Home » Kongkow » Tahukah Kamu » Lama Ketahanan 7 Jenis Daging Mentah dan Olahan di Kulkas. Jangan Cuma Dicek dari Baunya Saja

Lama Ketahanan 7 Jenis Daging Mentah dan Olahan di Kulkas. Jangan Cuma Dicek dari Baunya Saja

- Selasa, 05 Mei 2020 | 12:19 WIB
Lama Ketahanan 7 Jenis Daging Mentah dan Olahan di Kulkas. Jangan Cuma Dicek dari Baunya Saja

Daging merupakan salah satu bahan makanan yang dapat diolah menjadi berbagai jenis hidangan yang memanjakan lidah. Jenisnya pun beragam, mulai dari daging mentah hingga olahan. Tapi, sebenarnya, daya tahan berbagai jenis daging dan olahan di dalam kulkas itu nggak sama lo! Kalau daging terlalu lama dibiarkan, bisa-bisa kualitasnya menurun, membusuk, jadi sarang bakteri, akhirnya nggak bermanfaat lagi.

1. Daging ayam dapat bertahan selama dua hari di dalam kulkas dan satu tahun jika disimpan di dalam freezer

Jika disimpan dalam kulkas, daging ayam utuh maupun daging ayam potong bisa bertahan sampai 2 hari. Namun jika disimpan di dalam freezer, daging ayam dapat bertahan selama satu tahun. Oiya, atur temperatur pendingin di suhu 4 derajat Celcius dan pastikan daging ayam nggak bersentuhan dengan bahan makanan lain.

2. Daging merah dapat bertahan selama tiga sampai lima hari di dalam kulkas. Jika sudah melewati waktu tersebut, daging nggak direkomendasikan untuk diolah jadi makanan

Menurut Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA), daging merah dapat bertahan selama tiga sampai lima hari di dalam kulkas. FDA nggak merekomendasikan untuk menyimpan daging merah lebih dari waktu yang telah ditentukan tersebut. Jika ingin lebih lama, daging merah yang disimpan di freezer bisa bertahan selama empat sampai enam bulan.

3. Sosis dapat bertahan di dalam kulkas selama satu atau dua hari. Sementara daging asap bisa bertahan selama satu minggu

Sosis mentah adalah jenis olahan yang terbuat dari daging sapi atau ayam. Untuk menyimpan sosis di kulkas, baiknya hanya satu atau dua hari. Jika ingin bertahan dua bulan, kamu harus menyimpannya di freezer. Sementara itu daging asap bisa bertahan selama tujuh hari dalam kulkas dan dua bulan jika disimpan di freezer.

4. Daging giling atau daging cincang punya potensi besar terpapar bakteri. Sebaiknya jangan simpan daging giling di kulkas lebih dari 2 hari

Sebenarnya daging yang dipotong dan melewati banyak proses seperti daging giling atau daging cincang punya potensi lebih besar terpapar bakteri. Maka dari itu, jenis daging olahan ini hanya bisa bertahan satu sampai dua hari di kulkas. Agar bisa bertahan sampai empat bulan, simpan daging ini di dalam freezer.

5. Untuk kornet, daging olahan ini dapat bertahan sampai satu minggu di dalam kulkas dan satu bulan jika disimpan dalam freezer

Daging kornet sapi yang tertutup rapat dalam kemasan ternyata bisa bertahan jauh lebih lama. Di dalam kulkas, waktu bertahan daging kornet yakni lima sampai tujuh hari. Dan jika disimpan dalam freezer, kornet bisa bertahan sampai satu bulan.

6. Daging kalengan yang sudah dibumbui hanya dapat bertahan di kulkas selama 5 hari. Daging olahan ini juga nggak boleh dimasukan dalam freezer lo!

Daging kalengan yang isinya daging sudah dibumbui dapat bertahan selama 5 hari di dalam kulkas. Jika sudah lebih dari waktu tersebut, daging nggak boleh diolah atau dimakan. Daging kalengan juga ternyata nggak boleh dimasukan dalam freezer atau dibekukan lo!

7. Batas waktu penyimpanan ikan tergantung pada jenisnya. Umumnya, ikan dapat bertahan di dalam kulkas selama tiga sampai lima hari

\

Sementara itu, lama waktu bertahan daging ikan dalam kulkas tergantung pada jenis ikannya. Ikan tuna dan salmon dalam bertahan selama lima hari. Untuk ikan-ikan yang berminyak seperti ikan sarden atau makarel dapat bertahan selama tiga hari. Namun jika dimasukan dalam freezer, ikan dapat bertahan selama 6 bulan. Nah, itu dia beberapa batas waktu untuk berbagai jenis daging. Simpan dan gunakan sesuai ketentuan waktu penyimpanannya, ya!

Cari Artikel Lainnya