Resep Mie Kocok Bandung

Oleh : Bintang Maulidya - 27 August 2019 14:01 WIB

alt="resep mie kocok bandung" src="https://1.bp.blogspot.com/-ARpg8kYSRuE/XKWBqtEToHI/AAAAAAAAFNY/uLy4GS8i68s8s_TfJC30i9KcreZsjl2AwCK4BGAYYCw/s640/resep-mie-kocok-bandung.jpg" style="height:225px; width:400px" />

Kota Bandung memang selain terkenal dengan sejarahnya, kini Bandung lebih terkenal sebagai kota kuliner. Karena di Bandung banyak melahirkan aneka kuliner tradisional hingga modern yang menjadi sangat kekinian. Salah satunya di sana, terdapat kuliner mie yang bernama mie kocok Bandung.

Memang perlu diakui ada begitu banyak sekali masakan yang menggunakan bahan dasar mie, salah satunya yang lezat adalah mie kocok bandung yang sedap ini. Mie kocok sendiri merupakan sebuah makanan yang cukup populer di kalangan para pecinta mie Indonesia, khususnya di Kota Bandung.

Sangking cukup populernya, hasil pencarian untuk resep mie kocok bandung. Terdapat sekitar 132 varian resep yang mudah dibuat dan tentu saja enak. Sedangkan hasil pencarian untuk resep mie kocok. Terdapat kurang lebih 144 varian resep. Dan juga masih terdapat banyak lagi varian resep mie kocok lezat dan enak lainnya!

Nah, bagi yang tertarik untuk mencoba membuat sendiri mie kocok dirumah tapi tidak mengetahui resepnya. Tenang, pada kali ini kita akan membahas salah satu resep masakan khas Bandung ini. Langsung saja simak berikut ini resep dan cara membuat mie kocok bandung yang segar ini, dengan cara termudah dan bisa anda coba langsung dipraktekkan di rumah.

Berikut Ini Resep dan Cara Membuat Mie Kocok Bandung

Bahan-Bahannya:

  • 1 bungkus mie telor (kurang lebih 250 gr)
  • bakso secukupnya
  • tauge rebus secukupnya
  • daun bawang secukupnya, potong tipis
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 cm jahe, memarkan

Bumbu Halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 2 butir kemiri
  • 1 sdm ebi kering
  • 1/2 sdt merica
  • 1 sdt gula
  • garam secukupnya

Cara Membuatnya:

  1. Rebus kikil sapi, buang busanya. Masukkan garam, bawang putih, dan merica secukupnya. Masak hingga matang, kikil empuk.
  2. Tumis bumbu halus, masukkan daun salam, serai, jahe dan daun jeruk. Masak hingga matang. Tuangkan ke dalam kaldu sapi. Rebus hingga kaldu terasa sedap.
  3. Rebus mie telur. sisihkan.
  4. Tata dalam mangkuk, mie telur, bakso, tauge, dan potongan tomat (jika suka). Potong-potong kikil sapi, taruh juga di mangkuk. Tuang dengan kuah kaldu sapi. 
  5. Taburi dengan daun bawang dan bawang goreng.
  6. Mie kocok bandung siap sajikan hangat dengan sambal dan kerupuk.

Demikian penjelasan diatas tentang resep cara membuat mie kocok bandung. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :