Suku Maya adalah suku yang tinggal Benua Amerika jauh sebelum peradaban kolonial penjelajah dari Eropa.
Suku Maya memiliki teknologi dan kepandaian tersendiri dalam bidang astrologi dan penanggalan.
Mereka pun telah mengembangkan sistem zodiak atau penggolongan kepribadian berdasarkan tanggal kelahiran.
theearthtribe.com
Berbeda dengan zodiak Yunani Kuno yang kita ketahui selama ini, seperti Libra, Aquarius dan lain-lain. Suku Maya punya pembagian zodiak tersendiri beserta karakteristik yang dibawa. Apa saja kira-kira?
Mereka yang lahir dalam periode ini memiliki karakteristik mirip seperti makhluk malam. Di bawah cahaya bulan, energinya makin terpancar. Ch’en artinya adalah langit malam, badai hitam atau bulan.
Yax adalah badai hijau, venus atau dua bunga. Mereka yang lahir di periode ini mempunyai bakat alami untuk menjaga harmoni serta kerukunan makhluk di sekitarnya.
Mak memiliki arti ketertutupan, perlindungan dan misterius. Mak sendiri adalah simbol misteri yang tersembunyi dalam astrologi Maya. Ia adalah orang yang dalam diamnya, terkoneksi dengan ilahi untuk mencapai tujuan.
K'ank'in merepresentasikan matahari dan bumi. Jadi kamu termasuk orang yang suka pada alam dan mendapatkan energi dari alam. Kamu suka menjadi traveler dan mengunjungi tempat-tempat baru. Kamu sangat menghargai kesetiaan dan kekuatan jiwa.
Artinya burung hantu, burung melenguh, atau Dewa Hujan dan Awan. Memiliki keseimbangan antara air dan api. Juga mempunyai penglihatan yang tajam kala malam hingga mampu menemukan kebenaran.
Pax adalah puma, asap atau panah. Puma mirip dengan jaguar, bagi suku Maya hewan tersebut ialah simbol pemimpin. Pemilik zodiac Pax memiliki karakter alami sebagai pemimpin yang langsung menyelesaikan masalah.
Kayab berarti kura-kura, dewi bulan, atau dewa pertama. Pemilik zodiac ini mempunyai kecenderungan untuk berpikir makna sejati dari hidup. Ia mempunyai kebijaksanaan lebih daripada zodiak lainnya.
Kumk’u bermakna padi, buaya, atau kegelapan. Ia yang lahir dalam pengaruh Kumk’u memiliki kemampuan mengapresiasi dua sudut pandang yang berbeda. Ia adalah orang yang ganas namun sabar sehingga bisa hidup dalam waktu yang lama.
Wayeb artinya adalah waktu yang hilang. Ada ketidakseimbangan antar dimensi yang terjadi dalam periode Wayeb. Orang berzodiak Wayeb konon memiliki kemampuan berhubungan dengan dimensi yang berbeda.
Wo adalah jaguar hitam, langit gelap, atau badai hitam. Ia selalu dilimpahi inspirasi pada rentang waktu subuh hingga matahari terbit. Wo memiliki rasa keingintahuan yang tinggi.
Sip ialah langit atau badai merah. Ia menyukai dikeliling pepohonan. Sikapnya begitu anggun mencerminkan kebangsawanan.
Sotz adalah kelelawar, ikan, atau lumut. Ia yang berzodiak Sotz memiliki sensitivitas tinggi. Gemar olahraga di air dan udara. Jangan sekali-kali bohong pada Sotz, karena ia akan mengetahuinya.
Sec ialah langit dan bumi. Sec memiliki daya analisis yang kuat serta mampu memberikan solusi efektif.
Yaxk’in adalah matahari baru, dewa matahari atau awan-awan merah. Zodiak ini memiliki kekebalan terhadap penyakit dan kegelapan karena mendapat perlindungan dewa matahari suku Maya. Ia juga memiliki bakat alami menyembuhkan.
Mol ialah air, kumpulan awan, atau perkumpulan. Katanya zodiak Mol punya kemampuan memanggil ketenangan atau hujan. Ia juga memiliki bakat alami menjadi pemimpin spiritual.
Kalau kamu, masuk yang mana?