Ragam Ukuran dan Berat Bola Sepak

Oleh : Cinta Silvia - 14 October 2020 16:58 WIB

SEPAK bola merupakan olahraga paling populer di dunia. Tapi sampai sejauh mana pengetahuan Anda soal bola yang disepak-sepak itu?

Apakah semua bola memiliki ukuran yang sama? Baik untuk pemain bocah atau dewasa? Yang pasti hanya bola itu bundar. Kalau kotak tidak bisa menggelinding.

Dikutip dari berbagai sumber, ukuran bola terbagi ke dalam empat macam. Yaitu, 1, 3, 4, dan 5. Ada satu lagi, bola futsal. Tapi itu bisa dikesempingkan, karena hanya satu ukuran.

Pembedaan ukuran bola ini ternyata didasarkan kepada usia pemain yang memainkannya. Untuk bola ukuran 1 biasa dipakai dalam ruangan untuk melatih kelincahan kaki. Makin kecil bola, makin kecil tuntutan kaki untuk bergerak lincah.

Lalu bola berukuran 3 dipakai untuk pemain usia 7 tahun ke bawah. Jadi ini masih dalam fase bersenang-senang dengan si kulit bundar. Tidak ada tuntutan.

Kemudian bola berukuran 4 diperuntukkan pemain usia 8 tahun sampai 11 tahun. Bola ini biasa disebut bola berukurang sedang. Karena memang ukurannya tidak terlalu kecil, tapi juga tidak terlalu besar.

Terakhir adalah bola berukuran 5. Bola ini dipakai untuk pemain 12 tahun sampai senior. Ini adalah bola dengan ukuran maksimal. Tidak ada yang lebih besar lagi. Kalau ada yang lebih besar, itu berarti bola buat sirkus.

Lantas berapa diameter dari masing-masing bola itu?

Untuk bola berukuran 3, diameternya adalah 7-7,5 inci atau setara dengan 18,5-19,5 sentimeter. Berat untuk bola ukuran 3 adalah 11-12 ons, atau 0,31-0,33 kg.

Sedangkan bola ukuran 4 diameternya 8-8,5 inci atau 20-21 sentimeter. Adapun beratnya mencapai 12-13 ons atau 0,33-0,36 kg. Sementara bola ukuran 5 diameternya 8,5-9 inci atau 22-22,5 sentimeter. Kalau beratnya mencapai 14-16 ons atau 0,40-0,45 kg.*

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :