Indonesia adalah negara yang wilayahnya banyak ditumbuhi berbagai macam jenis tanaman obat. Tanaman obat ini disebut juga sebagai apotek hidup dalam Bahasa Indonesia atau empon-empon dalam Bahasa Jawa. Apotek hidup ini memiliki banyak manfaat bagi rakyat Indonesia yang salah satunya dimanfaatkan sebagai obat tradisional bagi berbagai macam penyakit di tubuh manusia.
Apa itu Lempuyang Wangi?
Salah satu jenis apotek hidup yang akan dibahas dalam artikel ini adalah jenis tanaman lempuyang, yang khususnya akan memfokuskan bahasan pada jenis lempuyang wangi, yang nama ilmiahnya adalah Zingiberis aromaticae, sedangkan dalam Bahasa Daerah disebut sebagai Rimpang Lempuyang Wangi. Tanaman ini memiliki karakteristik sebagai berikut:
Tanamannya
Tanaman ini dapat tumbuh rendah sampai tinggi, memiliki perennial, batang aslinya berupa rimpang di bawah tanah yang tingginya lebih dari 1 meter.
Batang tanamannya
Batangnya berupa kumpulan pelepah daun yang berseling di atas tanah, beberapa batang berkoloni, warnanya hijau, memiliki rimpang, tumbuhnya merayap, tanamannya berdaging, gemuk dan tentunya aromatik (wangi).
Daunnya
Berjenis daun tunggal yang berpelepah, duduk berseling, pelepahnya membentuk batang semu. helaian; bentuk 1 lanset sempit, terlebar di tengah atau di atas tengah, panjang 3-7 kali lebar, pangkal runcing atau tumpul, ujung sangat runcing atau meruncing, berambut di permukaan atas, tulang daun atau di pangkal.
Bunganya
Tersusun secara majemuk, berbentuk bulat telur, muncul di atas tanah, tegak, berambut halus, ramping tebal. Daun pelindung sangat lebih besar dari kelopak, sama panjang dengan tabung mahkota.
Mahkota bunganya
Berwarna kuning terang, hijau gelap, atau putih, tabung ; 2-3 cm, cuping bulat telur bulat memanjang, ujung meruncing atau runcing, bibi- bibiran bulat telur atau membulat, jingga atau kuning lemon. Buahnya berbentuk bulat telur terbalik, merah, l2 x 8 mm. Biji: bulat memanjang bola, rata rata 4 mm.
Potongan rimpangnya
Potongan rimpangnya bermata tunas atau anakan yang masih muda setidaknya dengan 1 tunas. Secara alami potongan-potongan rimpang yang telah bertunas akan memperbanyak diri dengan biji.
Kandungan dalam Lempuyang Wangi
Tanaman ini daerah tumbuhnya adalah di Pulau Jawa sebagai tumbuhan liar di tempat-tempat yang basah di dataran rendah dan tinggi.. Ketinggian daerah tumbuhnya yaitu sekitar 1-1200 mdpl dan dapat tumbuh dengan baik di bawah hutan jati. Tumbuhan ini akan berkembang secara baik di hutan, kebun, pekarangan dengan intensitas matahari di bawah naungan.
Kandungan yang terdapat pada rimpang tanaman ini diantaranya adalah minyak atsiri yang tersusun dari a-kurkumen, bisabolen, zingiberen, kariofilen, seskuifelandren, zerumbon, limonen, dan kamfer. Di samping kandungan-kandungan tersebut, rimpang lempuyang wangi juga mengandung zat pedas gingerol, sogaol, zingeron, paradol, heksahidrokur-kumin, dihidrogingerol, damar, tanin, resin, pati, gula.
Jumlah kandungan yang terdapat pada jenis tanaman tersebut memiliki komposisi sebagai berikut : minyak atsiri 0,62%, kadar air 9,39%, kadar pati 52,14%, dan kadar serat sebanyak 10,76%.
