Home » Kongkow » Tahukah Kamu » Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

- Sabtu, 26 Mei 2018 | 08:48 WIB
Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Jaman sekarang mau cari kerjaan bagus bermodal gelar sarjana aja gak cukup, karena sekarang yang namanya lulusan sarjana jumlahnya gak terkira. Eitts, tetapi bukan berarti untuk mendapat pekerjaan layak kamu harus punya gelar S2.

Kamu masih tetap bisa menjadi kompetitor yang layak diperhitungkan dalam dunia kerja bermodalkan beberapa skill di bawah ini.

Biar gak rugi, cek yuk!

1. Leadership atau kepemimpinan

 Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Kemampuan pertama yang akan membuat kamu sangat dipertimbangkan saat melamar kerja adalah leadership. Jangan anggap skill ini hanya dibutuhkan oleh orang-orang yang ingin menjadi presiden atau manajer saja.

Leadership di sini juga diperlukan saat kamu melamar pekerjaan yang mengharuskan bekerja bersama tim. Walaupun hanya akan memimpin 2 atau 3 orang, nyatanya kemampuan satu ini gak semudah kelihatannya lho!

2. Teamwork atau kerja sama tim

 Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Dalam bekerja, kita tentu tidak dapat menyelesaikan masalah seorang diri. Ada kalanya kita dituntut untuk bisa bekerja bersama tim. Tujuan dibentuknya tim untuk menangani suatu masalah bukan hanya agar masalah tersebut cepat tuntas, namun teamwork juga membuat suatu korporasi menjadi lebih tangguh.

Berkolaborasi bersama tim tentu akan membuat kesuksesan mudah tergapai. Maka dari itu, agar kamu mudah diterima kerja atau tidak mudah 'tergeser' oleh orang lain, pastikan kamu memiliki kemampuan satu ini.

3. Kreatif dan inovatif

 Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Semua perusahaan jelas membutuhkan orang-orang yang punya daya pikir kreatif serta inovatif, agar mereka selalu punya semangat yang terbarukan. Maka dari itu, sangat dibutuhkan pemuda-pemuda yang mampu berpikir "out of he box" sehingga perusahaan tidak akan tergerus oleh jaman. Kamukah salah satunya?

4. Jago berdiplomasi dan membawakan presentasi

 Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Suatu ketika perusahaan tempat kamu bekerja tentu membutuhkan orang-orang yang punya kemampuan lebih dalam berdiplomasi. Misalnya saja saat kedatangan tamu penting, seperti halnya investor, tentu akan sangat dibutuhkan tenaga yang mampu berdiplomasi dan meyakinkan mereka akan kualitas perusahaan tersebut.

Tak cuma itu, kemampuan kamu dalam menyampaikan ide-ide brilian dan masukan ketika presentasi juga sangat penting. Bayangin deh, kalau kamu punya ide super keren, tapi kalau gak jago menyampaikannya. Sia-sia kan?

5. Kemampuan berbahasa Inggris dan public speaking

 Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Di era globalisasi seperti saat ini, bukan menyepelekan Bahasa Indonesia, namun memiliki kemampuan bahasa Inggris juga pelan-pelan menjadi suatu keharusan.

Para fresh graduate kebanyakan dituntut untuk bisa berbicara di depan umum, terutama masyarakat global. Untuk itu, gak akan sia-sia kok kalau kamu mencoba meningkatkan kemampuanmu berbahasa Inggris.

6. Pengoperasian komputer

 Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Jaman sekarang hampir semua aktifitas dilakukan oleh yang namanya mesin dan digital. Nah, karena nantinya banyak pekerjaan yang harus kamu lakukan melalui komputer, maka sangat perlu untuk memiliki kemampuan mengoperasikannya beserta aplikasi-aplikasi di dalamnya seperti office word, powerpoint, membuat worksheet, atau juga editing.

7. Manajemen waktu

 Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Dalam dunia kerja, kamu nggak akan menjumpai jadwal yang terstruktur layaknya ketika kamu sekolah. Akan ada saatnya kamu dikejutkan dengan proyek-proyek mendadak. Itu sebabnya kemampuan yang tinggi dalam memanajemen waktu sangatlah dibutuhkan.

Selain itu, konsistensi kamu dalam menjaga ketepatan waktu, baik saat rapat atau sedang menangani perkerjaan lainnya juga akan menjadikan kamu terlihat profesional dan layak dipertahankan.

8. Problem Solving

 Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Di mana saja tempatnya, yang namanya permasalahan selau saja muncul, tak terkecuali dalam dunia kerja. Saat sudah bekerja, kamu dituntut memiliki kelebihan yakni dalam memecahkan masalah, entah itu dengan klien atau rekan kerja, atau masalah pasang-surut perusahaan.

Yang jelas, kamu harus selalu siap untuk mengadapi resiko dan konsekuensi yang timbul dari berbagai masalah. Dan untuk mendapatkan skill ini, kamu perlu sering-sering berlatih dalam organisasi semasa di perkuliahan.

9. Bekerja secara mandiri

 Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Jika sebelumnya kemampuan untuk kerjasama tim diperlukan, sama halnya dengan kerja mandiri. Terkadang, kamu harus dapat menyelesaikan masalah dan mencari jalan keluar tanpa perlu menunggu batuan orang lain. Dengan kemampuan ini, kamu diharapkan menjadi tenaga yang dapat diandalkan dalam saat-saat mendesak.

10. Kemampuan media sosial

 Ini 10 Skill yang Harus Dimiliki Fresh Graduate Biar Gak Lama Nganggur

Siapa bilang saat bekerja kamu tidak membutuhkan skill satu ini? Di era serba digital ini tentu juga menuntut kamu untuk dapat berinteraksi dengan khalayak melalui media paling efektif, yakni media sosial.

Kemampuan ini diharapkan dapat membuat kamu mengoptimalkan peran media sosial untuk membangun kesuksesan sebuah perusahaan atau branding. Jadi, mulai sekarang cobalah untuk menggunakan medsos gak sekadar untuk eksis, tetapi  juga untuk berlatih pengelolaan digital marketing. Kalau yang satu ini sih, pemuda zaman now pasti udah ahli!

Jadi, kamu sudah punya bekal-bekal di atas belum? Pastikan kamu menggali kemampuanmu mulai sekarang ya.

Cari Artikel Lainnya