Banyak pencinta bunga mawar rela mengeluarkan biaya tak sedikit untuk mendapatkan bunga mawar jenis baru yang warnanya unik dan memiliki tampilan berbeda. Padahal, hal tersebut bisa didapatkan dengan melakukan kawin silang dengan teknik okulasi. Akan tetapi, bagaimana cara kawin silang bunga mawar agar menghasilkan bunga yang warna-wani dan unik?
Alat dan bahan
Gunting tanaman atau pisau
Benang
Dua bunga mawar yang berbeda warna dan jenisnya
Plastik transparan
Baca juga: Mengenal Lebih Dekat Bunga Anggrek, Tanaman Hias Populer Sepanjang Masa
Langkah-langkah
Tentukanlah batang bunga mawar yang akan Anda kawinkan. Pilihlah batang bunga yang sudah cukup usia dengan tanda batang telah berkayu, serta memiliki duri-duri yang besar dan menghitam atau kecokelatan. Misalnya, Anda akan memilih bunga mawar merah dengan bunga mawar putih. Pada proses ini nantinya akan dihasilkan bunga mawar berwarna pink atau merah muda.
Tahap selanjutnya adalah memotong bagian batang bunga mawar. Pilih bunga mawar merah sebagai tanaman induk yang tetap tertanam di tanah, potong batang bunga mawar tersebut dengan posisi sejajar.
Belahlah batang bunga mawar merah tersebut dengan panjang kurang lebih 1,5 hingga 3 cm, tergantung dari diameter batang. Hilangkan beberapa daun yang ada, sisakan dua atau tiga helai daun saja yang berdekatan dengan belahan batang.
Selanjutnya, potong batang bunga mawar putih dengan ujung runcing. Usahakan batang bunga mawar putih ini lebih kecil daripada batang bunga mawar yang telah dibelah. Masukkan secara perlahan dan hati-hati batang bunga mawar putih ke belahan batang bunga mawar merah. Usahakan tidak ada kerusakan atau batang yang patah.
Bungkus kedua batang dengan menggunakan plastik transparan, lalu ikat menggunakan benang atau tali rafia dengan rapat. Tujuan pembungkusan ini adalah untuk menghindarkan batang bunga dari air yang berlebihan sehingga mengalami penguapan yang terlalu banyak serta menjauhkan dari pembusukan batang.