Waktu liburan adalah waktu yang di tunggu-tunggu dan waktu yang sangat berharga, betul bukan ?? bukan masalah karena kita terbebas dari kerjaan atau tugas, apalagi untuk bermalas-malasan itu sangat buruk. oleh karena itu jika waktu libur telah tiba , gunakanlah dengan sebaik dan sebijak mungkin. Dengan adanya waktu libur kita bisa meminimalisir tugas dan kita bisa menenangkan beban dan pikiran hehe, tapi di sela-sela itu kita juga harus bisa berfikir dan kreatif supaya waktu liburan kita berkualitas dan tidak membosankan.
terkadang biasanya waktu liburan hanya digunakan dengan cara bermalas-malasan saja di kamar, kerjaan kita cuman makan,tidur,nonton,tidur lagi haha,, pernah ngga sih liburan kaya gitu?? hingga tak terasa waktu sekolah atau kerja sudah tiba lagi, oleh karena itu liburan seperti itu kurang berkualitas dan sangat membosankan.
ada juga tipe liburan yang suka jalan-jalan saja dan memboroskan uang dan tak ingat waktu, liburan seperti itu juga kurang baik atau tidak berkualitas, lalu seperti apa liburan yang baik ?? oke kali ini mimin akan menjelaskan Aktivitas Keren Mengisi Waktu Liburan Yang Berkualitas dan Tidak Membosankan, langsung saja simak penjelasan di bawah ini.
1. Membuat Rencana
Beberapa hari sebelum waktu libur alangkah baiknya membuat perencanaan, Tujuannya adalah untuk membuat jadwal agar liburan kita berkualitas, dengan perencanaan waktu dan jadwal liburan kita akan jelas dan lebihh ter'atur sehingga kita tidak bosan untuk mengisi waktu liburan, dengan perencaan liburanpun akan berkualitas.
2. Membersihkan Kamar Tidur
Biasanya di hari-hari biasa atau hari kesibukan kita, kamar adalah salah satu tempat pelampiasan disaat kita lelah ataupun cape, kita biasanya habis dari tempat kerja atau sekolah suka langsung ke kamar dan biasanya semua hall di lakukan di kamar. Sampai akhirnya tak terasa kamar kita berdebu dan berantakan, di hari-hari sibuk biasanya tak sempat untuk membersihkan kamar,, nah rekomendasi ini sangat bermanfaat bagi kalian untuk mengisi liburan di hari pertama adalah membersihkan tempat tidur agar lebih bersih dan rapih.
3. Berkunjung Kerumah Saudara
Disaat libur juga mengunjungi Saudara adalah salah satu pilihan terbaik untuk mengisi waktu senggang saat berlibur, selain untuk mempererat tali silaturahmi berkunjung ke rumah saudara juga merupakan salah satu perbuatan terpuji dan baik. Oleh karena itu cara ini juga bisa menjadi rekomendasi buat kalian , biasanya di hari-hari biasa sibuk dengan tugas dan hampir lupa dengan saudara karena jarang berkunjung karena kesibukan, nah di waktu libur adalah pilihan paling tepat untuk mengunjungi saudara.
4. Membaca Buku
Dihari-hari biasa, kita hampir tak sempat untuk membaca buku karena kesibukan, apalagi buku-buku yang disukai seperti novel , dan buku-buku cerita. Nah ini juga bisa menjadi salah satu rekomendasi ya
ng sangat berkualitas untuk mengisi waktu libur. Selain untu meluangkan waktu dan melampiaskannya dengan hobi membaca , membaca juga dapat menambah wawasan dan pengetahuan tanpa di sadari. Oleh karena itu Mengisi waktu luar libur dengan membaca adalah salah satu rekomendasi yang sangat berkualitas.
5. Menonton Film Kesukaan
Nah di hari-hari biasa, biasanya tak sempat untuk menonton film-fiilm kesukaan ya?? nahh di hari libur kalian bisa menonton banyak film kesukaan hehe, asalkan jangan lupa waktu , yang pastinya di waktu libur akan ada banyak waktu senggang , untuk mengisi waktu senggang kalian bisa menggunakannya untuk menonton film-film kesukaan.
6. Olahraga
Berolahraga adalah salah satu pilihan terbaik untuk mengisi waktu liburan agar lebih berkualitas, di waktu-waktu sibuk hampir jarang sekali berolahraga , nah agar liburan kalian tidak membosankan dan agar lebih berkualitas , olahraga lah pilihan terbaiknya . Selain menghilangkan kejenuhan saat berlibur, olah raga juga dapat menyehatkan tubuh dan sangat bermanfaat serta baik sekali.
