Soal 1
Sebuah akuarium berbentuk kubus memiliki panjang rusuk 18 cm. Setengah dari volume akuarium tersebut diisi air. Volume air dalam akuarium adalah ....
Pembahasan:
Diketahui : Panjang rusuk = r = s 18 cm
Ditanya : Volume air?
Jawab :
Volume
= 1/2 x ( s x s x s )
= 1/2 x ( 18 x 18 x 18 )
= 1/2 x 5.832
= 2.916 cm3
Soal 2
Diketahui luas alas sebuah kubus adalah 441 cm2 volume kubus tersebut adalah
Pembahasan:
Diketahui:
Luas alas kubus = 441 cm²
Ditanya: Volume kubus ?
Jawab:
Langkah pertama kita cari panjang rusuk kubus.
Panjang rusuk kubus = √Luas Alas
= √441
= 21 cm
Langkah selanjutnya kita cari volume kubus
Volume kubus = s x s x s
= 21 cm x 21 cm x 21 cm
= 9.261 cm³
Lihat juga:
Cara Menentukan Jumlah Suku ke-n dengan Rumus Deret Aritmatika