Home » Kongkow » Tahukah Kamu » Bukan Sebagai Tanda Jumlah Orang yang Menyukaimu, ini Arti Garis Putih di Kuku

Bukan Sebagai Tanda Jumlah Orang yang Menyukaimu, ini Arti Garis Putih di Kuku

- Senin, 22 Januari 2018 | 12:00 WIB
Bukan Sebagai Tanda Jumlah Orang yang Menyukaimu, ini Arti Garis Putih di Kuku

Mitos yang beredar kalau ada garis putih dikuku berarti menandakan jumlah orang yang sedang menyukaimu saat ini, namun yang benar bukan begitu menurut penjelasan medis bisa jadi tubuhmu kekurangan zat ini. Garis atau bintik putih di kuku sangat umum terjadi pada semua orang. Mitosnya, tanda putih ini menandakan jumlah orang yang saat ini lagi menyukaimu. Jadi, jika jumlahnya dua, maka ada dua orang yang sedang menyukaimu.

Namun, bagaimana menurut penelitian? ID yang menemukan bahwa bintik atau garis putih yang terdapat di kuku memiliki bahasa medis yakni leukonychia. Cedera pada pangkal kuku, yang juga dikenal sebagai matriks, bisa mengakibatkan munculnya bintik putih ini pada kuku. Ada kalanya bintik putih bisa muncul di kuku karena adanya reaksi alergi terhadap cat kuku atau bahkan penghilang cat kuku.
Zinc adalah senyawa yang biasanya ditemukan di tubuh manusia. Kekurangan zinc pada seseorang biasanya menyebabkan bintik putih atau goresan di kuku.


Beberapa makanan yang dapat membantu menambahkan zinc ke makanan adalah tiram, yogurt, kepiting, bayam, kacang-kacangan dan biji-bijian.

Namun penelitian lain mengatakan bahwa kamu bisa juga kekurangan kalsium sehingga muncul garis putih ini.

Nah, kalau Ibu ada tanda putih di kuku,artinya Ibu harus perbanyak makan makanan yang kaya akan zinc dan kalsium ya!

Pada kondisi yang serius, leukonikia sering menemani bentuk lain atau formasi tidak biasa pada kuku.

Sebagai contoh, muncul dengan bentuk garis putih ganda berjalan di kuku, formasi yang dikenal sebagai Muehrcke's lines atau garis Muehrcke.



Garis ini dapat menunjukkan adanya kekurangan gizi, biasanya kekurangan protein. Tetapi garis-garis ini sering terlihat pada orang dengan penyakit ginjal atau hati.

Kemudian ada Lindsay's nail, juga dikenal sebagai half-and-half nails, muncul ketika separuh kuku tampak putih dan separuh lainnya cokelat atau tak berwarna.

Kuku ini menunjukkan penyakit ginjal kronis.

Sedangkan Terry nails juga terlihat seperti half-and-half nails. Tapi, bagian putih dari kuku ini jauh lebih besar. Sementara bagian berwarna beda tersisa di ujung jari. 

Terry kuku muncul pada orang dengan penyakit jantung, diabetes tipe 2, dan HIV.

Jadi, jika Anda khawatir melihat tanda-tanda kuku tersebut, jangan ragu untuk menghubungi dokter Anda

Cari Artikel Lainnya