Bakteri Anaerob Apa Saja?

Oleh : Nurul Marta - 23 June 2022 11:00 WIB

Apa yang dimaksud dengan bakteri anaerob?

Bakteri anaerob adalah bakteri yang tidak menggunakan oksigen dalam pertumbuhan dan metabolismenya. Keberadaan oksigen justru menyebab bakteri mati atau terhambat pertumbuhannya. Hal ini dikarenakan dalam suasana ini akan terbentuk H2O2 yang bersifat toksik terhadap bakteri.

Bakteri anaerob sebagian besar merupakan mikroorganisme residen pada kulit, permukaan mukosa, mulut, dan gastrointestinal. Infeksi oleh bakteri anaerob terjadi jika bakteri ini berada pada tempat yang seharusnya steril di dalam tubuh. Contoh bakteri anaerob yang memiliki arti klinis penting adalah bakteri Clostridium tetani yang merupakan bakteri penyebab tetanus.

Baca juga:

Ciri-ciri dan Karakteristik Clostridium botulinum

Bakteri anaerob dibedakan menjadi 2 yaitu anaerob obligat dan anaerob fakultatif.

Apa pengertian bakteri anaerob obligat dan anaerob fakultatif?

a. Anaerob obligat adalah bakteri yang sama sekali tidak dapat tumbuh pada kondisi ada oksigen. Hal ini dikarenakan biasanya bakteri kelompok ini tidak memiliki superoksida dismutase (SOD) dan katalase yang berfungsi menghilangkan efek toksik radikal oksigen serta hydrogen peroksidase yang menyebabkan mampu mentoleransi terhadap oksigen (aerotolerant).

Contoh anaerob obligat adalah Bacteroides fragi'e, berbentuk batang negatif Gram, banyak terdapat pada infeksi perut dan Fusobacterium nucleatum yang dapat menyebabkan infeksi mulut.

b. Anaerob fakultatif adalah bakteri yang masih dapat hidup pada kondisi ada sedikit oksigen. Anerob fakultatif bermakna bakteri dapat tumbuh baik secara oksidatif maupun secara anaerob. Sebagian besar bakteri kelompok anaerob fakultatif adalah pathogen.

Contoh Anaerob fakultatif adalah beberapa spesies dari Streptococcus dan Enterobacteriaceae (misalnya: E. coli).

Apakah perbedaan antara bakteri anaerob obligat dan bakteri anaerob fakultatif?

Anaerob obligat dan anaerob fakultatif adalah dua jenis organisme yang dikategorikan berdasarkan kebutuhan oksigen untuk pertumbuhan. Obligate anaerobe hidup di bawah ketiadaan oksigen. Oksigen molekuler beracun untuk mewajibkan anaerob karena semua fungsi metabolismenya dihentikan di hadapan oksigen. Mereka menunjukkan respirasi anaerob untuk produksi energi.

Anaerob fakultatif adalah organisme yang dapat hidup dan tumbuh di hadapan atau tidak adanya oksigen molekuler. Ketika oksigen hadir, anaerob fakultatif menunjukkan respirasi aerobik sementara mereka dapat beralih ke fermentasi atau respirasi anaerob ketika oksigen tidak ada. Inilah perbedaan antara anaerob obligat dan fakultatif.

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :