Tutorial make up kini banyak dicari oleh para wanita, khususnya bagi mereka yang masih pemula ataupun yang ingin sedang belajar trend make up terbaru. Tutorial make up begitu banyak tersedia di internet, mulai dari yang paling sederhana sampai yang paling rumit sekali pun. Dengan adanya tutorial tersebut, sangat membantu sekali bagi kita yang sering salah menggunakan make up dengan baik dan benar, atau berlebihan dalam pengaplikasiannya.
Sebenarnya setiap make up memiliki porsi dan fungsinya masing-masing dan tidak bisa digunakan dalam setiap kesempatan, tetapi ada pula make up yang wajib ada di setiap situasi dan kondisi. Nah, bagi yang masih bingung bagaimana cara dandan yang benar, berikut ini kami akan memberikan tutorialnya sesuai kebutuhanmu. Selamat menyimak!
1. Tutorial Make Up Pemula
vradio.com
Tampil tanpa make up terkadang membuat wajah tampak lebih pucat, sehingga tak jarang hal ini membuat kepercayaan diri menurun. Tapi jika kamu teramsuk orang yang malas dandan, tidak bisa make up atau bahkan kamu bingung bagaimana agar terlihat natural dengan make up, jangan khawatir, kami akan memberikan tutorial make up bagi kamu yang masih pemula. Yuk simak beberapa poin penting ketika kamu belajar make up. Berikut tutorial make up-nya:
Bersihkan Wajah
Sebelum berdandan pastikan wajahmu dalam keadaan bersih, ya. Bersihkan wajahmu dengan facial foam, lalu keringkan dengan cara ditepuk-tepuk lembut dengan handuk kering. Kemudian gunakan pelembap atau moisturizer yang cocok dengan warna dan jenis kulitmu. Selain itu, kamu juga bisa mengaplikasikan pelembap atau moisturizer bersamaan dengan foundation.
Gunakan Foundation
Langkah berikutnya adalah menggunakan foundation. Namun, kamu tidak boleh asal dalam memilih, ya. Pastikan kamu memilih foundation yang sesuai dengan jenis kulitmu. Seperti mengetahui jenis kulit yang acne-prone, kering, berminyak, kombinasi, sensitif, atau kulit dengan kerutan. Nah, agar tak terlihat cakey, usahakan memilih foundation yang memiliki konsistensi seimbang dan ringan sesuai dengan jenis dan warna kulit. Pastikan kamu juga mengaplikasikannya agar matte dan halus, ya.
Buat Alis yang Simestris
Alis menjadi bagian terpenting dalam menggunakan make up. Agar hasil make up tampak natural alias tidak berlebihan, buatlah alis yang merata dan simetris. Tidak perlu terlalu tebal hingga mendominasi riasa, seimbangkan dengan riasan mata. Namun, jika alismu sudah tebal, kamu hanya perlu mengaplikasikan pensil alis mengikuti garis yang sudah ada dan mengisinya secara perlahan.
Gunakan Eyeshadow dengan Warna Natural
Meski masih pemula dalam ber-make up, tapi tak perlu ragu untuk menggunakan eyeshadow, ya. Sebaiknya pilihlah warna eyeshadow dengan warna natural, seperti cokelat muda, krem, peach, atau pink di area kelopak mata. Bagi kamu yang masih baru, alangkah lebih baiknya, gunakanlah satu warna saja, yang terpenting kamu bisa meratakannya dan tidak terlalu tebal. Pilihlah warna eyeshadow satu atau dua tone lebih tua dari warna kulit kamu.
Gunakan Bedak Tabur
Foundation atau BB Cream yang telah kamu gunakan akan mudah sekali luntur jika tidak dilapisi dengan bedak, loh. Maka dari itu, kamu perlu menggunakan bedak untuk meratakan kembali base make up yang pertama kamu pakai. Warna bedak yang digunakan pun harus sesuai dengan kulit wajahmu, ya. Perlu kamu ketahui, bahwa bedak memiliki dua macam, yaitu bedak padat dan tabur yang cocok untuk kulit berminyak. Tapi kami sarankan pilih dan pakailah bedak tabur secara tipis agar hasil make up tidak terkesan berat.
Gunakan Maskara
Berikutnya pakailah maskara agar riasanmu tampak sempurna. Namun, sebelum menggunakan maskara, pastikan kamu sudah menjepit bulu mata terlebih dahulu, ya. Kemudian barulah aplikasikan maskara dengan gerakan zig zag agar hasilnya lebih lentik dan tidak ada maskara yang menggumpal. Gunakanlah pada bulu mata atas dan bawah.
Pilih Lipstik dengan Warna Natural
Make up kurang lengkap rasanya jika tidak menggunakan lipstik, dengan menggunakan lipstik riasanmu akan tampak semakin fresh dan cantik. Untuk warnanya, sebaiknya pilihlah warna natural, seperti peach, merah muda, atau nude. Lipstick ini mampu membuat wajah kamu semakin berseri, segar, dan tidak pucat. Pilih juga lipstik yang sesuai dengan warna kulit bibir agar tidak terlalu berseberangan warnanya, usahakan hasil lipstik tidak meluber dan bisa merata.
Mengaplikasikan Blush On
Langkah berikutnya adalah mengaplikasikan blush on alias perona pipi. Agar tidak menampilkan kesan menor, pilihlah warna natural seperti peach, pink, cokelat, atau coral. Usahakan warna tersebut juga sesuai dengan warna muka atau paling tidak bisa menyesuaikan dengan warna make up secara keseluruhan.
Gunakan Setting Spray
Agar riasan wajamu lebih tahan lama dan merata, kamu bisa menggunakan setting spray. Cara menggunakannya bisa dilakukan saat sebelum dan sesudah make up. Setting spray ini biasanya mengandung bahan-bahan baik seperti aloe vera dan rose water sebagai nutrisi sekaligus pencerah wajah.
2. Tutorial Make Up Natural
blibli.com
Banyak kaum hawa yang tertarik dengan tutorial make up natural, karena tidak semua dari mereka mempunyai waktu yang cukup banyak untuk dandan. Selain itu, menggunakan make up natural ini akan membuat wajah terlihat alami dan tidak terlihat menor. Sebab, tutorial make up ini akan menyesuaikan dengan warna kulit, sehingga tidak akan menyebabkan belang antara wajah dan leher. Berikut tutorial make up-nya:
Membersihkan Wajah
Tahapan awal sebelum mulai menggunakan make up yakni membersihkan wajah. Pastikan wajahmu bersih dan kering, ya.
Aplikasikan Pelembap Wajah
Tutorial make up berikutnya adalah mengoleskan pelembap wajah yang sesuai dengan jenis kulitmu. Sebab, kulit wajah harus tetap dijaga kelembapannya agar selalu sehat. Jika kulit sehat, maka akan memberikan hasil make up yang cerah menawan.
Aplikasikan Foundation
Setelah mengaplikasikan pelembap kemudian lanjut dengan menggunakan faoundation. Ketika mengaplikasikannya, pastikan tidak terlalu tebal. Aplikasikan saja secara tipis-tipis agar tidak membuat kulit wajah dan leher tampak belang. Ingat, kamu juga harus mengoleskan dan meratakannya pada leher. Cara penggunaan foundation juga tidak boleh asal-asalan. Aplikasikanlah dulu dimulai dari atas lalu ke bawah. Jangan menyebar.
Bedak
Untuk bedaknya, kamu bisa menggunakan jenis apa saja, baik tabur atau padat. Jika kamu memilih bedak padat, cara menggunakannya adalah dengan menyapukan menggunkan kuas pada wajah, agar hasilnya tipis dan merata.
Merias Mata Senatural Mungkin
Untuk melengkapi make up-mu, kamu bisa merias area matamu senatural mungkin, salah satunya dengan menggunakan eyeliner. Tapi sebelum mengaplikasikannya, kamu harus mengawalinya dengan memakai eyeshadow terlebih dahulu. Pakailah eyeshadow dengan warna nude agar terlihat natural. Kemudian kamu bisa melanjutkan dengan menjepit bulu mata, barulah aplikasikan eyeliner.
Meski penggunaan eyeliner pensil tampak lebih natural, tapi tak ada salahnya kalau kamu memilih yang berbentuk cair. Sapukan eyeliner sedekat mungkin dengan garis mata dan jangan terlalu tebal. Aplikasikan hanya di bagian atas garis mata saja. Sapukan eyeliner lebih tebal pada sudut mata agar tampilan mata lebih besar dan tegas. Selanjutnya kamu bisa menggunakan maskara, agar bulu mata terlihat lebih bervolume.