Manfaat Lempuyang Wangi untuk Kesehatan
Bagian dari tanaman lempuyang wangi yang dapat berkhasiat bagi kesehatan tubuh adalah bagian rimpangnya. Rimpang tersebut biasanya digunakan dalam bentuk seduhan. Manfaat lempuyang wangi yaitu sebagai obat asma, merangsang nafsu makan, merangsang membran mukosa lambung, mengurangi rasa nyeri, pembersih darah, penambah nafsu makan, menurunkan kesuburan pada wanita, pencegah kehamilan, pereda kejang.
Selain khasiat tersebut di atas, manfaat lempuyang wangi juga untuk mengobati penyakit empedu, penyakit kuning, radang sendi, batuk rejan, kolera, anemia, malaria, penyakit syaraf, nyeri perut, mengatasi cacingan dan masuk angin. Selain dimanfaatkan dalam bentuk seduhan, pada pemakaian luar, rimpang tersebut dapat langsung digunakan untuk mengurangi rasa nyeri.
Cara Memanfaatkan Olahan Lempuyang Wangi sebagai obat Tradisional
Manfaat lempuyang wangi pun dapat dirasakan apabila digunakan dengan cara diolah dan diramu. Cara pengolahan dan peramuannya agar tanaman ini berkhasiat secara pas pada tubuh kita adalah dengan cara sebagai berikut :
Untuk menyembuhkan masuk angin
Pertama-tama siapkan rimpang segar lempuyang wangi sebanyak 10 gram, cuci sampai bersih, kemudian parurlah, lalu diperas, disaring. Pada hasil saringan tadi, tambahkan dengan 2 sendok makan madu dan ½ gelas air matang (panas), aduk, kemudian minum 2 kali sehari, pagi dan sore sama banyak.
Untuk mengobati sakit perut dan menambah nafsu makan
Pertama-tama siapkan lempuyang wangi sebanyak 2 jari, 3 umbi bawang merah kemudian buatlah infusa dengan 110 ml air. Minumlah hasilnya, bagi anak-anak sebanyak 2 kali sehari pagi dan sore, setiap minum sebanyak 2 sendok makan.
Untuk mengobati batuk rejan
Caranya dengan mencampurkan rimpang lempuyang dengan bawang merah yang telah dipanggang atau dibakar dan kayu manis lalu tumbuk dan peras hingga mengeluarkan cairan yang nantinya akan diminum.
Kelebihan lain Lempuyang Wangi
Tanaman ini memiliki berbagai kelebihan yang diantaranya, sebagai obat tradisional dan alami yang berpengaruh bagi kesehatan dan mempunyai khasiat untuk menyembuhkan penyakit, dapat dimanfaatkan sebagai rempah-rempah pelengkap bumbu masakan, dapat ditemukan secara mudah dipasaran Indonesia, harganya murah dan terjangkau bagi masyarakat karena dapat dibudidayakan sendiri di rumah.
Kelebihan selanjutnya yang terdapat pada tanaman ini yaitu dapat meredakan bau amis pada ikan atau daging, sangat baik dikonsumsi semua umur, serta dapat dijadikan minuman bandrek untuk penghangat tubuh.
Selain kelebihan di atas, tanaman ini tentunya memiliki kekurangan, yaitu dapat menimbulkan dampak negatif apabila dikonsumsi secara berlebihan dan tidak sesuai jumlah serta takaran yang semestinya, efek farmakologis maupun kemampuannya menyembuhkan penyakitnya pun tergolong lemah dan lambat karena rendahnya kadar senyawa aktif dalam bahan obat alami serta kompleknya zat balast/senyawa banar yang umum terdapat pada tanaman ini.
Tentunya kita menginginkan tubuh yang sehat bukan? Mulailah gaya hidup sehat dengan obat alami lempuyang wangi yang memiliki sejuta manfaat bagi kesehatan tubuh apabila dikonsumsi secara rutin! Pengeluaran untuk biaya kesehatan pun bisa lebih terjangkau dengan membudidayakan sendiri lempuyang wangi di kebun rumah Anda (bagi yang wilayah tempat tinggalnya cocok untuk tumbuh kembang tanamannya). Ayo manfaatkan lempuyang wangi sebaik-baiknya!