Home » Kongkow » Olahraga » Jerman vs Ukraina 3-1, Begini Reaksi Kedua Pelatih

Jerman vs Ukraina 3-1, Begini Reaksi Kedua Pelatih

- Minggu, 15 November 2020 | 08:40 WIB
Jerman vs Ukraina 3-1, Begini Reaksi Kedua Pelatih

TIMNAS Jerman menang 3-1 atas Ukraina. Kemenangan ini mempertahankan peluang Jerman ke semifinal Nations League A 2020/2021.

Timo Werner menjadi bintang kemenangan dengan mencetak dua gol. Satu gol lainnya dihasilkan Leroy Sane.

Sekarang Jerman bersaing ketat dengan Spanyol di Grup 4 Nations League A. Hanya juara grup yang berhak lolos ke semifinal.

Berikut reaksi pelatih dan pemain Timnas Jerman serta Ukraina usai pertandingan tadi:

Joachim Loew (Pelatih Timnas Jerman)
"Pertandingan yang tidak mudah, karena Ukraina memainkan sepak bola yang bagus. Para pemain mereka sangat cepat dan dinamis dalam melakukan transisi."

"Kami memiliki banyak kecepatan di babak pertama, beberapa serangan juga bagus."

"Kami menang karena mampu mengontrol permainan lebih baik."

"Namun di babak kedua kami sempat sering kehilangan bola. Terlalu mudah terdorong sampai ke garis pertahanan."

Leroy Sane (Pemain Timnas Jerman)
"Saya bangga dengan tim ini. Hal terpenting adalah keluar dari tekanan, untuk meraih kemenangan positif."

"Kami masih memiliki musim yang panjang di depan."

Andriy Shevchenko (Pelatih Timnas Ukraina)
"Kami mencoba bermain dengan gaya sepak bola yang dimiliki sendiri."

"Ternyata tidak setiap saat kami bisa melakukan dengan baik, terutama menghadapi lawan yang terorganisasi seperti Jerman."

"Kami hampir mendapatkan hasil imbang, seandainya bisa mengubah beberapa peluang."

"Kami akan dihadapkan kepada pertandingan yang sulit melawan Swiss, tengah pekan nanti. Tapi kami akan berjuang sampai akhir."

Taras Stepanenko (Pemain Timnas Ukraina)
"Pelatih meminta kami untuk bermain sepak bola, tidak hanya bertahan."

"Kadang kami harus menderita, kadang juga dominan dalam penguasaan bola."

"Tapi pertandingan ini adalah level lain. Semua orang bermain lebih cepat di sini. Kami perlu beradaptasi dengan permainan seperti ini."*

Sumber : UEFA
Cari Artikel Lainnya