Tidak Lagi Pakai Apparel dari AS, Timnas Futsal Indonesia Resmi Gandeng Specs

Oleh : Cinta Silvia - 15 January 2021 16:23 WIB

AWAL 2021 menjadi momen kerja sama Federasi Futsal Indonesia dengan Specs. Kedua belah pihak mengikat kontrak sponsor apparel mulai 2021.

Rilis kerja sama Federasi Futsal dengan Specs dipublikasikan pada Jumat 15 Januari 2021. Jersey Specs akan mulai dipakai Timnas Futsal Indonesia saat turun di AFC Futsal Championship 2020 pada 23 Maret-3 April 2021.

Specs bakal memenuhi semua kebutuhan apparel buat Timnas Futsal Indonesia, mulai putra, putri, dan kelompok umur.

Sekjen Federasi Futsal Edhi Prasetyo mengungkapkan pihaknya sudah melalui pertimbangan matang untuk menjalin kerja sama dengan Specs.

Sebelumnya Timnas Futsal Indonesia memakai sponsor apparel yang sama dengan Timnas Indonesia di sepak bola yang dijalin PSSI.

"Kam mantap memilih Specs sebagai apparel Timnas Futsal Indonesia mulai 2021. Apresiasi tinggi atas komitmen Specs dalam memajukan industri futsal secara berkesinambungan," kata Edhi Prasetyo.

Sementara Vice Presiden PT Panatrade Caraka Adrian Arief Riyadi selaku perusahaan pemilik merk Specs, menyatakan antusias dan bangga atas kesepakatan yang terjalin dengan Federasi Futsal untuk Timnas Futsal Indonesia.

"Ini momentum besar buat brand lokal, khususnya Specs. Ini juga komitmen untuk lebih memajukan futsal di Tanah Air," katanya.

"Kami berharap kerja sama ini mampu memajukan industri futsal, sehingga lebih berprestasi di level internasional," ia menambahkan.

Sedangkan Manager Marketing PT Panatrade Caraka mengungkapkan bisa menjadi official apparet Timnas Futsal Indonesia merupakan kebanggaan luar biasa bagi Specs.

"Di Indonesia futsal punya tempat tersendiri. Gairah terhadap olahraga ini sangat besar, apalagi prestasi di level Asia maupun Dunia juga sudah dibuktikan Timnas Futsal," ujarnya.***

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :