Home » Kongkow » Beasiswa » Beasiswa S2 atau S3 di SIIT Thailand Full 2021 - 2022

Beasiswa S2 atau S3 di SIIT Thailand Full 2021 - 2022

- Kamis, 25 Februari 2021 | 08:46 WIB
Beasiswa S2 atau S3 di SIIT Thailand Full 2021 - 2022

Sirindhorn International Institute of Technology (SIIT), Thammasat University, Thailand membuka kembali kesempatan beasiswa S2 dan beasiswa S3 bagi mahasiswa internasional berprestasi untuk studi tahun 2021. Total disediakan 40 beasiswa penuh melalui skema Graduate Scholarship Program for Excellent Foreign Students (EFS). Beasiswa ini selain menyediakan tanggungan biaya kuliah penuh, termasuk penelitian, juga tersedia biaya lain, di antaranya tunjangan hidup bulanan 10.000 Baht per bulan, kemudian tiket pesawat PP ke Thailand, asrama, biaya lain-lain seperti visa, pajak bandara, yang nilainya maksimal 10.000 Baht. Serta asuransi kesehatan dan kecelakaan selama periode beasiswa di Thailand.

Beasiswa S2 dan S3 di SIIT terbuka untuk bidang studi berikut:

• Biochemical Engineering/Biochemistry
• Chemical Engineering/Chemistri
• Civil Engineering
• Computer Engineering/Science
• Electrical Engineering
• Energy Technology/Management
• Engineering Management
• Artificial Intelligence and Internet of Things
• Environmental Engineering/Science/Technology/Management
• Industrial Engineering and Logistics Systems
• Digital Engineering
• Logistics and Supply Chain Systems Engineering
• Management Technology
• Materials Engineering/Science/Technology
• Mechanical Engineering

Persyaratan:
1. Bukan warganegara Thailand
2. Memiliki catatan akademik yang cemerlang (Masuk dalam ranking 20 persen terbaik di kelas)
3. Memenuhi persyaratan masuk di program pascasarjana SIIT (www.siit.tu.ac.th/grad_app)
4. Dua surat rekomendasi (Satu surat rekomendasi harus berasal dari pembimbing akademik)
5. Sehat dan memiliki perilaku yang baik
6. Tidak sedang menerima beasiswa lain

Persyaratan Perpanjangan Beasiswa:
1. Mempertahankan IPK komulatif tidak kurang dari 3.25 tanpa ada nilai "F", "U", "NP", atau "W"
2. Membuat kemajuan disertasi master/doktor yang baik serta melaporkan perkembangannya setiap semester
3. Membantu dalam pekerjaan lembaga selama 30 jam per semester, fokus terutama pada penyiapan ujian selama 24 jam, pengawasan laboratorium atau bimbingan kuliah selama 6 jam

Dokumen aplikasi:
1. Statement of purpose (sekurangnya satu halaman)
2. Curriculum vitae (CV) atau resume
3. Salinan transkrip akademik (Untuk master minimal IPK S1 2.75, untuk doktor minimal IPK S2 3.50)
4. Salinan sertifikat kemampuan bahasa Inggris
   - TOEFL (PBT 400+ atau IBT 32+) atau
   - IELTS 4.5+ atau
   - TU-GET 400+ atau
   - TOEIC 500+

5. Dua (2) surat rekomendasi
6. Pasfoto terbaru (1 lembar ukuran 1x1.5 inch dalam bentuk jpeg.)
7. Salinan KTP/paspor
8. Makalah penelitian, publikasi, atau sertifikat (jika ada)

Pendaftaran:

Lengkapi dokumen aplikasi yang diperlukan di atas. Bisa dalam format jpeg, jpg, atau PDF. Kemudian ajukan secara online di laman SIIT Admissions. Untuk surat rekomendasi, Anda diminta untuk memasukkan alamat email pemberi rekomendasi ke aplikasi online. Sistem akan meneruskan ke pemberi rekomendasi untuk melengkapi surat rekomendasi. Silakan hubungi pemberi rekomendasi Anda agar mereka mengecek email dan melengkapi surat rekomendasi. Pendaftaran beasiswa dibuka mulai 8 Februari s/d 15 Maret 2021.

Pengumuman pemenang akan diberitahukan 21 Mei untuk studi yang dimulai Semester 1 2021 (Agustus 2021). Pertanyaan dapat disampaikan melalui email: [email protected] dan website: www.siit.tu.ac.th.  

Cari Artikel Lainnya