Unta adalah mamalia yang punggungnya berpunuk (berpunuk satu atau dua), berkuku genap dan berleher panjang. Unta biasanya digunakan sebagai binatang pengangkut manusia yang hidup sebagian besar di wilayah Arab, Afrika Utara, Asia Tengah.
Salah satu ciri khas yang paling mencolok dari Unta adalah punuk yang dimilikinya. Punuk Unta berfungsi untuk menyimpan cadangan lemak sehingga mampu bertahan tanpa makan dan minum berbulan-bulan.
Tidak hanya itu, banyak keistimewaan yang dimiliki unta selain punuk yang ada di punggungnya.
- Unta merupakan hewan mamalia yang hidup di kawasan gurun pasir.
- Unta dengan dua punuk disebut sebagai unta baktria dapat ditemukan di Asia Tengah.
- Unta dengan satu punuk disebut dengan unta dromedaris dapat ditemukan di Afrika Utara dan Timur Tengah.
- Unta memiliki bulu mata yang panjang yang berguna untuk melindunginya dari pasir. Selain itu ada tiga kelopak mata yang juga berfungsi untuk melindungi matanya dari pasir.
- Unta juga memiliki gigi dan rahang yang kuat dan juga penutup hidung dan telinga untuk mencegah masuknya butiran pasir.
- Punuk Unta berfungsi untuk menyimpan cadangan lemak supaya bisa bertahan tanpa makanan dan minuman selama berbulan-bulan.
- Unta dapat menempuh jarak yang jauh dengan sedikit air atau makanan, meski berjalan dengan beban 550 hingga 700 pon.
- Di tubuh bagian bawah, unta memiliki pergelangan kaki yang lebar agar bisa berjalan lancar di atas gurun pasir tanpa tenggelam.
- Bagian kaki unta juga memiliki keistimewaan lainnya, yakni tahan akan panasnya gurun pasir. Sehingga ia mampu berlari dengan kecepatan yang mencapai 40 mil per jam.