SBMPTN 2018 sudah terlewati. Tak terasa waktu dapat bergerak lebih cepat dari yang kita amati. Ingat lho guys, perjuangan kamu gak boleh berhenti sampai di sini. Emang udah lega sih, tinggal nunggu pengumuman 3 Juli. Tapi nih yaa.. daripada cuman menanti hal yang belum pasti, akan lebih baik mengisi waktu dengan yang lebih berarti. Untuk mengejar impian itu gak bisa kalau hanya berdiam diri.
Take action, yuk! Belajar buat Ujian Mandiri. Tenang, gak akan ada yang sia-sia saat kita masih terus belajar mengasah kompetensi diri. Nah, 6 tips di bawah ini bisa langsung kamu terapkan untuk persiapan Ujian Mandiri.
Kamu harus rajin-rajin mencari informasi tentang pelaksanaan ujian mandiri. Mulai dari jadwal pendaftaran, biaya yang harus dikeluarkan untuk mendaftar, persyaratan pendaftaran, sampai dengan pelaksanaan di hari H. Semua itu harus kamu ketahui, bisa dengan mengecek secara langsung di website masing-masing universitas.
Belajar itu emang gak boleh cepat merasa puas ataupun bosan. Semangat mencari dan mendapatkan ilmu gak boleh padam. Nah, bagi kamu yang kemarin mengikuti SBMPTN bisa mengevaluasi diri. Karena sejatinya, tipe soal-soal yang keluar di SBMPTN atau pun UM itu hampir sama. Materi-materi apa aja yang masih belum terlalu kamu kuasai. Dengan begitu efisiensi dan strategi bisa kamu bangun.
Practice makes perfect!
Terus asah kemampuanmu dengan cara memperbanyak latihan soal. Tingkatkan target yang harus dicapai dan buatlah progres di setiap harinya. Teruslah berlatih. Yang terpenting adalah jangan melewatkan harimu begitu saja tanpa mengerjakan soal.
Bedakan antara berlatih soal dengan try out. Berlatih soal berarti kamu melatih seberapa dalam kamu menguasai suatu materi. Sedangkan try out adalah sarana untuk mencari tahu seberapa jauh kesiapan kamu untuk menghadapi ujian mandiri. Usahakan untuk membuat schedule tetap, khusus untuk melakukan try out mandiri dan melihat pembahasannya.
Saat melakukan try out ciptakanlah suasana semirip mungkin seperti saat kamu sedang melakukan ujian. Nah, selain itu kamu bisa lho memanfaatkan soal-soal ujian mandiri tahun lalu untuk dijadikan soal try out mandiri ini.
Adakalanya mungkin kamu merasakan kejenuhan saat belajar. Refreshing sepertinya bisa jadi salah satu pilihan kamu untuk rehat sejenak dari rutinitas yang terkesan monoton. Sesekali kamu bisa melakukan hobi kamu, misalnya membaca, main game, menulis dan lain-lain. Akan tetapi, usahakan hanya sampai rasa jenuh kamu perlahan hilang, bukan malah keterusan. Selain hobi, jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan tubuh dengan berolahraga.
Setelah berusaha, doa adalah keharusan. So, jangan pernah lupa dengan Yang Mahakuasa. Karena pada dasarnya semua yang ada di dunia ini berada dalam kekuasaan-Nya. Jadikan mencari ilmu sebagai ibadah. Teruslah berusaha dan berdoa. Manusia memang bisa berencana, tetapi Allah yang menentukan.
Gimana? Mudah dan simple, bukan? Yuk, terapkan keenam tips-tips kece di atas! Tetap semangat dan berjuang.