Makhluk hidup untuk menjalani atau mempertahankan kehidupannya tentunya akan selalu berhubungan dengan apa yang dinamakan sumber daya alam (SDA). Planet bumi ini merupakan salah satu tempat yang dipergunakan oleh makhluk hidup untuk menjalani kehidupan. Di planet bumi ini tentunya menyediakan berbagai macam SDA yang diperlukan oleh oleh makhluk hidup untuk memperhankan hidup atau memenuhi kebutuhan hidupnya. Untuk lebih mengetahui dan menambah informasi mengenai macam atau jenis dari sumber daya alam, pada catatan kali ini akan menyajikan mengenai pengertian dan jenis atau macam dari sumber daya alam yang tersedia di planet bumi ini.
Alam yang bebas menyediakan berbagai macam sumber daya untuk dimanfaatkan oleh makhluk hidup guna mempertahankan kehidupannya dengan memenuhi kebutuhannya. Dengan adanya kondisi yang demikian sumber daya alam dapat diartikan sebagai segala sesuatu yang tersedia di alam atau disediakan oleh alam yang dapat dipergunakan oleh manusia guna memenuhi kebutuhan untuk mencapai kemakmuran. Berdasarkan pengertian tersebut maka dapa dipahami bahwasanya manusia membutuhkan adanya SDA untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Dapat dikatakan juga dengan tidak tersedianya SDA maka sebagian besar kebutuhan hidup manusia tidak akan terpenuhi.
Sumber daya alam tersedia di alam baik di dalam tanah, permukaan tanha, air, maupun di udara, dan lain sebagainya. Termasuk di dalam SDA ini adalah semua benda mati dan benda hidup yang teradap di alam. Berbagai benda atau hal - hal yang tergolong sumber daya alam tentunya dapat dipergunakan demi terus berlangsungnya kehidupan makhluk hidup di alam. Anggota sumber daya alam antara yang satu dengan yang lainnya akan saling memberikan pengaruh dalam lingkungan hidup. Pengaruh atau interaksi antara anggota SDA ini sebagai wujud untuk menjaga keseimbangan yang terjadi di alam secara alami. SDA yang berbeda - beda ini tentunya memberikan peranannya masing - masing yang dapat dipergunakan oleh kitas semua untuk memenuhi kebutuhan hidup. Kebutuhan hidup ini tentunya bermacam - macam sehingga jenis SDA yang dipergunakan juga berbeda.
Macam - macam dari SDA yang ada atau tersedia secara alami di alam ada berbagai macam atau bentuk. Masing - masing jenis dari SDA memberikan manfaat atau peranan yang berbeda - beda sesuai dengan kegunaan masing masing. Pemanfaatan dari SDA ini ada yang dapat dipergunakan secara langsung dan ada pula yang harus diolah atau diproses menjadi bentuk yang lain sehingga bisa dipergunakan untuk memenuhi kebutuhan. Banyaknya macam dari sumber daya alam ini dapat digolongkan menjadi beberapa jenis sumber daya alam meliputi sumber daya alam tidak dapat diperbarui, sumber daya alam yang dapat diperbarui, sumber daya alam yang berupa tenaga, dan sumber daya alam yang berupa iklim.
Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui dinamakan juga dengan SDA non renewablemerupakan jenis SDA yang mana terjadinya atau proses terbentuknya membutuhkan waktu yang sangat lama bahkan ratusan tahun, apabila sumber daya alam ini dipergunakan terus - menerus bisa mengalami kehabisan dan tidak dapat dipulihkan kembali atau memerlukan waktu yang lama. Penggunaan dari sumber daya alam jenis ini harus betul - betul dengan pertimbangan atau perhitungan yang matang agar bisa terus lestari sehingga bisa dimanfaatkan terus dalam waktu yang lama. Bahan - bahan mineral yang tersedia di alam ini merupkan jenis dari sumber daya alam yang tidak dapat dipulihkan atau diperbarui dalam waktu singkat, yang merupakan bahan penting untuk memenuhi berbagai kebutuhan. Mineral yang terkadung di alam ini dapat dibedakan menjadi dua golongan yakni mineral logam dan mineral bukan logam.
Sumber daya alam yang dapat diperbarui dengan kata lain dapat dinamakan dengan SDA renewable merupakan suatu sumber daya alam yang dapat tersedia dalam waktu relatif pendek atau tidak terlalu lama, apabila dipergunakan dan mengalami kehabisan maka dapat dipulihkan kembali sehingga dapat dilakukan pelesatarian terus menerus. Meskipun dapat dipulihkan kembali dalam menggunakannya kita harus tetap dengan perhitungan yang matang agar dapat bermanfaat secara efektif. Termasuk ke dalam contoh SDA ini diantaranya sumber daya nabati, sumber daya hewani, dan tanah. Masing - masing dari sumber daya alam ini memiliki peranan dan cara pemulihan tersendiri yang tidak sama.
Sumber daya alam dapat pula yang berupa tenaga dapat diartikan sebagai suatu SDA yang tersedia di alam yang mengandung tenaga atau energi untuk dapat dipergunakan dalam kehidupan. Dalam kata lain SDA jenis ini disebut dengan sumber tenaga atau sumber energi. Sumber energi yang termasuk ke dalam SDA ini dapat digolongkan menjadi dua yaitu sumber energi bahan bakar dan sumber energi yang lain. Sumber daya yang termasuk ke dalam penghasil energi ini dapat dipergunakan untuk membantu pemenuhan kebutuhan hidup manusia dalam mengubah atau mengoleh sumber daya alam yang satu menjadi bentuk lainnya yang lebih bermanfaat. Penggunaan sumber daya tenaga ini tentunya harus tetap melalui perhitungan agar selalu dapat lestari.
Sumber daya alam dapat berupa iklim yang mana iklim ini juga dapat memberikan pengaruh yang tidak boleh dianggap remeh dalam menunjang manusia untuk memenuhi kebutuhan keseharian. Keadaan iklim di alam ini merupakan bagian dari sumber daya alam yang mana ikut memberikan pengaruh pada jalannya proses kehidupan. Kondisi iklim pada setiap wilayah di bumi ini tidak sama hal ini memberikan pengaruh pada pola makhluk hidup yang berada di daerah tersebut dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Iklim yang ada di alam ini juga dapat mengalami gangguan sehingga kita semua barus berusaha menjaga agar kondisi iklim di alam ini tetap stabil sehigga tetap memberikan suasana yang nyaman dalam menjalani kehidupan sehari - hari.
Perlu diketahui bahwasanya pembagian jenis dari sumber daya alam tidak berlaku mutlak kedalam empat kelompok yang telah dijelaskan sebelumnya. Akan tetapi ada beberapa sumber daya alam yang termasuk ke dalam dua jenis diantaranya yaitu minyak bumi dan batu bara selain termasuk ke dalam sumber daya energi tetapi juga masuk ke dalam jenis sumber daya alam tidak dapat diperbarui. Air tidak hanya termasuk ke dalam jenis sumber daya alam energi tetapi juga menjadi anggota dari sumber daya alam dapat diperbarui.
Sekian untuk catatan alam kali ini yang membahas mengenai informasi macam atau jenis sumber daya alam yang terdapat di bumi. Diharapkan dengan catatan yang jauh dari sempurna ini dapat ikut andil dalam memberikan informasi dan memberikan manfaat untuk menambah wawasan atau pengetahuan kita semua. Tidak lupa disini penulis mengaturkan terima kasih atas kunjungan dari teman - teman semua. "Salam Semangat"