Xiaomi dipastikan akan merilis Mi 7 sebagai smartphone lanjutan terbarunya. Smartphone itu kabarnya akan menggunakan chipset terbaru Qualcomm – Snapdragon 845 yang belum lama ini diperkenalkan dalam ajang Tech Summit.
Dalam ajang yang sama, CEO Xiaomi – Lei Jun juga mengatakan bahwa flgship-nya Mi 7 akan disokong dengan prosesor tersebut. Kini laporan menyebutkan bahwa perusahaan asal China itu akan merilis Mi 7 dalam ajang Mobile World Congress (MWC) 2018.
MWC sendiri akan berlangsung pada 26 Februari hingga 1 Maret 2018. Artinya, jika laporan itu akurat wujud Xiaomi Mi 7 akan segera terungkap.
Sebuah foto yang bersumber dari MWC juga menunjukkan salah satu stand yang ditujukan untuk Xiaomi. Foto itu juga menjadi bukti bahwa Xiaomi akan menjadi salah satu peserta dalam ajang akbar pameran perangkat teknologi tersebut.
Sementara itu, rumor Mi 7 akan dirilis dalam MWC diperkuat dengan konfirmasi Lei Jun. CEO Xiaomi itu menyebutkan flagship-nya akan diumumkan pada musim semi China, yang mengindikasikan jatuh pada akhir Februari atau awal Maret sebagaimana berlangsungnya gelaran MWC 2018.
Jika Xiaomi benar-benar mengumumkan Mi 7 di MWC 2018, Xiaomi akan menjadi produsen pertama asal China yang memulai debut smartphone bertenaga Snapdragon 845.
Selain chipset-nya yang tangguh, Mi 7 juga kemungkinan akan menggunakan AI untuk mengoptimalkan kameranya. Pasalnya Lei Jun belum lama ini mengonfirmasi perusahaannya akan fokus pada Artificial Intelligence (AI) pada tahun 2018.