Susu almond adalah minuman susu yang diekstrak dari kacang almond dan bisa secara umum digunakan sabagai pengganti susu. Susu almond memang kurang begitu populer di Indonesia. Namun ternyata, susu almond banyak memberikan kesehatan bagi tubuh. Susu dikenal sebagai minuman menyehatkan yang mempunyai banyak nutrisi yang penting untuk kesehatan tubuh.
Berikut beberapa manfaat susu almond bagi kesehatan:
1. Menguatkan Tulang
Susu almond dapat mencukupi sekitar 30% kebutuhna kalsium harian Anda. Sehingga mampu mengurangi resiko arthritis, osteoporosis, dan juga bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
2. Menurunkan berat badan
Susu almond ini dapat membantu nada untuk menurunkan berat badan. Karena secangkir susu almond mengandung 6o kalori, sedangkan susu lain mengandung 146 kalori.
3. Menjadikan Jantung Lebih Sehat
Susu almond rendah akan sodium dan tinggi asam lemak omega 3 sehingga bisa mencegah tekanan darah tinggi dan penyakit jantung. Selain itu Susu almond tidak mengandung kolesterol jahat didalamnya.
4. Memperbaiki struktur otot
Vitamin B seperti ribflavin, yang terkandung didalam susu almond mampu merangsang pertumbuhan sel otot dan memperbaiki struktur otot.
5. Meningkatkan Fungsi Otak
Susu almond diyakini bisa meningkatkan fungsi memori Anda jika dikonsumsi secara rutin. Untuk itu minumlah susu almond sebelum tidur untuk meningkatkan fungsi otak dan setelah bangun tidur untuk meningkatkan energi.
Susu almond memang masih belum familiar di Indonesia. Namun tidak ada salahnya pula apabila Anda mengonsumsi susu jenis ini sebagai variasi menu sehat Anda. Semoga bermanfaat.