Menyisir atau Merapikan Alis
Jika kamu malas untuk menggunakan pensil alis, cukup gunakan sisir khusus alis untuk merapikannya. Jika menggunakan pensil alis, arsirlah secara perlahan mulai dari bagian ujung dalam alis sampai ke ujung luar searah dengan tumbuhnya rambut alismu.
Blush On Warna Cokelat
Agar wajah tidak menor alias terlalu berlebihan, pilihlah warna-warna yang soft. Seperti warna cokelat. Kemudian, sapukanlah blush on secara tipis-tipis sesuai dengan tulang pipi.
Lipstik Nude
Sebagai sentuhan akhir untuk make up natural, gunakan lipstik agar wajahmu tidak terlihat pucat. Kamu bisa menggunakan lipstik warna pink, nude, atau peach, sebagai pelengkap bagi make up natural.
3. Tutorial Make Up Kondangan
aquarosamakeupschool.co.uk
Kondangan identik dengan penampilan yang super heboh dan full make up. Kebayang dong betapa ribetnya dandan berjam-jam? Tapi sekarang, kamu tidak perlu dandan lama-lama untuk tampil cantik ke kondangan. Sebab, di YouTube, sudah banyak banget beauty influencers yang membagikan tutorial make up kilat yang anti-ribet dan tetap bisa bikin kamu terlihat lebih menarik di acara-acara special. Penasaran? Coba deh simak tutorial make upnya berikut ini.
Gunakan Pelembap dan Face Mist
Sebelum make up, kamu harus prepping wajah menggunakan face mist dan pelembap. Setelah itu, langsung aplikasikan foundation favoritmu yang sesuai dengan jenis dan warna kulit. Kalau menurutmu warna foundationnya masih kurang matching, kamu bisa mencampurkan dengan warna lain agar hasilnya lebih pas. Blend foundation menggunakan beauty blender untuk hasil yang lebih flawless.
Aplikasikan Concealer dan Compact Powder
Jika langkah pertama sudah selesai, lanjutkan dengan menggunakan concealer. Agar mudah diblend,kami sarankan untuk menggunakan concealer yang cair. Kemudian aplikasikan pada daerah kulit yang menghitam seperti di bawah mata, sudut bibir, dan sisi hidung. Set foundation dan concealer pakai loose powder atau compact powder.
Fokus pada Riasan Mata
Untuk mempersingkat waktu, kamu hanya perlu fokus ke make up bagian mata yang bisa jadi highlight penampilan. Misalnya alias dan eyeshadhow. Kalau kamu ingin riasan mata terlihat lebih shiny, gunakan eyeliner putih di area bawah dan sudut mata. Buat eyeshadow, pastikan warnanya pigmented agar lebih cepat dan mudah diaplikasikan. Kalau mau efek glamor, pilih eyeshadow dengan finishing shimmery atau bubuhkan eyeshadow berwarna silver.
Gunakan Highlighter dan Perona Bibir
Sebagai pelengkap, jangan lupa tambahkan highlighter di area tulang hidung dan pipi. Sama seperti eyeshadow kamu juga perlu pilih lip cream dengan warna yang pigmented dan finishing matte biar warnanya lebih kelihatan.
4. Tutorial Make Up Korea
womantalk.com
Tutorial make up ala Korea, saat ini sedang menjadi trend. Tampilan artis Korea yang fresh namun tidak berlebihan dengan makeup yang khas ini membuat banyak orang ingin juga mencobanya. Salah satu ciri khas makeup Korea adalah natural dan tidak berlebihan.
Make up yang satu ini sangat cocok diaplikasikan untuk pemilik wajah Asia. Karena pengaplikasiannya ringan, tipe makeup seperti ini banyak disukai orang dan cocok untuk makeup sehari-hari. Dengan tutorial make up Korea ini akan membuatmu terlihat cantik dengan riasan minimal untuk sehari-hari atau pun berpergian ke acara formal. Berikut tutorial make up-nya:
Gunakan Moisturizer
Sebelum kamu menggunakan make up ala Korea, lakukan sejumlah perawatan wajah terlebih dahulu. Umumnya orang Korea rajin mengaplikasikan toner dan serum untuk tetap menjaga kesehatan kulitnya. Agar tampilan make up terlihat natural, aplikasikanlah moisturizer yang sesuai dengan tiper wajahmu.
Salah satu moisturizer yang bisa kamu andalkan adalah OLAY Regenerist Whip UV. Selain berfungsi sebagai pelembap, moisturizer yang satu ini juga bisa berfungsi sebagai primer make up lho karena hasil akhirnya yang matte dan tidak berminyak. Hal ini pastinya bisa membuat make up mu terlihat jauh lebih baik.
Aplikasikan BB Cream atau BB Cushion
Langkah berikutnya adalah mengaplikasikan BB Cream ke seluruh wajah. BB Cream merupakan pilihan base make up yang tepat untuk natural look. Selain ringan BB Cream juga bisa memberikan coverage yang baik. Kamu bisa mengaplikasikan BB Cream ke seluruh wajah, area mata, dan leher, lalu meratakannya dengan beauty sponge atau blender.
Selain BB Cream, kamu juga bisa menggunakan BB Cushion. Sebenarnya cushion sama seperti foundation, namun ditempatkan pada wadah seperti bedak dengan spons yang mampu mengeluarkan cairan foundation. Cushion bisa dipilih karena lebih ringan dan didesain untuk look yang dewy atau glowing. Berbeda dengan makeup ala Amerika, dandan Korea tampak lebih halus dan natural sehingga jarang menampilkan shading yang tebal. Oleh sebab itu hindari contouring.
Aplikasikan Concealer
Jika kamu merasa masih ada noda hitam yang tidak tercover oleh BB Cream, kamu bisa mengaplikasikan concealer untuk menutupi noda tersebut. Cara mengaplikasikannya, kamu bisa mengoleskan concealer pada sponge dan kemudian menepuk-nepukkannya secara halus pada daerah wajah yang diinginkan. Dengan cara ini concealermu bisa blend dengan baik dan memberikan coverage yang sempurna.
Set Make Up dengan Bedak
Jika kulit wajahmu sudah tercover dengan sempurna, kemudian dilanjut dengan menggunakan bedak. Untuk cara make up ala Korea ini sebaiknya gunakanlah loser powder. Untuk natural look, loose powder ini sangat direkomendasikan karena memiliki tekstur yang ringan.
Selain itu, bedak tabur juga dapat membuat makeupmu jauh lebih tahan lama. Aplikasikan bedak ke seluruh area wajah kecuali pipi untuk memberikan hasil dewy finish yang fresh. Setelah itu lalu bubuhkan highlighter bubuk pada tulang pipi, dagu dan area sekitar bawah mata. Untuk meraih efek dewy, semprotkan facial mist setelah seluruh makeup selesai diaplikasikan lalu biarkan meresap secara natural.
Alis Natural
Tutorial make up berikutnya lanjut ke daerah mata. Yang menjadi ciri khas dandan ala Korea terletak pada alis matanya. Alis wanita Korea terkenal karena bentuknya yang lurus serta warna yang natural. Jika kamu ingin tampil dengan make up Korea ini, kamu cukup merapikan bulu alis dengan brush.
Lalu, gunakan pensil alis untuk menggambar dan mengisi alis. Pastikan untuk menggunakan pensil alis yang warnanya tidak pekat. Selain itu ketika menggambar alis, pastikan kamu mengikuti garis natural alismu agar hasilnya bisa terlihat natural. Setelah selesai, kamu bisa menyikat kembali alis dengan brush untuk meratakan pensil alis.
Gunakan Eyeshadow Warna Nude
Setelah selesai pada bagian alis, kamu bisa melanjutkan meriash mata dengan menggunakan eyeshadow. Untuk tampilan yang natural ala wanita Korea, pilihlah wanra eyeshadow yang lembut seperti warna nude misalnya.
Aplikasikan Eyeliner
Cara make up ala Korea selanjutnya, aplikasikan eyeliner pada garis mata. Eyeliner ala Korea juga berbeda karena dibuat tidak berlebihan. Kamu hanya perlu mengaplikasikan eyeliner secara tipis di area kelopak mata. Caranya, buat garis eyeliner tipis sedekat mungkin dengan akar bulu mata. Daripada memakai warna hitam kamu bisa menggunakan eyeliner pensil berwarna cokelat agar warnanya terlihat lebih natural. Eyeliner tidak perlu dibuat cat eye ya.
Gunakan Maskara
Selain alis, bulu mata juga perlu mendapat perhatian untuk mengaplikasikan make up ala Korea, loh. Cara make up ala Korea pada area ini adalah jepit bulu mata dengan curler lalu aplikasikan mascara setelahnya.
Blush On
Make up Korea sangat anti dengan Heavy Contouring karena dianggap dapat membuat wajah terlihat tua. Oleh sebab itu, dibandingkan blush on pink, cara make up ala Korea lebih menggunakan blush on berwarna orange atau peach. Penggunaan blush on warna ini bisa memberi tampilan kulit wajah yang tampak lebih segar.
Aplikasikan Lip Tint
Langkah terakhir cara makeup ala Korea adalah mengaplikasikan lip tint sebagai perona bibir. Penggunaan lipstik pada makeup korea tampak berbeda karena membuat warnanya menjadi gradasi. Gunakan dua warna lipstik yaitu warna kulit dan warna terang. Basuhkan warna kulit di pinggiran bibir lalu warna terang ke bagian dalam bibir.
5. Tutorial Make Up Glam
youtube.com
Make up glowing kini sedang menjadi trend di kalangan wanita Indonesia. Selain membuat wajah terlihat lebih natural, dandan glowing pun akan membuat kulit terlihat lebih sehat dan segar. Ternyata tidaklah sulit untuk mengaplikasikan make up glowing ini, loh. Berikut tutorial make up lowing yang bisa kamu coba:
Gambar Alis untuk Frame pada Wajah
Meski alis memiliki ukuran yang kecil, tapi alis memiliki peran yang cukup penting, yakni untuk membentuk struktur wajah. Untuk tampilan yang lebih natural, kamu bisa membentuknya mengikuti bentuk alis asli.
Dua Warna Base Make Up
Salah satu kunci untuk menghasilkan look natural adalah kamu perlu membuat wajah terlihat memiliki dimensi secara alami. Kamu bisa memilih dua shade Wardah Exclusive Flawless Cover Cushion yang berbeda di bagian dalam dan bagian luar wajah untuk membuat dimensi yang lebih alami.
Untuk bagian dalam, pilihlah Wardah Exclusive Flawless Cover Cushion sesuai dengan skintone kamu dan ratakan perlahan dengan menggunakan cushion sponge. Lalu di bagian luar, gunakan Wardah Exclusive Flawless Cover Cushion dengan warna yang lebih gelap sebagai shading. Nah, bagi kamu pemilik wajah berminyak, sebaiknya gunakanlah sedikit cushion di bagian dalma wajah. Sementara untuk bagian luar wajah, bisa menggunakan produk lebih banyak. Dengan cara ini, makeup di kulit berminyak akan lebih tahan lama.
Aplikasikan Dua Warna Blush On
Untuk menghasilkan gradasi yang natural, kamu bisa menggunakan dua warna blush on. Pada tahap pertama, gunakan Wardah Exclusive Blush On 02 Coral Peach di pipi bagian luar. Kemudian lengkapi look dengan blush on yang lebih terang, yakni Wardah Exclusive Blush On 01 Rosy Pink di tulang pipi untuk kesan lebih natural.
Set dengan Dua Warna Bedak
Untuk mengunci cushion yang telah digunakan sebelumnya, aplikasikan two way cake yang ringan namun bisa menutup imperfection pada wajah. Kamu jusa bisa menggunakan dua warna two way cake di wajah. Misalnya Wardah Exclusive Two Way Cake 02 Light Beige untuk wajah bagian dalam.
Sementara untuk wajah bagian luar pilihlah Wardah Exclusive Two Way Cake 05 Coffee Beige. Two way cake yang dipakai pada bagian luar memang memiliki warna yang jauh lebih gelap dibandingkan warna kulit wajah. Hal ini sengaja dilakukan sebagai pengganti shading. Bayangan yang dihasilkan dengan two way cake berwarna gelap dapat membuat dimensi wajah lebih terlihat namun tidak terkesan terlalu tajam.
