Merantau demi pendidikan maupun pekerjaan sudah menjadi hal yang lumrah bagi sebagian masyarakat Indonesia. Meskipun dengan konsekuensi harus tinggal jauh dari orang tua maupun keluarga, meninggalkan nyamannya rumah di kampung halaman dan mulai tinggal di kamar kost-kostan. Mulai berbaur dan hidup berdampingan dengan orang lain yang bahkan tak dikenal sama sekali. Iya, kalau kamu sudah memutuskan untuk tinggal di kost kamu juga harus siap dengan segala resikonya.
Tak selalu dekat dengan kemalangan, kamu yang saat ini sedang ngekost -atau setidaknya pernah tinggal di kost- justru bisa jadi pribadi yang jauh lebih mandiri. Kepribadianmu juga akan terbentuk secara alami. Apalagi yang selama ini kita tau, anak kost juga identik dengan ide-idenya yang sederhana namun kreatif. Selain itu tanpa banyak disadari, dengan menjadi anak kost kamu bisa mendapatkan 4 pelajaran hidup yang berharga berikut ini.
Mungkin sebelum melangkahkan kaki keluar rumah demi pendidikan maupun pekerjaan yang jauh disana, kamu adalah tipe manusia yang penuh dengan sifat manja. Mengambil keputusan untuk jauh dari orang tua bukanlah perkara mudah bagimu. Namun, demi cita-cita kamu harus melakukannya, mau tak mau. Tinggal di lingkungan baru dengan orang-orang sekitar yang tak kamu kenal -awalnya- membuatmu belajar menjadi pribadi yang bisa bersosialisasi.
Tak hanya itu, dengan tinggal jauh dari keluarga kamu juga sudah meninggalkan zona nyaman. Jika dirumah kamu selalu mendapat bantuan untuk setiap pekerjaan yang kamu lakukan, hal ini tak berlaku saat kamu jadi anak kostan. Kamu harus mengerjakan semuanya sendiri mulai dari bangun tidur hingga pergi tidur. Inilah yang nantinya akan membentuk sifat mandiri pada dirimu. Kemandirian ini yang nantinya akan membantumu untuk tetap bertahan ketika kamu terjun dalam masyarakat.
Mungkin saat tinggal dengan orang tua, kamu bisa melakukan apapun sesuka hati dan seenaknya sendiri. Berlama-lama di kamar mandi, tak pernah mencuci piring, menaruh barang sembarangan hingga menyetel musik keras-keras. Saat ngekost semua kebiasaanmu ini akan mulai kamu tinggalkan. Kamu tak lagi hidup dengan orang tua yang membebaskanmu melakukan apapun. Sekarang kamu hidup dengan orang lain, dimana toleransi dan sikap saling menghargai sangat dijunjung tinggi.
Karena penghuni kost lain juga memiliki hak yang sama denganmu, hargailah mereka mulai dengan hal-hal yang sederhana, buang sampah pada tempatnya misalnya. Tak hanya itu, kamu juga belajar untuk saling berbagi. Berbagi makanan saat tanggal tua, berbagi cerita dan saling berbagi bantuan dikala ada yang membutuhkan. Jangan jadi orang pelit yang hanya mau dibantu tanpa pernah mengulurkan tangan.
Jika saat dirumah kamu masih sering minta uang setiap hari untuk sesuatu yang tak kamu butuhkan, kamu mulai meninggalkan kebiasaan ini ketika jadi anak kostan. Kamu mulai belajar untuk mengatur keuangan. Apalagi anak kost juga dikenal dengan sifatnya yang hemat. Kamu bisa memutar otak untuk menekan pengeluaran sebanyak mungkin. Misalnya saja kamu memilih masak sendiri dibanding jajan diluar ataupun mencuci baju sendiri daripada membayar untuk binatu.
Apapun akan kamu lakukan agar uang saku cukup untuk hidup sebulan. Karena saat kamu benar-benar sudah mandiri, minta di transfer lagi adalah sebuah pantangan yang memalukan. Dengan kebiasaanmu yang hemat dan cermat dalam mengelola uang ini, kamu tak akan lagi kesusahan di masa depan.
Tinggal di lingkungan baru dengan orang-orang yang belum kamu kenal membuat sikap egoismu menjadi berkurang. Jika sebelumnya kamu dikenal dengan pribadi egois yang nggak mau kalah, ketika jadi anak kost kamu mulai lunak dan menghargai pendapat orang lain. Sifat egois dan ingin menang sendiri perlahan hilang dari dirimu, meskipun secara perlahan. Kamu mulai mendengarkan nasehat orang lain dan berusaha untuk menahan diri. Kamu juga tidak memaksakan kehendakmu kepada orang-orang disekitar.
Mengurangi sifat egois tentu bukanlah hal yang mudah. Tapi kamu bisa melakukannya meskipun membutuhkan waktu yang lama. Mungkin awalnya kamu meredam sifat egoismu hanya untuk mendapatkan teman, namun lama-kelamaan kamu melakukannya karena kamu sadar bahwa ego tak akan membawa kedamaian. Iya, meskipun sifat egois tak akan sepenuhnya hilang.
Nah itulah 4 pelajaran berharga yang hanya bisa kamu dapatkan ketika kamu jadi anak kostan. Percayalah, pelajaran tersebut akan menjadi bekalmu ketika kamu dewasa dan siap menjadi seorang individu yang sebenarnya. Pernah ngekost? Kamu beruntung!