Perbedaan Pertumbuhan Primer Dan Sekunder

Oleh : Bintang Maulidya - 20 January 2021 14:00 WIB

Nah agar kalian dapat membedakan pertumbuhan primer dan sekunder, khususnya pada tanaman berkayu secara tepat dan benar, perhatikanlah penjelasan yang telah dijabarkan dibawah ini secara rinci dan jelas.

Pengertian

Berikut beberapa definisi mengenai masing – masing jenis pertumbuhan tersebut ialah :

1. Pertumbuhan Primer

Suatu pertumbuhan dimana terjadi akibat aksi meristem utama, yang bisa meningkatkan panjang batang serta menambahkan pelengkap terhadap batang disebut juga kebutuhan primer.

Sebuah pembelahan sel secara terus menerut terhadap meristem apikal sehingga adanya peningkatan panjang terhadap tanaman ini. Dengan begitu dapat disimpulkan bahwa pertumbuhan ini terjadi di apeks akar hingga ke pucuk tanaman.

Tahapan Pertumbuhan Primer

Terdapat 3 tahapan daerah pada pertumbuhan primer, ialah sebagai berikut :

  1. Pada daerah pembelahan, dimana berada pada bagian ujung batang hingga pada bagian ujung akar.
  2. Pada daerah pemanjangan, dimana berada sesudah daerah pembelahan tersebut. Hal ini ditandai dengan ukuran tanaman yang menjadi lebih besar dibandingkan sebelumnya, dikarenakan terjadinya pembesaran serta pemanjangan sel terhadap tanaman.
  3. Pada daerah diferensisasi, dimana daerah yang sel – selnya telah mengalami perubahan fungsi dimana menjadi jaringan yang lebih kompleks, seperti pada : korteks, floem, xylem, sklerenkim, serta epidermis.

2. Pertumbuhan Sekunder

Suatu proses pertumbuhan dimana terjadi dari aksi kambium, dimana dapat meningkatkan diameter sebuah tanaman disebut juga sebagai pertumbuhan sekunder.

Contoh Pertumbuhan Sekunder

Berikut beberapa contoh tumbuhan yang mengalami pembelahan kambium ialah :

  1. Sebuah pembelahan kambium ke arah dalam, maka akan membentuk xylem sekunder. Sebaliknya jika sebuah pembelahan kambium ke arah luar, maka akan membentuk floem sekunder.
  2. Adanya proses pembelahan kambium tersebut pada jaringan tumbuhan, maka akan terjadi adanya pembentukan lingkaran tahun, sebuah pelebaran pada batang, serta pembentukan jari – jari empulur serta

Namun, adanya pembelahan kambium ini begitu dipengaruhi keadaan cuaca. Dimana saat musim hujan, justru pembelahan akan semakin cepat, begitu sebaliknya

Karena adanya peran meristem lateral dimana terdiri dari kambium vaskular serta kambium gabus, dimana hanya terjadi pada tanaman berkayu saja sehingga proses pembelan sekunder ini terjadi.

Persamaan

Adanya pertumbuhan primer maupun sekunder ternyata memiliki beberapa persamaan loh, berikut penjelasannya :

  1. Adanya jaringan meristematik yang terlibat, baik pada pertumbuhan primer maupun pertumbuhan sekunder pada tanaman.
  2. Adanya keterlibatan terhadap peningkatan ukuran atau size sebuah tanaman yang mengalami pembelahan, baik pada pertumbuhan primer maupun pertumbuhan sekunder.
  3. Suatu pembelahan kambium yang terjadi, baik pada pertumbuhan primer serta pertumbuhan sekunder biasanya selalu pada tanaman berkayu.

Perbedaan

Disamping memiliki persamaan, tentu pertumbuhan primer dan pertumbuhan sekunder memiliki perbedaan yang membedakan antara keduanya, berikut penjelasannya :

Perbedaan Pertumbuhan Primer Pertumbuhan Sekunder
Pengertian Suatu pertumbuhan dimana terjadi akibat aksi meristem utama, yang bisa meningkatkan panjang batang serta menambahkan pelengkap terhadap batang disebut juga kebutuhan primer. Suatu proses pertumbuhan dimana terjadi dari aksi kambium, dimana dapat meningkatkan diameter sebuah tanaman disebut juga sebagai pertumbuhan sekunder.
Hasil Pertumbuhan Pada pertumbuhan primer akan membuahkan tumbuhan dengan sumbu longitudinal, artinya dapat menambah tinggi maupun panjang tanamannya. Pada pertumbuhan sekunder ini akan membuahkan pertumbuhan radial, artinya menambah diameter maupun keliling batang tanaman.
Dikerjakan oleh Proses yang terjadi pada aksi meristem apikal. Proses yang terjadi pada aksi meristem lateral.
Urutan Sebuah tanaman terjadi di awal. Dimana mengikuti pertumbuhan primer.
Lokasi Terjadinya Hal ini terjadi pada seluruh bagian dari tanaman atau dikenal dengan meristem primer. Hal ini terjadi pada angiospermae serta gymnospermae kecuali pada tumbuuhan monokotil, hal ini dikenal dengan meristem sekunder.
Waktu Terjadi Dapat berhenti sesudah terselesainya diferensiasi jaringan. Hal ini, hanya terjadi di bagian yang matang, artinya pada bagian yang memang benar – benar dapat dikembangkan.
Pengembangan Korteks, Epidermis, serta Jaringan Vaskular Primer dimana dikembangkan selama terjadinya pertumbuhan primer. Floem, Periderm Sekunder, Xylem Sekunder, Lentisels, serta Kulit Kayu dimana dikembangkan selama terjadinya pertumbuhan sekunder.

Apa yang dimaksud daerah meristematik ?

Daerah Meristematik merupakan wilayah jaringan terhadap tumbuhan dimana berwujud sekumpulan punca sel – sel yang aktif melaksanakan proses pembelahan sel.

Jelaskan perbedaan pertumbuhan primer dan sekunder pada manusia ?

Disamping pembahasan artikel kali ini mengenai tumbuhan, namun perlu kalian ketahui jika manusia juga memiliki pertumbuhan dimana berbeda dengan tumbuhan maupun tanaman.Pertumbuhan primer pada manusia terjadi didalam, sedangkan pertumbuhan sekunder pada manusia terjadi diluar sebagai contoh pertumbuhan primer pada perempuan ialah terjadinya suatu menstruasi pada usia tertentu, sedangkan pertumbuhan sekundernya ialah dengan adanya tanda – tanda pinggul melebar, payudara membesar, serta tumbuh rambut- rambut halus disekitar daerah tertentu.

Biasanya pertumbuhan sekunder dan pertumbuhan primer terjadi pada tumbuhan ?

Pada tumbuhan berakar

Demikianlah pembahasan artikel kali ini, semoga bermanfaat dan menjadi ilmu pengetahuan baru bagi para pembaca.

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :