Kupas Tuntas Pentingnya Double Cleansing untuk Makeup Sehari-hari. Kamu Udah Tahu Belum?

Oleh : UAO - 16 May 2019 20:00 WIB

Seperti apapun canggih nya skincare yang kamu gunakan atau berapapun harga skincare yang kamu beli ga akan maksimal kerjanya kalau kamu malas membersihkan muka, gamau kan produk skincare-mu (dan uang mu pastinya!) tidak bekerja secara maksimal dan malah terbuang sia sia ?

Yap, sesuai dengan namanya, double cleansingadalah suatu metode untuk membersihkan kulit wajahmu yang dilakukan dalam dua tahapan. Tahapan pertama adalah dengan membersihkan kotoran dari wajahmu menggunakan pembersih atau cleanser yang berbahan dasar minyak atau oil-basedcleanser. Contoh yang paling mudah dari cleanserjenis ini adalah cleansing oilcleansing balmcleansing cream dan cleansing lotion.

 

 

Setelah  menggunakan cleanser berbahan dasar minyak, tahapan kedua dalam metode doublecleansing adalah menggunakan cleanser berbahan dasar air atau water-based cleanserWater-basedcleanser adalah semua jenis pembersih yang mengandung air sebagai ingredients utama nya. Banyak orang yang menjadikan micellar watersebagai water-based cleanser favorit. Selain karena mudah ditemukan, micellar water juga sangat mudah dan praktis untuk digunakan. Tapi ternyata ga cuma micellar water loh guys pembersih yang berbahan dasar air. Foam cleanser dan produk pembersih yang bebentuk gel juga termasuk kedalam water-basedcleanser.

Apa pentingnya ?

Jawabannya: penting banget! Karena, even the bestfacial cleanser or make up remover can't compete withthe double cleanse method! Dengan melakukan double cleansing, kamu memastikan semua jenis kotoran yang ada di wajahmu terangkat seluruhnya. Karena di saat kamu menggunakan oil-basedcleanser, kamu membersihkan semua jenis make upatau produk yang juga berbahan dasar minyak, seperti sunscreen dan juga keringat yang menempel di wajahmu. Kebayang dong kalau kamu cuma membersihkan wajah menggunakan micellarwater saja atau cuma mencuci muka dengan facialfoam, pasti ga akan bisa membersihkan produk atau make up di wajahmu secara menyeluruh.

Banyak ahli yang berpendapat kalau metode ini lebih baik dalam menjaga kondisi keseimbangan pada kulit ketimbang ketika hanya menggunakan salah satu jenis cleanser saja.

Menurut Rachel Winard, founder dari skincare brand Soapwalla, metode ini sangat baik untuk orang yang mempunyai tipe kulit oily atau orang yang seringkali menggunakan make up, karena dapat membersihkan semua make up dan mengangkat kelebihan minyak yang terdapat di wajah. Minyak  berlebih yang menempel di wajah akan menyebabkan clogged pores atau komedo dan timbulnya jerawat.

Jadi dengan  melakukan double cleansing secara rutin, kamu dapat mencegah kulit wajah mu dari masalah masalah tersebut.

Tertarik untuk menerapkan double cleansing mulai hari ini? Pastikan untuk menggunakan produk cleanser yang sesuai dengan tipe dan keadaan kulit wajahmu ya. Perhatikan pH dari facial foam atau sabun muka yang kamu gunakan, karena idealnya pH kulit pada wajah cenderung bersifat asam dan berkisar antara 4-5. Hindari juga menggunakan foamcleanser yang mengandung SLS karena dapat membuat kulit wajah menjadi kering dan terasa kaku.

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :