Cara Menghitung Harga Sebelum Diskon adalah bahasan yang mengulas cara menentukan harga jual sebelum dipotong diskon. Permasalahan cara menghitung harga sebelum diskon merupakan soal variasi yang masuk dalam bahasan aritmatika sosial. Materi yang dibahas biasanya meliputi menentukan besar diskon, menentukan harga setelah diskon, dan cara menghitung harga sebelum diskon.
Harga sebelum diskon sama dengan harga asli, yaitu harga barang sebelum dipotong atau dikurangi oleh besar diskon yang diberikan. Diskon sendiri menjadi daya tarik untuk pembeli. Dengan adanya diskon, pembeli akan mendapatkan potongan harga sesuai dengan persentase diskon yang diberikan pembeli. Besarnya diskon dipengaruhi oleh besarnya persentase diskon dan harga barang. Cara menghitung harga sebelum diskon dapat secara gampang diperoleh melalui sebuah rumus.
Diskon
Melalui halaman ini, sobat dapat mempelajari rumus menentukan menghitung harga sebelum diskon. Simak ulasan mengenai cara menghitung harga sebelum diskon pada bahasan berikut yang akan didahului dengan cara menentukan besar diskon dan cara menentukan harga setelah diskon.
Menentukan besar diskon akan mengawali bahasan cara menghitung harga sebelum diskon. Sobat perlu memahami cara menentukan besar diskon terlebih dahulu sebelum masuk ke variasi bahasan soal lain. Dari rumus dasar menentukan besar diskon inilah, nantinya sobat dapat menentukan rumus lain seperti cara menghitung harga setelah diskon dan cara menghitung harga sebelum diskon. Rumus menentukan besar yang akan diperoleh dengan persentase (p%) dari harga barang yang dinyatakan melalui persamaan.
Besar Diskon
Keterangan: p adalah persentase diskon yang diberikan.
Sedangkan untuk menentukan persentase diskon yang diperoleh, persamaan yang digunakan adalah sebagai berikut.
Persentase Diskon
Di sebuah toko sedang memberikan diskon untuk semua produk yang dijual di tokonya. Ibu membeli barang keperluan sehari – hari dan seluruh belanjaan yang diambil ibu mencapai Rp250.000,00. Harga yang harus dibayar ibu setelah toko memberi diskon adalah Rp225.000,00. Besar persentase diskon yang diberikan toko tersebut adalah ….
A. 5%
B. 10%
C. 15%
D. 20%
Pembahasan:
Besar Diskon yang diberikan oleh toko adalah
= 250.000 – 225.000 = 25.000
Persentase diskon yang diberikan toko tersebut adalah
Jadi, besar persentase diskon yang diberikan toko tersebut adalah 10%.
Jawaban: B
Harga setelah diskon adalah harga barang setelah mendapat potongan sebesar diskon yang diberikan. Dengan mendapat diskon, pembeli otomatis akan mendapat barang dengan harga barang yang ditawarkan. Sobat dapat menghitung harga setelah diskon dengan dua cara.
Cara pertama adalah melakukan perhitungan besar diskon yang diberikan terlebih dahulu menggunakan persamaan besar diskon yang telah diberikan di atas. Kemudian, sobat dapat menentukan harga setelah diskon dengan cara mengurangi harga barang dengan besar diskon yang diberikan.
Cara kedua adalah menggunakan rumus cara menghitung harga setelah diskon. Cara ini akan menyingkat waktu sobat dalam menghitung karena hanya memerlukan satu kali proses perhitungan.
Rumus untuk menentukan harga setelah diskon dapat diperoleh melalui persamaan di bawah.
Harga Setelah Diskon
Keterangan: p adalah persentase diskon yang diberikan.
Baik cara pertama atau cara kedua akan menghasilkan perhitungan akhir yang sama. Sobat dapat memilih salah satu dari cara yang diberikan di atas. Penggunaan rumus menentukan harga setelah diskon dapat dilihat pada contoh soal menghitung harga setelah diskon berikut.
Toko Murah sedang melakukan promo dengan memberikan diskon sebesar 8% dari seluruh total pembelian yang diambil. Seorang pembeli di Toko Murah mengambil berbagai jenis barang dengan jumlah harga barang senilai Rp360.000,00. Besar harga setelah diskon yang harus dibayar pembeli tersebut adalah ….
A. Rp28.800,00
B. Rp280.800,00
C. Rp301.300,00
D. Rp331.200,00
Pembahasan:
Harga yang harus dibayar pembeli tersebut adalah
\textrm{Harga Setelah Diskon} = \frac{100 - p}{100} \times \textrm{Harga Barang} \]" src="https://idschool.net/wp-content/ql-cache/quicklatex.com-ff99c5ad32cf3c7323f60e92064c9639_l3.svg" style="height:32px; width:314px" title="Rendered by QuickLaTeX.com" />
\textrm{Harga Setelah Diskon} = \frac{100 - 8}{100} \times 360.000 \]" src="https://idschool.net/wp-content/ql-cache/quicklatex.com-98020a872e8a65c8892dd2b1904c2184_l3.svg" style="height:32px; width:271px" title="Rendered by QuickLaTeX.com" />
\textrm{Harga Setelah Diskon} = 331.200 \]" src="https://idschool.net/wp-content/ql-cache/quicklatex.com-f3358adaa516646b8a1da3578e37a4d0_l3.svg" style="height:15px; width:204px" title="Rendered by QuickLaTeX.com" />
Jawaban: D
Masuk ke bahasan inti, yaitu cara menghitung harga sebelum diskon. Harga sebelum diskon sendiri merupakan harga barang asli sebelum mendapat potongan dari besar diskon yang diberikan. Bahasan untuk menentukan harga sebelum diskon merupakan variasi soal dari aritmatika sosial tentang diskon. Variasi soal ini cukup sering menjadi pertanyaan pada soal maupun dalam latihan soal di kelas.
Biasanya, soal yang diberikan dengan pertanyaan harga sebelum diskon memuat dua informasi utama. Kedua informasi tersebut adalah besar persentase diskon dan harga barang setelah diskon.
Selanjutnya, sobat hanya perlu menggunakan rumus cara menghitung harga sebelum diskon untuk menentukan harga sebelum diskon atau harga asli barang tersebut. Cara menghitung harga sebelum diskon dapat dilakukan melalui persamaan yang diberikan melalui rumus berikut.
Cara Menghitung Harga Sebelum Diskon
Keterangan: p adalah persentase diskon yang diberikan.
Untuk membantu sobat dalam memahami penerapan rumus cara menghitung harga sebelum diskon, akan diberikan contoh soal dan proses pengerjaannya.
Andi membeli sepatu dengan keterangan memiliki diskon 20%. Harga yang harus dibayar oleh Andi adalah Rp128.000,00. Harga asli dari sepatu yang dibeli Andi adalah ….
A. Rp106.000,00
B. Rp126.000,00
C. Rp160.000,00
D. Rp166.000,00
Pembahasan:
Jadi, harga sepatu yang dibeli Andi sebelum diskon adalah Rp160.000,00.
Jawaban: C
Demikianlah ulasan tentang cara menghitung harga sebelum diskon. Meliputi juga bahasan tentang menentukan besar diskon, menghitung harga setelah diskon, dan bahasan terakhir berupa cara menghitung harga sebelum diskon. Terimakasih sudah mengunjungi semoga bermanfaat.