7. Bakti Sosial
Nah jika beberapa hari waktu liburan kalian di isi dengan agenda Bakti Sosial maka kalian adalah orang yang sangat hebat dan bijaksana, alasannya adalah selain berlibur kalian juga berbuat baik ke sesama manusia dan mempermudah urusan orang lain, berbagi pengalaman serta pengetahuan, dan kalian juga akan mendapatkan pengalaman baru dari hasil bakti sosial.
8. Belajar Hal Baru
kalian jika waktu libur telah tiba dan tidak ada kegiatan sama sekali pasti sangat membosankan bukan?? nah ini sangat rekomendasi bagi kamu yang tidak mempunyai kegiatan, alangkah baiknya belajar hal baru yang belum pernah kamu coba sama sekali, yang pastinya hal itu bersifat positif serta bermanfaat bagi kamu, belajar hal baru apa emang ka ? misalnya jika kamu terbiasa di sekolah atau di kampus atau di tempat kerja ya, nah otomatis kalian belum tau tentang perkebunan atau pertanian , nah kalian bisa belajar seputar itu, kan lumayan buat menambah pengetahuan dan pengalaman yang bermanfaat. Selain itu juga banyak hal baru yang bisa kalian coba misalnya, belajar sepatu roda, belajar berenang, dan masih banyak hal lain yang bermanfaat yang pastinya harus kamu coba saat libur tiba agar waktu berlibur kamu lebih berkualitas.
9. Reuni Bareng Teman Lama
Nah sudah lama tak jumpa dengan teman lama, ini juga salah satu rekomendasi yang bagus buat kamu yang hampir jarang ketemu sama temen lama, misalnya temen skolah sd, atau smp kan kalian pastinya tidak satu sekolah lagi kan?? atau salah satu diantara kalian ada yang sekolah di luar kota, nah untuk mengisi waktu luang dikala libur telah tiba kalian bisa meng agendakan reunian bareng temen lama biar ngga di sangka sombong hehe, selain itu juga reunian dapat meningkatkan dan mempererat tali persaudaraan seperti silaturahmi.
10. Membuat Kerajinan
Membuat kerajinan adalah salah satu cara terbaik untuk mengisi liburan kamu agar lebih berkualitas, selain itu membuat kerajinan juga dapat mengasah keterampilan dan pikiran, lumayan kan selain berlibur kamu juga bisa berkarya.
11. Berdiskusi
Ketika berlibur enaknya sih berdiskusi, sambil ngopi terus sharing-sharing bareng temen dan berdiskusi, tentang apapun itu yang penting bersifat positif. Baik juga buat kesehatan pikiran dan otak soalnya tanpa disadari otak kita sedang berfikir dan memikirkan hal yang positif, dan lumayan nambah referensi dan pengalaman serta pengetahuan dari hasil diskusi.
12. Menikmati Alam
Sudah biasa dengan keramaian dan tugas yang menumpuk pasti pusing kan?? nah rekomendasi banget buat kamu agar rasa penat hilang dan agar liburan tidak membosankan adalah sempatkan untuk berkunjung dan bermain menikmati alam, misalnya ke curug, ke pantai, dan perkebunan,, di jamin fress pikirannya hehe, jangan lupa di coba ya ,, agar liburannya tidak membosankan.
13. Menulis
hobi mimin saat waktu libur tiba adalah menulis, membuat cerita , dan meluapkan semua keluh kesah hehe, menulis secara online apa offline min ? mimin sih dua duanya juga suka , di online suka di offline juga sering, ya bayangin aja pena sama buku jadi sahabat curhat haha, boleh di coba dehh agar liburannya tidak membosankan.
14. Membantu Orang Tua
Ini nih mimin mau ngingetin buat kamu yang baca artikel ini, jangan mentang-mentang waktu libur ya , jadi sampai lupa orang tua . Nah ini jua bisa jadi rekomendasi buat kamu nih agar liburannya berkualitas adalah membantu orang tua, misalnya membantu memasak ibu dan ikut bekerja dengan ayah walaupun minimalnya satu atau dua hari saja , suapaya kamu tau betapa besarnya orang tua kepada kamu, semangat!!!.
15. Beribadahlah, Siapa Tau Ada Hati Yang Mau Singgah
ini adalah rekomendasi terpenting buat kamu, jangan sampai enak-enak menikmati liburan dan lupa untuk beribadah, itu sangat buruk. Tuhan yang telah memberikan semua nikmat salah satunya nikmat yang kamu rasakan saat ini yaitu nikmat sehat, maka dari itu beribadahlah !.
Nah kan udahhh ada 15 rekomendasi Keren Mengisi Waktu Liburan Yang Berkualitas dan Tidak Membosankan, jangan lupa di coba ya , hehe, maaf jika mimin menggunakan bahasa non formal soalnya ingin lebih berbaur dengan kamu kamu, dan maaf banyak kata-kata yang masih salah. Jangan lupa bahagia dan menikmati liburannya :)