Home » Kongkow » Catatan » Lowongan Pekerjaan PT Pertamina Persero, Batas Akhir 30 September

Lowongan Pekerjaan PT Pertamina Persero, Batas Akhir 30 September

- Selasa, 20 September 2016 | 15:31 WIB
Lowongan Pekerjaan PT Pertamina Persero, Batas Akhir 30 September

Sebagai lokomotif perekonomian bangsa PT Pertamina Persero merupakan perusahaan milik negara yang bergerak di bidang energi meliputi minyak, gas serta energi baru dan terbarukan. Pertamina menjalankan kegiatan bisnisnya berdasarkan prinsip-prinsip tata kelola korporasi yang baik sehingga dapat berdaya saing yang tinggi di dalam era globalisasi.

Pada bulan ini pertamina membuka lowongan untuk umum, kamu berminat?

Persyaratan Umum

D3 Sekretaris (Diutamakan)/S1

Kemampuan dan Kompetensi :
1.Paham dan mengerti tentang pedoman kearsipan
2.Paham dan menguasai korespondensi dan kearsipan.
3.Memiliki sikap service oriented disertai penampilan yang ramah dan menarik.
4.Mampu berkomunikasi secara baik dan lancar (komunikatif)
5.Mampu berbahasa Inggris (written & conversation)
6.Menguasai Ms Office (Word, Excel, Power Point), data processing dan internet.

Pengalaman :
-Pengalaman kerja sebagai Executive Secretary minimal 5 th
-Status kepegawaian: Pekerja Kontrak / PWT
-Periode Kontrak: Max 2 Tahun

Deskripsi Kerja :

1.Mengatur & melaksanakan kegiatan administrasi meliputi pembuatan, penyimpanan, pencatatan, pendistribusian, penerimaan, penyimpanan,dan pengamanan kerahasiaan dokumen sesuai pedoman administrasi dan pedoman kearsipan (PATP) yang berlaku di Perusahaan.
2.Melaksanakan Koordinasi kegiatan administrasi Fungsi yg terkait untuk kelancaran tugas administrasi.
3.Menerima,menjawab,& mengkomunikasikan informasi kebutuhan pihak eksternal & internal terkait dengan kegiatan VP atau fungsi di bawahnya.
4.Menyusun jadwal mingguan kegiatan VP & mengkomunikasikan setiap hari seperti rapat-rapat, seminar-seminar, janji temu, perjalanan dinas.
5.Mempersiapkan penyelenggaraan pertemuan/rapat termasuk memastikan kelengkapan rapat,ruang rapat, & kehadiran undangan.

Tatacara Pendaftaran

Kamu bisa langsung log in dan membuat akun di halaman resmi pertamina  dan mengupload berkas berkas yang diperlukan ya, seperti ijazah, curriculum vitae, pasfoto dan lainnya.

 

Cari Artikel Lainnya