Interaksi Manusia dengan Lingkungan Alam

Oleh : UAO - 11 November 2020 10:30 WIB

Jelaskan interaksi manusia dengan lingkungan alam yang terjadi pada bacaan di atas​ ?

Interaksi sosial adalah suatu hubungan sosial yang menyangkut hubungan antar individu, individu dengan kelompok, atau kelompok dengan kelompok. Sebagai makhluk sosial, Interaksi sosial sangat dibutuhkan untuk kehidupan bersama karena setiap manusia atau individu tidak dapat hidup tanpa individu lainnya. 

Manusia berinteraksi dengan lingkungan hidupnya. Interaksi antara manusia dan lingkungan hidup merupakan proses saling mempengaruhi antara satu dan lainnya. Salah satu bentuk interaksi manusia yaitu Interaksi dengan lingkungan alam.

Interaksi Manusia dengan Lingkungan Alam

Lingkungan alam adalah lingkungan yang terbentuk secara alamiah tanpa campur tangan manusia. Lingkungan alam mencakup semua benda hidup dan tak hidup yang terjadi secara alamiah di bumi. Lingkungan alam terdiri atas komponen abiotik dan biotik.

Baca Juga : Belajar dari Rumah Bersama TVRI Interaksi Manusia dengan Lingkungan

Interaksi antara komponen abiotik dengan biotik adalah tanah, suhu dan curah hujan yang memengaruhi jenis tanaman yang tumbuh di suatu daerah yang banyak tumbuhannya akan membuat suhu udara menjadi lebih sejuk. Daerah yang masih banyak tumbuhannya juga dapat menyimpan air tanah lebih banyak karena tanah di bawahnya dapat menyerap air lebih banyak.

Contoh interaksi manusia dengan lingkungan alam

1. Petani menanam padi di sawah.

2. Para pekerja memanen teh pada pagi hari dan sore hari.

3. Para penambang melakukan pertambangan dari pagi hingga sore hari.

4. Para warga mengambil air dari hutan untuk kebutuhan sehari-hari.

5. Anisa berjalan kaki di pagi hari untuk menghirup udara segar sebelum terkena polusi kendaraan

6. Para siswa Sekolah Dasar menanam pohon bakau di pantai

7. Nelayan memancing ikan di laut

8. Para petani menggunakan sinar matahari untuk mengeringkan padinya

9. Sekolah Menengah Pertama se-kabupaten Sleman melakukan penghijauan di daerah gunung berapi

10. Para petani menggunakan air untuk irigasi sawah mereka.

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :