KEJUTAN diberikan PUBG Mobile kepada para penggemar dan komunitasnya. Kejutan itu berupa kehadiran Payload 2.0 dan banyak fitur baru lainnya.
Lewat mode terbaru ini PUBG Mobile menghadirkan banyak perubahan. Hal ini memungkinkan buat gamers menjadi lebih intensif, menantang, dan pastinya seru.
Beberapa fitur baru antara lain kendaraan lapis baja, senjata super canggih, dan masih banyak lainnya.
"Mode Payload 2.0 PUBG Mobile ini belum pernah diimplementasikan sebelumnya," kata Jenny, Manajer Marketing PUBG Mobile, seperti dikutip dari Antara.
"Semua yang baru ini sekali lagi menunjukkan komitmen dari PUBG Mobile untuk terus berinovasi," ia menambahkan.
Mode payload ini sangat populer di kalangan gamers PUBG Mobile. Pasalnya mode ini menawarkan suatu cara baru dalam bertarung dan bertempur.
Dengan pembaruan fitur Payload 2.0 ini seorang gamers sekarang bisa memakai beragam macam kendaraan tangguh. Kemudian juga dilengkapi senjata super dengan daya pemusnah yang dahsyat.
Berikut daftar senjata dan fitur terbaru di Payload 2.0 PUBG Mobile:
Kendaraan: UAZ, Dacia, Buggy, dan truk telah dilapisi pelindung baja dan senjata khusus, Helikopter juga ada penambahan senapan mesin.
Senjata: Peluncur rudal AT4-A Laser Missile, M202 Quadruple RPG
Peralatan: Pesawat tanpa awak dengan rudal dan rompi pelindung khusus.
Fitur: Ruang rahasia dengan senjata super dan looting.