Dalam sehari kuli bangunan bekerja sebanyak 9 jam. Setiap minggu dia bekerja 5 hari dengan upah Rp.25.000/jam. Jika dia lembur dia akan mendapatkan upah Rp.50.000/jam. Jika dia mendapatkan Rp. 5.350.000/bulan. Berapa jam dia lembur?
Untuk menyelesaikan soal di atas, langkah awal kita menghitung total upah yang di dapat tanpa lembur selama sebulan. Setelah diketahui jumlahnya, langkah selanjutnya kita dapat menghitung jam dia lembur.
Diketahui:
- Jam kerja kuli sehari 9 jam
- Dalam seminggu 5 hari kerja
- Upah perjam tanpa lembur = Rp.25.000/jam
- Upah perjam dengan lembur = Rp.50.000/jam
Ditanya: Total jam lembur kuli selama satu bulan = ?
Jawab:
Total upah yang di dapat tanpa lembur selama sebulan = jam kerja kuli sehari x upah/jam x total hari kerja dalam sebulan (4 minggu = 20 hari)
= 9 jam x 25.000/jam x 20
= 225.000 x 20
= Rp. 4.500.000
Total upah lembur = Total upah yang didapat - Total upah yang di dapat tanpa lembur
= 5.350.000 - 4.500.000
= Rp. 850.000
Total jam lembur = Total upah lembur/upah lembur/jam
= 850.000/50.000
= 17 jam
Jadi, total jam lembur kuli selama 1 bulan adalah 17 jam.