Yakin, kamu enggak tertarik dengan jurusan matematika?
Matematika merupakan pelajaran yang sering menjadi momok bagi kebanyakan orang. Makanya, sebagian orang memilih jurusan yang enggak ada mata kuliah matematika di dalamnya. Tetapi, kebanyakan jurusan sains punya mata kuliah matematika karena memang matematika merupakan induk dari ilmu pengetahuan.
Padahal ketika kamu masuk ke jurusan matematika, kamu akan mengetahui seperti apa "matematika" yang sebenarnya. Kamu pasti akan mengatakan "Ah, ternyata seperti ini ya matematika". Ketika kamu mempelajari matematika kamu akan mengetahui sejarah dan seluk-beluk ilmu matematika secara mendalam.Secara tidak langsung kamu akan merasakan peningkatan yang lebih baik daripada sebelumnya. Lantas, apa saja ya peningkatan yang akan kamu peroleh?
PENINGKATAN 1 : CARA BERPIKIR
Matematika adalah pola pikir yang terorganisir yang dapat dibuktikan dengan logika. Hal ini merupakan definisi dari matematika menurut para ahli sehingga wajar aja ketika kamu mempelajari matematika, cara berpikirmu akan terbiasa untuk berpikir menggunakan logika. Logika memiliki manfaat yang berguna bagi kehidupanmu. Beberapa manfaatnya adalah membuatmu berpikir secara kritis, cermat, obyektif, plus daya khayalmu semakin tinggi sehingga membuatmu semakin kreatif.
PENINGKATAN 2 : DAYA INGAT
Hal-hal yang sering dijumpai saat mempelajari matematika adalah rumus, teorema, metode, dan sebagainya yang nantinya akan saling berkaitan satu sama lain. Maka, untuk mempelajari hal-hal tersebut, diperlukan kemampuan daya ingat yang baik. Akan tetapi, kamu tidak perlu khawatir kalau kamu memiliki daya ingat yang kurang baik. Nantinya ketika kamu sering membaca rumus maupun teorema, dengan sendirinya kamu akan mengingatnya. Awalnya memang tidak mudah, namun seiring berjalannya waktu, kamu akan terbiasa dan daya ingatmu terlatih dengan sendirinya.
PENINGKATAN 3 : KETERAMPILAN DALAM BERHITUNG
Tak dapat dipungkiri bahwa dalam matematika memang terdapat angka-angka yang memaksamu untuk berhitung. Walaupun nantinya kamu bisa menggunakan alat bantu seperti kalkulator. Namun, tetap saja dibutuhkan keterampilanmu dalam berhitung. Awalnya kamu memang sering melakukan kesalahan dalam berhitung dan membutuhkan waktu yang lama dalam berhitung. Tapi, keterampilanmu berhitung akan meningkat seiring berjalannya waktu yang nantinya membuatmu lebih teliti dalam berhitung.
PENINGKATAN 4 : KETERAMPILAN MEMBUKTIKAN SUATU HAL
Dalam matematika terdapat teorema yang nantinya akan dibuktikan kebenarannya. Hal ini bertujuan untuk memudahkan dalam memahami teorema tersebut. Oleh karena itu, kamu juga akan mempelajari cara untuk membuktikan teorema dengan benar.
Tidak mudah memang untuk membuktikan suatu teorema, tetapi nanti kamu akan terbiasa dalam pembuktiannya, kok. Kebiasaanmu dalam membuktikan teorema akan mempengaruhimu dalam kehidupan sehari-hari.
PENINGKATAN 5 : KETERAMPILAN BERBAHASA
Matematika tidak hanya dipandang sebagai ilmu pengetahuan,namun juga bisa dipandang sebagai bahasa. Bahasa dalam matematika merupakan serangkaian kata yang dilambangkan dengan simbol sehingga secara tidak langsung ketika kamu mempelajari matematika, kamu akan mengetahui banyak simbol dengan artinya.
Sebelumnya telah dibahas bahwa matematika terdapat teorema yang perlu dibuktikan kebenarannya. Maka, ketika melakukan pembuktian, tentu diperlukan tata bahasa yang baik dan benar. Bahasa yang digunakan tidak hanya menggunakan bahasa Indonesia, tentu kamu juga akan menggunakan bahasa Inggris. Oleh karena itu, secara tidak langsung kamu akan mengalami peningkatan dalam berbahasa Indonesia maupun Inggris.
PENINGKATAN 6 : KETERAMPILAN MENULIS
Tentu saat kamu berada di jurusan matematika, kamu akan memiliki tugas antara lain membuat laporan dalam berbagai bentuk, baik dalam bentuk tulisan tangan maupun diketik. Jadi, dalam pembuatan laporan tentu diperlukan keterampilan berbahasa dan menulis.Tak perlu khawatir, pada semester tertentu kamu akan mendapatkan mata kuliah bahasa. Nah, nanti seiring waktu kamu juga akan belajar bagaimana cara menulis laporan yang baik dengan menggunakan bahasa yang baik dan benar.
PENINGKATAN 7 : PENGETAHUAN
Saat kamu berada di jurusan matematika, kamu akan mengetahui matematika mulai dari sejarahnya, bagaimana asal-usul rumus dan teorema,perkembangan matematika dari dulu hingga sekarang,dan masih banyak hal yang akan kamu pelajari. Selain itu,matematika merupakan induk dari ilmu pengetahuan sehingga matematika dan ilmu pengetahuan yang lain saling berkaitan dan kamu akan mengetahui bagaimana keterkaitannya satu sama lain. Secara tak langsung, ilmu pengetahuanmu akan bertambah dan kamu bisa lebih memahami matematika secara rinci.
Bagaimana?Apakah kamu mulai tertarik dengan jurusan ini?