesia; @Feminamagazine.
- Peserta Program Kuis Mama Lime Aksi Sehat 25 Hari adalah bukan karyawan dan keluarga PT. Lion Wings, agency, dan seluruh pihak yang terlibat di dalamnya.
- Dengan mengikuti kegiatan ini, peserta menjamin bahwa semua informasi yang disampaikan adalah benar, dan lengkap. Hasil karya yang diikut sertakan adalah hasil karya sendiri bukan orang lain.
- Hasil karya tidak boleh mengandung SARA, memfitnah, merendahkan, penuh kebencian, melecehkan, mengancam dan melanggar norma yang berlaku.
- PT. Lion Wings sebagai pihak penyelenggara berhak untuk melakukan uji kelayakan semua peserta dan mendiskuallifikasi peserta jika memiliki alasan bahwa peserta telah melanggar salah satu ketentuan.
- Dengan mengikuti kegiatan ini, peserta bersedia dan menyetujui hasil karya yang diikutsertakan untuk diberikan hak penggunaannya kepada PT. Lion Wings untuk tujuan komunikasi di media apapun.
- Semua hasil karya yang telah diikutsertakan tidak dapat ditarik kembali oleh peserta.