Pemilihan Eyeshadow yang Tepat
Agar mata terlihat lebih playful, gunakanlah eyeshadow dengan warna cokelat shimmer di seluruh bagian kelopak mata. Kemudian di bagian ujungnya, tambahkan eyeshadow cokelat yang lebih gelap untuk memberi kesan mata lebih dalam. Untuk membuat look ini, kami sarankan untuk menggunakan Wardah Exclusive Eyeshadow Palette 01 Sunset Brown yang punya warna intens dan mudah dibaurkan. Pastikan eyeshadow yang kamu pakai terbaur dengan rapi untuk mendukung keseluruhan look kamu.
Warna Lipstik yang Menonjol
Makeup tanpa sentuhan lipstik rasanya tak akan sempurna. Pilihlah warna lipstik yang menonjol agar riasanmu lebih terkesan hidup. Misalnya Wardah Exclusive Matte Lipstick 13 Cocoa Look memiliki warna dengan perpaduan warna brown dan peach, sehingga lebih pop up namun tetap bisa dipakai untuk makeup look sehari-hari. Agar lebih rapi, gunakanlah kuas untuk mengaplikasikannya, ya.
Highlighter di Seluruh Bagian Wajah
Tren makeup glowing memang membuat highlighter jadi produk yang difavoritkan banyak wanita. Tapi tahu tidak, kamu juga bisa memberi highlight pada wajah dengan menggunakan eyeshadow, loh. Kamu bisa memilih eyeshadow shimmering dengan warna paling terang yang ada di Wardah Exclusive Eyeshadow Palette 01 Sunset Brown untuk menggantikan penggunaan highlighter pada wajah. Penggunaan highlighter difokuskan pada bagian wajah yang menonjol seperti tulang pipi, tulang hidung, dan di bagian atas alis. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan sedikit highlighter di seluruh wajah untuk memberikan kesan glowing yang alami.
6. Tutorial Make Up Bridesmaid
travel.earth
Bridesmaid bukan hanya menjadi tamu pesta selama 2 jam saja. Biasanya, para bridesmaid akan lebih lama berada di sisi sang pengantin dan turut pengikuti berbagai prosesi foto dengan mempelai. Oleh karena itu jangan sampai kamu tidak memakai make up, ya. Agar kamu terlihat fresh dan cantik, berikut ini tutorial make up bridesmaid yang bisa kamu terapkan:
Membersihkan Wajah, Gunakan Pelembap dan Sunscreen
Sebelum memulai make up, biasakan untuk membersihkan wajah terlebih dahulu, ya. Gunakan sabun pembersih yang cocok dengan kulitmu. Setelah itu lanjut dengan menggunakan pelembap dan sunscreen yang bisa menjaga kelembapan dan melindungi kulit dari bahaya sinar UV.
Aplikasikan Concealer
Bagi kamu yang memiliki mata panda atau bintik-bintik hitam di wajah, kamu bisa menyemarkannya dengan menggunakan concealer dengan warna satu tingkat lebih terang dari warna kulit. Kalau mau pakai concealer untuk mata panda, maka kamu harus gunakan concealer di area mata yang gelap sebelum poleskan foundation. Tapi kalau mau menutupi bintik-bintik hitam atau bekas jerawat di wajah, kamu cukup poleskan concealer setelah gunakan foundation ke bagian yang ada bintiknya saja.
Gunakan Foundation
Untuk foundationnya, kamu tidak perlu menggunakannya begitu tebal, secukupnya saja. Aatau kamu bisa memanfaatkan bedak two way cake yang sudah ada foundationnya. Gunakan seperlunya saja.
Pakai Eyeshadow Sesuai Tema Seragam
Agar terlihat flawless dan tidak salah dandan, pilihlah warna eyeshadow yang senada dengan tema seragam bridesmaid, ya. Jika acaranya di pagi, siang, atau sore hari, kamu boleh memilih warna-warna yang soft. Namun, jika malam hari, sebaiknya pilihlah warna yang agak gelap atau mencolok.
Jangan Lupa Pakai Eyeliner
Selain eyeshadow, jangan lupa keberadaan eyeliner dan maskara untuk mempercantik mata. Buat winged eyeliner secara tipis setelah penggunaan eyeshadow, kemudian aplikasikan maskara ke bagian mata. Penggunaan maskara dipilih karena dapat melentikkan bulu mata dengan hasil natural. Sehingga kamu tidak perlu ribet menggunakan bulu mata palsu.
Tambahkan Perona Pipi atau Blush On
Pipi merupakan salah satu bagian wajah yang tak boleh terlewat untuk di-makeup. Untuk riasan di area wajah ini, kamu bisa pilih bronzer atau blush on dengan hasil yang berbeda. Kalau mau wajahmu terlihat agak eksotis, seksi, natural, dan lebih dewasa, kamu bisa pilih bronzer. Tapi kalau mau dianggap cute, feminin, lucu, dan menggemaskan, maka kamu bisa pilih blush on.
Lip Balm dan Lipstik
Sama halnya seperti memilih warna eyeshadow, warna lipstik juga harus disesuaikan dengan seragam. Jika acaranya pagi, siang, atau sore hari pilih warna lipstik yang lembut dan cocok dengan seragam. Pun demikian saat kondangan di malam hari, kamu bisa pilih lipstik dengan warna yang sedikit mencolok, namun tidak berlebihan. Jangan lupa sebelum poleskan lipstik, lipbalm wajib kamu gunakan agar bibir tetap lembap dan terjaga kesehatan bibir dari kandungan lipstik.
7. Tutorial Make Up Lamaran
wolipop,detik.com
Lamaran menjadi momen penting dalam hidup, di mana kamu akan memperkenalkan diri ke keluarga besar pasangan, dan sebaliknya. Dalam proses tunangan atau kitbah, ada banyak hal yang dipersiapkan agar acara sekali seumur hidup ini jadi lebih berkesan. Mulai dari seserahan, pakaian yang dikenakan, dekorasi, sampai riasan make up. Daripada kamu sewa MUA, biar hemat budget kamu bisa dandan sendiri, loh. Berikut ini tutorial make up lamaran:
Gunakan Skin Water
Setelah sebelumnya kamu sudah membersihkan wajah dengan face wash, kemudian lanjut dengan mengaplikasikan skin water atau toner untuk membersihkan kotoran yang masih menempel. Gunakan kapas untuk memakai skin water, kemudian ditap pada wajah.
Lanjut dengan Menggunakan Primer
Kemudian lanjut dengan mengaplikasikan primer. Meski terlihat sepele, tapi primer punya beberapa fungsi. Yakni untuk menyamarkan pori-pori dan mendapatkan hasil make up yang tahan lama.
Gunakan Foundation Cair
Agar hasil make up tidak berat, maka gunakanlah foundation yang ringan dengan bahan cair seperti liquid foudation. Formula ini menjadikan hasil riasan lebih ringan daripada ketika memakai foundation biasa yang cenderung padat. Jangan lupa pilih shade yang natural seperti beige, karena cocok untuk segala warna kulit.
Gunakan Blush On dengan Shade Natural
Langkah berikutnya jangan lupa gunakan blush on dengan shade natural, seperti coral, nude, atau soft pink. Sebab, warna ini akan menyatu dengan segala warna gaun atau kebaya yang kamu kenakan. Agar blush on menyatu sempurna, setting pakai powder jenis transparan.
Pakai Alis dan Eyeshadow
Barulah kamu bisa membuat alias dengan bantuan eyebrow. Sebelumnya, sapu terlebih dahulu alismu dengan spoily brush, bingkai alis, dan aplikasikan tipis-tipis secara perlahan. Tambahkan eyeshadow dengan warna yang menyesuaikan dengan dengan warna blush on. Kamu bisa terapkan eyeliner dan bulu mata palsu atau maskara untuk mempertajam garis mata
Pakai Sedikit Contour
Agar make up terlihat berdimensi, terapkan sedikit contour pada bagian-bagian seperti garis pipi dan garis hidung. Selanjutnya, kamu bisa menambahkan sedikit blush on luar untuk mempertegas hasil riasan. Kemudian baru tambahkan highlighter agar hasil riasan tampak glowing dan flawless.
Jangan Lupa Pakai Lipstik
Untuk menerapkan lipstik dengan dua gradasi, pertama-tama kamu terapkan warna yang lebih soft di bagian luar. Kemudian baru kamu pakai shade yang lebih bold di bagian dalam.