Ngawi, ini dia Kabupaten di Jawa Timur yang terkenal dengan Kota Ramah dan alun-alun terbesar. Kabupaten ini adalah jalur darat utama dari Jogja menuju Surabaya. Kota di Jawa Timur yang letaknya paling barat, berbatasan dengan kota Sragen, Jawa Tengah lebih tepatnya. Ada apasih di Ngawi? Ternyata kota kecil ini menyimpan begitu banyak situs sejarah loh. Salah satunya adalah Benteng Van de Bosch. Seperti apa cerita sejarahnya.. Yuk simak artikel di bawah ini!
1. Ternyata Benteng ini adalah benteng peninggalan jaman Hindia Belanda loh..
Warga Ngawi pasti akan sangat familiar dengan benteng yang satu ini. Ya masyarakat lokal, biasa menyebut benteng ini dengan nama Benteng Pendem. Benteng ini merupakan benteng pertahanan yang dibuat sebagai benteng pertahanan di area Jawa Timur bagian Barat sekaligus camp militer tentara Belanda. Benteng Van Den Bosch dibuat oleh pemerintah kolonial pada era tahun 1839-1945.
2. Benteng ini kini menjadi saksi sejarah perjuangan Indonesia yang bisa kalian pelajari sekaligus menjadi spot foto yang menarik.
Benteng ini juga menjadi salah satu spot menarik untuk melihat sunset di Ngawi. Bahkan untuk dijadikan background foto prewedding pun sangat menarik. Banyak wisatawan yang sengaja datang kesini untuk mengabadikan momen berharganya.
Di sore hari kalian bisa menikmati senja sekaligus melihat dan memberi makan puluhan merpati yang ada di sana. Tiket masuknya hanya 5000 rupiah sudah termasuk parkir. Untuk pengelolanya sendiri, benteng ini dikelola oleh TNI Angkatan Darat-Batalyon Armed. Jadi saat berkunjung kalian bisa sekaligus bertanya mengenai sejarah bangunan tersebut.
Selain menikmati situs bersejarah dan berfoto ala jaman penjajahan dulu, di benteng ini juga tersedia satu warung yang menyediakan makan dan minuman ringan. Lokasinya tepat di bawah pohon besar yang rindang. Benar-benar lokasi yang pas untuk melepas penat selama kalian tinggal di kota.
3. Tempat ini juga menyediakan taman untuk kalian yang ingin bersantai sambil membuka perbekalan
Setelah puas berfoto di area benteng, kalian bisa bersantai di Taman Labirin. Taman ini dibuat khusus untuk pengunjung yang membawa anak kecil, tapi orang dewasa pun boleh kok kalu mau bermain di taman ini. Gazebo untuk bersantai pun disediakan, jadi kalau kalian membawa perbekalan sendiri, kalian bisa menikmatinya dengan suasana yang masih sangat asri dan angin sepoi-sepoi. Ditambah lagi ada air mancur kecil yang didesain dengan ukiran bambu khas Ngawi.
4. Bagaimana soal kulinernya?? Tentu tak ada salahnya sekalian dicoba ketika kalian kesini.
Tak hanya itu, karena kota ini terkenal dengan alun-alun terbesar se-Jawa Timur, kalian harus mencoba mendatanginya. Letaknya tepat di tengah kota dan bersebelahan dengan masjid agung. Di sana terdapat puluhan jajanan khas Ngawi yang bisa kamu nikmati dengan harga yang murah meriah. Cobain ya nasi pecel, tahu petis, dan intip ketan yang mak nyus banget.
5. Aksesnya pun sangat mudah dijangkau loh …
Kalau kalian berkunjung kesini, dari terminal Ngawi kalian bisa menggunakan bencak motor atau bentor untuk menuju lokasinya. Cukup dekat dan harganya juga terjangkau. Bapak bentornya pun ramah-ramah dan siap memberikan informasi lengkap soal kota Ngawi. Tak perlu repot dan khawatir kalian akan tersesat ya. Jadi untuk melakukan solo travelingpun kota ini masih sangat aman dan ramah.
Tunggu apa lagi, cari long weekend dan agendakan berlibur ke Kota Ngawi!