Cara- Cara Ini Bisa Tingkatkan Inovasi dalam Keorganisasian!

Oleh : Nurul Marta - 13 June 2019 09:10 WIB

Saat ini banyak sekali perubahan yang tajam dan persaingan yang ketat dalam hidup berorganisasi. Untuk menghadapinya, maka setiap orang dalam organisasi dituntut dapat bersikap, berpikir, dan bertindak secara inovatif.

Paul Sloane dalam tulisannya mengungkapkan beberapa cara untuk meningkatkan inovasi di sekolah maupun organisasi lain.

Memiliki visi yang jelas

Jika ingin anggota organisasi menjadi aktif, mereka perlu tahu tujuan yang akan dicapai ke depan. Inovasi harus memiliki tujuan, untuk itu sebagai pemimpin harus mampu menyatakan tujuan secara jelas pada anggotanya. Mereka perlu meyakinkan setiap orang akan peran pentingnya dalam upaya mencapai visi dan tujuan, serta dalam menghadapi berbagai tantangan.

Berfikir Seperti Pemodal yang Berani Mengambil Resiko

Seorang pemodal yang berani mengambil resiko akan menggunakan pendekatan portofolio, berusaha mencari keseimbangan antara kegagalan dengan kesuksesan. Mereka senang mempertimbangkan berbagai usulan atau gagasan tetapi tetap merasa nyaman dengan berbagai pemikiran yang menggambarkan tentang kegagalan-kegagalan yang mungkin akan diterima.

Beri Setiap Orang Dua Pekerjaan

Berikan setiap orang dua pekerjaan pokok. Mintalah kepada mereka untuk melaksanakan pekerjaan sehari-hari mereka secara efektif dan pada saat yang bersamaan kepada mereka diminta pula untuk menemukan cara-cara baru dalam melaksanakan pekerjaannya. Doronglah mereka untuk bertanya pada diri sendiri tentang apa sebenarnya tujuan esensial dari peran mereka masing - masing.

Kolaborasi

Beberapa eksekutif perusahaan memandang kolaborasi sebagai kunci sukses dalam inovasi. Mereka menyadari bahwa tidak semua dapat dilakukan hanya dengan mengandalkan pada sumber-sumber internal.

Menerima kegagalan

Setiap orang harus dibelajarkan bahwa setiap kegagalan merupakan langkah awal dari perjalanan jauh menunju kesuksesan. Untuk menjadi orang benar-benar cerdas dan tangkas, setiap orang harus diberi kebebasan berinovasi, bereksperimen dan memperoleh kesuksesan dalam melakukan pekerjaannya.

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :