Manfaat Belimbing Wuluh untuk Kesehatan dan Kecantikan

Oleh : UAO - 27 December 2021 13:00 WIB

Belimbing wuluh merupakan salah satu buah-buahan yang bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan. Belimbing wuluh dapat mengobati beberapa penyakit dan mampu merawat kecantikan wajah, menghilangkan jerawat dan mengecilkan pori-pori pada wajah.

Buah yang rasanya asam ini merupakan salah satu buah penghasil vitamin C, selain itu buah belimbing wuluh juga mengandung beberapa senyawa diantaranya protein, fosfor, serat, kalsium, zat besi, karoten, flavon dan juga thiamine.

1. Mengobati sakit gigi

Salah satu manfaat belimbing wuluh bagi kesehatan adalah mampu menyembuhkan sakit gigi. Cara yang dapat dilakukan untuk mengobati sakit gigi dengan belimbing wuluh adalah dengan menumbuk belimbing wuluh lalu meletakkannya pada gigi yang berlubang.

Baca juga: Tahukah Kamu Manfaat Mentimun Bagi Kesehatan

2. Mengobati sariawan

Karena belimbing wuluh merupakan salah satu buah-buahan penghasil vitamin C, maka dari itu belimbing wuluh dapat mengobati sariawan. Caranya dengan membuat ramuan dari kuntum bunga belimbing wuluh ditambahkan dengan asam jawa dan gula aren, lalu rebus semua bahannya dengan 3 gelas air hingga airnya menjadi ¾ gelas.

3. Mengobati batuk

Cara mengobati batuk dengan belimbing wuluh, Anda cukup merebus beberapa belimbing wuluh yang telah dibersihkan lalu ditambahkan dengan gula batu dan 2 gelas air. Kemudian minumlah dalam keadaan hangat.

4. Menghilangkan jerawat

Jika Anda ingin mengobati jerawat dan mengecilkan pori-pori di wajah dengan cara alami, Anda bisa menggunakan belimbing wuluh dengan cara memarut 2-3 belimbing wuluh, lalu tambahkan sedikit garam pada parutan, tempelkan pada wajah, tunggu selama 5-10 menit, kemudian basuh dengan air bersih. Lakukan secara rutin minimal 2 kali sehari.

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :