Manusiawi jika ada fase dimana merasa sedang tidak nyaman di kantor, entah karena pekerjaan nya atau bahkan karena lingkungannya. jika fase ini sedang kamu rasakan jangan lantas langsung membuat keputusan ingin resign, karena untuk mendapakan pekerjaan di negara ini terbilang sangat susah.
Ingat-ingat terlebih dahulu saat kamu ingin mendapatkan nya. Kebosanan itu wajar , kita harus pintar mengendalikan emosional kita, di luar sana ada yang sedang kebosanan karena tidak memiliki pekerjaan. Di kutip dari hipwee community, Jakarta, ditulis Jumat (15/12/2017), So Winners, selalu bersyukur yah! Nah saat bosan di kantor,yuk lakukan hal berikut ini:
- Santai dengan lagu favorit
Nah, bila meja sudah rapih dan nyaman di pandang mata dan pekerjaan mu sedang menumpuk coba sejenak tinggalkan, lalu play music yang bisa merelaksasikan pikiran mu. Bisa dengan lau-lagu folk atau lagu favorit mu, ikuti setiap alunannya, tapi jangan berlama-lama sebab tumpukan kerjaan harus kamu selesaikan.
- kenali apa yang membuat mu bosan
Coba kenali terlebih dahulu apa yang membuat mu merasa bosan, tanpa kita mengenali apa yang membuat kita bosan kita pun tak bisa mengendalikan apa maunya kita. Pasti akan terus merasa tidak nyaman, santaikan dirimu sejenak, dan lihat sekeliling kantor mu lalu rasakan dan bayangkan apa yang menjadu penyebab kebosanan mu.
- Menata Meja Kantor
Mungkin kebosanan dalam pekerjaan ada kaitan nya dengan tatanan meja yang berantakan atau bisa jadi konsep tatanann meja yang tak pernah berubah. Coba ubah konsep tatanan meja mu misalnya dengan menempelkan beberapa photo moment terbaikmu atau orang yang kamu sayang, menaruh bunga di meja pun akan memberikan mood baik loh, kamu yang pria jangan khawatir banyak jenis bunga yang cocok dengan kualitas dirimu sebagai laki-laki.
- chating bersama teman luar kantor
Berinteraksi secara langsung memang tidak akan memungkinkan, nah mungkin chat- salah satu cara kamu bisa mengobrol seru. Selain mengobrol jalinan komunikasi dan silahturahmi juga akan terjalin, hindarkan membicarakan pekerjaan, coba berguyon dengan teman-teman mu di kala waktu senggang mu di kantor
- Makan siang diluar
Makan siang di luar kantor mungkin akan memberimu nuansa berbeda. Cobalah sekali-kali makan di luar kantor, kamu berhak memberi apresiasi untuk dirimu, sesekali membeli makanan mahal untuk makan siang mu tak apa-apa. Akan berdampak baik untuk mood mu jika kamu memberikan apresiasi untuk diri mu sendiri.
- Rencanakan Liburan
Nah, untuk Kamu yang setiap harinya di kantor coba berselancar didunia maya cari tempat wisata dan tempat berlibur untuk hangout mengasyikan untuk menghabiskan akhir pekan agar tidak penat. Dunia maya sudah canggih kamu bisa langsung persiapkan nya mulai dari tiket, penginapan, dan guide.